Terlepas dari Rumor Perselingkuhan, Beyonce dan Jay-Z Menghidupkan Kembali Pernikahan Mereka dan Jatuh Cinta Lagi
Beyoncé dan Jay-Z tidak diragukan lagi adalah pasangan selebritas paling terkenal dengan bayaran mahal dalam dekade ini. Meskipun sering tampil di depan umum, pasangan ini tidak selalu terbuka tentang hubungan mereka, terutama ketika mereka mulai berkencan. Terlepas dari pasang surut perjalanan mereka, pasangan yang memesona ini terus-menerus saling membuktikan dedikasi dan cinta mereka hingga bertahun-tahun.
Cinta bisa tumbuh dalam berbagai rupa, sampai-sampai terkadang sulit untuk dimengerti. Kami di Sisi Terang percaya akan kekuatan cinta yang mampu melalui kesulitan. Jadi, bergabunglah dengan kami saat kami mengungkap rahasia langgeng pernikahan Beyoncé dan Jay-Z.
1. Beyonce bertemu Jay-Z ketika baru berusia 18 tahun.
Beyoncé dan Jay-Z sudah sama-sama terkenal di industri musik ketika pertama kali mereka bertemu. Pertemuan resmi pertama mereka terjadi di Cancun, Meksiko, pada tahun 2000, selama festival MTV Spring Break.
Jay-Z mengenang saat-saat dia bertemu calon istrinya itu di lagu “713”. Dia nge-rap tentang betapa beruntungnya dia bertemu dengan Beyoncé dan bagaimana takdir menyatukan mereka. “Kami berlaku setenang mungkin di kolam Cancun, VMA [...] Takdir membuatku duduk di sebelahmu di pesawat, dan aku pun langsung tahu (kamulah jodohku).”
2. Hubungan persahabatan hingga menghabiskan waktu di telepon selama lebih dari setahun.
Beragam cerita tentang kemesraan pasangan ini sempat beredar setelah mereka terlihat berjalan bersama. Namun, selama lebih dari setahun, ikatan mereka hanya disatukan oleh panggilan telepon dan persahabatan.
“Kami berbicara lewat telepon selama satu setengah tahun, dan fondasi itulah yang merupakan hal yang sangat penting untuk sebuah hubungan. Sekadar memiliki seseorang yang kamu suka tanpa alasan sangatlah penting,” ujar Beyonce dalam sebuah wawancara.
Jay-Z dan Beyoncé merilis lagu kolaborasi pertama mereka, “03 Bonnie & Clyde,” pada tahun 2002. Lagu itu tidak cuma indah, tetapi juga tersirat petunjuk jelas tentang hubungan mereka. Mereka tidak ragu untuk mengungkapkan kepada dunia betapa mereka saling mencintai.
Setahun berselang, mereka lantas merilis lagu baru bersama, menciptakan single “Crazy in Love” yang memenangkan penghargaan Grammy pada tahun 2003. Sekali lagi, bukti penghormatan akan sensasi tulus dari dua sejoli yang saling jatuh cinta.
3. Pasangan itu melangsungkan pernikahan secara rahasia.
Cinta mereka memang sudah sepantasnya disatukan dalam bahtera pernikahan, dan terlepas dari banyak rumor pertunangan mereka, Beyoncé pun sempat mengungkapkan niatnya untuk menikah selama wawancara pada tahun 2006. “Aku enggak pernah membayangkan diriku sebagai pengantin, tapi setelah pernikahan saudariku, aku mulai berpikir tentang pernikahan seperti apa yang kuinginkan. Kurasa aku enggak mau pernikahan yang megah.”
Dan hal yang mengejutkan semua orang, pasangan serasi itu akhirnya melangsungkan pernikahan secara pribadi dan tertutup pada tanggal 4 April 2008. Hanya sedikit informasi yang bisa didapat terkait pernikahan tersebut, tetapi seiring berjalannya waktu, Beyoncé merilis film dokumenter autobiografinya yang berjudul Life Is But a Dream, yang mencakup sejumlah cuplikan dari pernikahannya.
Pada tahun 2013, penyanyi itu menyatakan dengan sangat tegas sampai-sampai dia berbicara dengan terbawa perasaan. “Aku enggak akan menjadi wanita seperti sekarang jika aku enggak pulang ke pria itu [...] Hal ini memberikanku landasan (yang kuat).”
4. Mereka menantikan kelahiran anak pertama mereka: Blue Ivy.
Beyoncé dan Jay-Z ingin memperkuat romansa mereka lebih jauh dengan memiliki anak. Alhasil, Beyoncé pun memutuskan istirahat dari sorotan publik untuk fokus kepada keinginannya memulai sebuah keluarga. Belakangan terungkap bahwa dia sempat mengalami keguguran kala itu.
Hari-hari yang dinantikan pun akhirnya tiba juga. Pada tahun 2011, setelah penampilan yang memukau di atas panggung VMA, Beyoncé dengan gembira mengumumkan kehamilannya kepada penonton. “Aku ingin kalian berpijak di atas kaki kalian sendiri. Aku ingin kalian merasakan cinta yang tumbuh di dalam diriku.”
Pada 7 Januari 2012, mereka akhirnya dikaruniai seorang bayi perempuan cantik, Blue Ivy Carter. “Bayi ini telah membuatku mencintai suamiku lebih dari yang bisa kubayangkan dalam mencintai orang lain (selain diriku sendiri),” ungkap Beyoncé.
5. Ketidakcocokan dalam keluarga
Setiap pernikahan pasti mengalami pasang surut, dan untuk pasangan terkenal tersebut, hal itu terjadi pada 7 Mei 2014, ketika Jay-Z, Beyoncé, dan saudarinya Solange menghadiri acara Met Gala bersama.
Tidak lama, selama pesta setelah Met Gala, video keamanan berisi gambar Solange memukul Jay di lift pun bocor, sementara Beyoncé berdiri dan tidak melakukan apa-apa. Penyebab perselisihan tersebut tidak diketahui, namun diduga karena Solange mengetahui perselingkuhan Jay, termasuk dengan penyanyi Rihanna dan Rita Ora.
6. Kabar keretakan biduk rumah tangga mereka mulai tercium dan perilisan album Lemonade pada tahun 2016.
Beyoncé dan Jay-Z melewati masa-masa sulit setelah diterpa banyak kabar miring. Reaksi Beyoncé terhadap masalah dalam pernikahannya diluapkan melalui perilisan albumnya, Lemonade, yang mana lagu “Hold Up” dan “Sorry” merujuk pada perselingkuhan Jay-Z.
Cinta mereka berhasil mengatasi segala rintangan dan memenangkannya. Rapper itu bahkan mengakui kekurangannya sekaligus terbuka soal perasaannya kepada sang istri, menyebutnya sebagai belahan jiwanya dan fokus dalam hidupnya. Mereka mampu berjuang demi keluarga dan dedikasi mereka karena cinta yang menghubungkan mereka.
“Kami enggak pernah merasa sebagai pasangan selebritas, kami hanyalah pasangan yang kebetulan menjadi selebritas,” Jay-Z menambahkan, “Kami adalah orang yang apa adanya.”
7. Pasangan itu menyambut anak kembar mereka pada tahun 2017.
Tidak ada cara yang lebih baik untuk berdamai daripada membesarkan dan memelihara keluarga mereka. Beyoncé dan Jay-Z akhirnya berbaikan, dan penyanyi itu mengejutkan dunia saat Beyoncé memposting foto dirinya yang tampil menawan sambil memegangi perut hamilnya, membenarkan bahwa dia sedang menantikan anak kembar.
Pada 13 Juni 2017, Beyoncé dan Jay-Z menyambut dua anak lagi, anak perempuan bernama Rumi Carter dan anak laki-laki bernama Sir Carter.
Di tahun yang sama, Jay-Z belakangan mengonfirmasi tentang banyaknya tudingan atas perselingkuhannya dan bertanggung jawab karena telah berselingkuh dengan wanita lain. Rapper itu mengaku tidak setia dalam sebuah wawancara, tetapi sudah menyatakan penyesalannya di sejumlah lagunya. “Hal tersulit adalah melihat rasa sakit di wajah seseorang karena perlakuanmu, dan kemudian harus berurusan dengan dirimu sendiri.”
8. Masih langgeng setelah 14 tahun menikah
Hubungan mereka telah melalui banyak kerikil tajam, tetapi satu hal yang pasti: mereka masih saling mencintai, karena mereka baru saja merayakan ulang tahun pernikahan ke-14. Beyoncé mengatakan bahwa menjauhkan urusan pribadi dari sorotan publik menjadi kunci kesuksesan pernikahan mereka. “Aku dan Jay selalu sangat berhati-hati terkait hubungan kami. Kurasa hal itulah yang menyelamatkan kami dari banyak masalah.”
Dalam film dokumenternya, penyanyi tersebut memuji suaminya dengan banyak cara: “Aku dan Jay tetap satu tim [...] Hanya saja aku sangat mencintainya sehingga kami hampir merasa seperti menjadi satu. Aku enggak tahu bagaimana menggambarkannya.”
Meskipun Jay-Z jarang membahas tentang pernikahannya, sang rapper sering memuliakan istrinya di banyak kesempatan, memuji kecantikannya, dan mengingat bagaimana dia telah menyelamatkannya. Dia menyanyikan semuanya: “[...] menjadi sahabatku, 20 tahun, sudah waktunya, sebelum kalian sadar, dia telah membuatku mengesampingkan keangkuhan dan kata-kataku sendiri [...] 8 tahun kemudian, menikah, punya satu anak, begitulah dia menyelamatkanku.”
Apakah kamu akan menghadapi segala pasang surut yang datang silih berganti demi menyelamatkan hubunganmu dan tetap bersama pasanganmu?