Anti Stres, Ini Tips Membesarkan Remaja Perempuan dari Mark Wahlberg, Ayah 4 Anak
Menjadi orang tua tidak selalu menyenangkan. Orang tua yang memiliki anak remaja biasanya menghadapi fase kritis dalam perkembangan anak mereka. Masa remaja anak dianggap sebagai fase yang sulit karena anak-anak bertingkah labil, kadang seperti orang dewasa lalu berubah menjadi kekanak-kanakan lagi. Selain menjadi aktor, sutradara, dan pebisnis, Mark Wahlberg juga ayah dari 4 anak dan tahu sulitnya menjadi orang tua. Mark dengan senang hati membagikan tips bagaimana caranya menyikapi ulah anak-anak di usia tertentu.
Tim Sisi Terang sangat terpukau dengan beberapa trik yang digunakan oleh Mark dan istrinya, Rhea, saat menghadapi Ella, anak perempuan mereka yang berusia 19 tahun. Kami ingin membagikan beberapa saran yang bisa kamu terapkan juga dalam kehidupan keluargamu.
Tantangan dimulai saat Ella berusia 14 tahun.
Mark Wahlberg berusia 47 tahun saat dia menceritakan kehidupannya sebagai ayah dari 4 anak di acara wawancara dengan People. Untuk pertama kalinya Mark mengaku bahwa membesarkan anak perempuannya, Ella Rae, yang berusia 14 tahun adalah sebuah “tantangan” dalam banyak hal. Ella bersikap layaknya remaja pada umumnya, tapi hal ini membuat sang ayah gerah.
Hal pertama yang terbersit di benak Mark adalah, “Ini akan menjadi masa yang sulit, tapi orang-orang bilang waktu pasti akan berlalu, dan kamu akan merindukannya.” Mark menambahkan, “Ella ingin pergi dan melakukan apa pun yang dia inginkan. Ada banyak ulah, agresi, dan kalimat seperti, ’Ayah jahat, Ayah merusak semuanya!’”
Di masa ini, Mark memilih untuk memperlakukan anaknya, yang waktu itu benar-benar menguji kesabarannya sebagai ayah, dengan ekstra tenang dan percaya diri. Mark fokus untuk menghabiskan waktunya bersama anak-anak, terutama dengan Ella, dan menyambut acara liburan keluarga dengan gembira.
Sekarang, sang aktor memilih untuk bekerja sama dengan anak perempuannya.
Sekarang, Ella sudah berusia 19 tahun, dan Mark memilih untuk memosisikan dirinya sebagai sahabat dibandingkan sebagai guru terhadap anak gadisnya yang sudah dewasa. Dalam wawancara terbarunya, Mark berkata, “Sekarang, aku sama sekali tidak punya hak untuk mengendalikan anakku yang berusia 18 tahun, sampai akhirnya dia sadar bahwa dia masih membutuhkanku secara finansial,” canda Mark. “Ella punya tato dan melakukan banyak hal, tapi dia sekarang juga sangat fokus dengan akademisnya, dan ini adalah hal yang bagus. Butuh waktu yang cukup lama untuk sampai ke tahap ini.”
Mark sangat menoleransi pilihan Ella. Setelah Ella lulus, dia berencana mengajak Ella tur ke kampus-kampus. “Dia akan lulus sekitar pertengahan tahun, dan kami akan pergi tur berkeliling,” kata Mark. “Ella memilih tempat-tempat yang sangat tak biasa—San Diego State, Clemson—jadi, kami akan pergi ke semua tempat ini.”
Mark juga lebih memilih untuk tidak banyak bicara dan meminimalkan pertikaian. Saat menerima saran dari Kelly Ripa, yang menyarankan, “Jangan katakan satu kata pun. Mengerti? Tidak sepatah kata pun,” Mark menjawab, “Itulah moto untuk anak perempuan pertamaku dan istriku!”
Kekuatan utama pola asuh Mark yang paling menonjol adalah mencintai dan menerima pilihan anak perempuannya.
Mark Wahlberg membuktikan rasa sayangnya sebagai ayah lewat tulisan yang dia unggah di Instagram untuk merayakan hari peringatan hubungan percintaan anaknya. Mark merayakan momen spesial ini dengan mengunggah foto Ella, yang sudah berusia 19 tahun, sedang berpelukan dengan sang kekasih yang bernama James.
“Selamat Hari Jadi 1 Tahun untuk Ella dan James,” sang aktor menulis kata-kata ini dengan manis, dan menambahkan, “Aku ikut berbahagia dengan kalian!”
Mark terus-terusan memuji kekasih anaknya. Dalam wawancaranya dengan Ellen DeGeneres, Mark mengaku lebih mengkhawatirkan kondisi pacar anaknya dibandingkan dengan anak perempuannya sendiri. Mark dengan jujur mengakui bahwa anak perempuannya “rumit.”
“Sepertinya James lebih takut dengan anakku daripada denganku,” kata Mark. “Aku lebih banyak mendoakan James daripada aku mendoakan Ella dalam hubungan ini.” Mark juga berolahraga bersama James dan menuliskan beberapa kata penuh cinta di bawah video mereka yang sedang berolahraga bersama. Mark menulis, “Ella adalah gadis yang beruntung, dan aku adalah ayah yang beruntung! James adalah pria muda yang hebat.”
“Dulu, aku berusaha menjauhkan pria dari anak-anak perempuanku, dan sekarang aku berolahraga bersama pacar anakku. Bayangkan,” ucap Mark di dalam video.
Trik apa yang kamu gunakan saat menghadapi anak remaja yang sedang labil? Dari saran Mark Wahlberg di atas, strategi mana yang ingin kamu coba terapkan ke anak-anakmu sendiri?