5+ Alasan Kenapa Menerima Bulu di Badan Bisa Memperbaiki Hidup
Bulu di badan adalah salah satu topik tabu dan banyak orang memilih untuk memendamnya. Mereka malah berusaha untuk menghilangkannya menggunakan berbagai prosedur agar bulu-bulu itu tidak begitu terlihat. Dalam melakukan semua ini, mereka terkadang tidak sadar seberapa besar usaha mental dan fisik yang dikerahkan untuk mengikuti standar yang menuntut ini.
Sisi Terang memutuskan untuk melihat standar ini dari sudut pandang berbeda. Bersama kamu, kami ingin membahas kenapa melupakan sejenak soal menghilangkan bulu adalah hal yang wajar. Ternyata, itu bisa bermanfaat untuk tubuh dan membuatmu merasa lebih mencintai dirimu apa adanya.
1. Orang lain akan merasa kamu sangat menarik.
Kelenjar keringat membantu kita melepaskan feromon, sementara bulu membantu kita menyebarkan bau tubuh. Penelitian membuktikan bahwa aroma tubuh alami kita berperan penting untuk menarik orang-orang di sekitar kita. Faktanya, bulu ketiak membantu memerangkap aroma ini, membuat efek feromon lebih kuat.
2. Kamu bisa membebaskan dirimu dari rasa sakit.
Prosedur menghilangkan bulu seperti bercukur, waxing, atau sugaring bisa menimbulkan rasa sakit, iritasi, dan benjolan merah, terutama untuk orang yang memiliki kulit sensitif. Tapi banyak wanita masih melakukan ini dengan meyakinkan diri mereka bahwa ini normal dan bisa diterima, meskipun mereka merasa sangat tidak nyaman karena ini. Terkadang, kamu perlu berhenti sejenak dan membiarkan tubuhmu beristirahat demi kesehatanmu.
- Aku perlahan berhenti. Kulitku sangat sensitif, dan selama bertahun-tahun aku mencoba berbagai cara untuk menghilangkan bulu dan berhadapan dengan ingrown hair atau rambut yang tumbuh ke dalam, ruam, serta benjolan seperti kista yang muncul sebagai akibatnya. Yang paling parah bagian ketiak, jadi aku berhenti mencukurnya. Beberapa tahun lalu, aku hendak melakukan waxing untuk kakiku dan berpikir, “Untuk siapa aku melakukan ini?” Dan aku tidak bisa mendapatkan jawaban bagus untuk pertanyaan itu. Sampai sekarang belum dapat jawabannya. Aku masih berbulu. © Sorxhasmyname / reddit
- Ketiakku selalu terkena iritasi parah setelah dicukur. Jadi, aku berhenti. Aku masih mencukur kaki bagian bawah karena bulu di sana sangat gelap dan tebal, tapi bulu di pahaku tidak begitu terlihat. Jadi, aku membiarkannya. © -breadstick- / reddit
3. Bisa membuatmu merasa lebih baik secara fisik.
Bulu di badan penting untuk melindungi kulit dan memantulkan cahaya matahari. Itu juga berperan dalam mengatur suhu tubuh. Udara terperangkap di antara bulu dan kulit, sehingga menciptakan lapisan yang bantu menutupi kulit agar tidak kehilangan panas.
4. Mengingatkanmu untuk memprioritaskan dirimu.
Menerima diri sendiri masih menjadi tantangan besar bagi banyak orang. Kita mungkin terus mengkritik tubuh kita dan merasa tertekan untuk memenuhi standar kecantikan dan perilaku yang diikuti dunia di sekitar kita. Memikirkan kembali hubungan dengan bulu badan bisa menjadi langkah mantap dalam menciptakan citra diri yang positif dan merasa bebas menjalani hidup sesuai keinginanmu.
- Aku merasa sangat bahagia. Aku suka berdandan dan mengenakan pakaian feminin yang menggemaskan dengan bulu kaki dan ketiakku. Aku merasa lebih cantik alami dan sangat percaya diri serta seksi. © iffle / reddit
- Saat SMA, aku mencukur kaki, ketiak, dan area privatku secara rutin karena sangat malu dengan bulu-bulu itu. Pertama-tama, aku berhenti melakukannya pada musim dingin karena tidak ada yang akan melihat buluku untuk sementara, dan setelah tahap perih dan gatal, aku suka penampilannya! Itu membuatku semakin mencintai tubuh alamiku. © ohlookitsdd / reddit
5. Kamu memastikan dirimu dikelilingi orang yang tepat.
Menerima bulu badan bisa juga membantumu menemukan orang yang benar-benar peduli kepadamu dan menerimamu apa adanya. Mereka tidak akan memaksamu berubah untuk mereka dan tidak akan membuatmu merasa tidak nyaman dengan tubuhmu. Sebaliknya, orang itu bisa membantumu merasa diterima dan berdaya.
- Aku benci terluka karena silet atau kulitku gatal setelah bercukur. Jadi, aku berhenti. Pasanganku tidak peduli dan tinggal di Bay Area, California, bukan masalah besar. Aku melihat banyak gadis dengan ketiak berbulu sepertiku. Merasakan angin di bulu kakimu sangat enak, dibandingkan dengan kelembutan sesaat dari bercukur. © Hcat23 / reddit
- Aku keturunan Arab di negara Eropa dan sejak dulu sadar bahwa bulu badanku jauh lebih gelap dan terlihat. Aku tidak ada masalah dengan itu sampai seorang gadis di kelasku mentertawaiku saat aku kelas 12. Aku menjadi sangat malu dengan bulu badanku dan menyembunyikannya selama 3 tahun pada musim panas dengan hanya memakai kemeja panjang dan celana panjang. Begitu aku boleh bercukur, aku menghilangkan semua bulu tak diinginkan di tubuhku sejak itu, beberapa kali seminggu. Tapi semua berubah saat aku punya pasangan. Aku masih merasa sangat tidak percaya diri dengan bulu badanku saat dia bilang, “Bulu di badan itu alami. Aku suka saat bulu itu terlihat. Itu mengingatkanku bahwa aku tidak tidur dengan anak kecil. Aku merasa ini lebih menarik daripada tidak ada bulu sama sekali.” Dia membantuku ingat bahwa kita boleh merasa nyaman dengan diri kita, terutama jika itu hal yang sangat alami. © Naevok / reddit
6. Kamu bisa memiliki lebih banyak waktu untuk hal lain.
Rata-rata, wanita bisa menghabiskan lebih dari Rp100 juta untuk produk cukur dan sampai Rp300 juta untuk waxing seumur hidup mereka. Menerima bulu di badan bisa membebaskanmu dari rutinitas ini. Sebagai gantinya, kamu bisa mempersiapkan masa depanmu dengan menginvestasikan waktu dan uang untuk perkembangan diri atau memberi hadiah kepada dirimu. Nantinya, ini akan memberimu kesempatan dan kesehatan yang lebih baik.
- Aku berhenti mencukur bulu lenganku. Dulu aku sangat malu karena lenganku sangat berbulu dan bulunya sangat gelap. Kupikir ada masalah denganku. Aku berhemat untuk membeli alat cukur dan tidak mandi lama-lama. Itu lucu juga karena baru-baru ini aku mulai memikirkan untuk mulai melakukannya lagi. Lalu aku masuk rumah sakit suatu malam dan perawatnya harus mencabut perekat infusku. Aku bercanda dengan bilang itu seperti waxing gratis, lalu dia berkata, “Kamu enggak butuh itu.” Itu memberiku rasa percaya diri. Lenganku adalah lengan manusia normal dan aku tidak perlu mengubahnya dengan melakukan hal yang tidak aku inginkan. © tomorrowistomato / reddit
Bonus: Bisa membantumu mengatasi masalah dari masa lalu.
Sampai sekarang, bulu di tubuh wanita dianggap tidak pantas di berbagai budaya. Dari usia sangat muda, beberapa wanita bisa dipaksa untuk memenuhi standar dan menghilangkan bulu secepat mungkin. Ini bisa menyebabkan kecemasan dan menurunkan kepercayaan diri mereka. Mengenali dan menerima bulu badan bisa menjadi langkah awal untuk menghilangkan ketakutanmu dan merasa lebih kuat secara mental.
- Aku melakukannya karena saat remaja, aku banyak diejek tentang penampilanku dan menjadi sangat tidak percaya diri. Jika ada hal yang bisa kulakukan untuk berbaur, aku melakukannya. Begitu sudah dewasa dan tidak peduli lagi, suatu hari aku memutuskan untuk berhenti bercukur dan melihat apa yang akan terjadi. Tidak terjadi apa-apa. Aku tidak pernah bercukur lagi. © reusablethrowaway- / reddit
Apa pendapatmu tentang bulu badan? Kamu setuju kita bisa berhenti menghilangkannya?