Sisi Terang
Sisi Terang

Penyihir Riasan Ini Bisa Berubah Jadi Selebritas Mana pun, Kamu Pasti Terpikat oleh Keahliannya

Yuya Mika, seorang penata rias, terkenal karena bisa berubah menjadi selebritas papan atas. Dia menggunakan kekuatan riasan untuk mengubah dirinya menjadi beberapa bintang Hollywood paling terkenal sepanjang masa. Saat ini, Mika tinggal di Chongqing, dan Instagram-nya punya lebih dari 600.000 pengikut. Kami mengundangmu untuk melihat beberapa transformasinya yang paling menakjubkan di galeri berikut ini. Kemudian, beri tahu kami pendapatmu tentang sihir dan bakatnya di kolom komentar, ya.

Dia membuat internet heboh dengan karyanya.

Nama asli sang seniman adalah He Yuhong, tapi dia menjadi populer dengan nama samaran Yuyamika, yang dia pakai di jejaring sosialnya. Dia mulai menarik perhatian saat mengunggah video transformasi wajahnya ke media sosial beberapa tahun lalu.

Video tersebut telah ditonton puluhan juta kali dan dilihat lebih dari 250.000 kali di Instagram. Uniknya, sang seniman mencoba menciptakannya kembali lewat lukisan cat minyak.

Dia mengomentari karyanya yang berani dengan mengatakan, “Sebagian besar penata rias berkonsentrasi untuk mencoba meniru penampilan selebritas. Hanya sedikit yang mengembangkan ide untuk mengubahnya menjadi figur dari lukisan cat minyak. Dan aku melakukannya.”

Menurutnya, riasan punya nilai seni yang lebih tinggi dari sekadar membuat seseorang terlihat lebih cantik.

Meski fungsi utama riasan adalah untuk membuat seseorang terlihat lebih cantik, menurut sang seniman, riasan juga punya nilai seni yang lebih tinggi. Dia sudah mencoba meniru penampilan banyak orang terkenal, seperti mendiang aktris legendaris, Audrey Hepburn, dan aktris peraih Oscar, Cate Blanchett.

Sang seniman merekam seluruh proses artistiknya dan mengunggah video itu untuk mengajari para penggemarnya beberapa keterampilan merias wajah yang luar biasa.

Penggemar sang seniman adalah orang-orang yang menginspirasinya.

Para penggemarnya sering memberi tantangan bagi sang seniman muda.

“Seorang netizen berkomentar bahwa aku terlihat seperti Mona Lisa setelah aku mencukur alis dan memintaku melakukan tantangan rias,” kenang Yuyamika. Dia menghabiskan beberapa hari untuk mengecek fitur-fitur terkecil dari wajah Mona Lisa sebelum memulai proyeknya.

“Tantangan terbesar datang dari senyum misteriusnya. Itu sulit sekali ditiru,” ucapnya, tapi proyek tersebut ternyata sukses besar.

Karyanya tak mudah dan membutuhkan banyak kesabaran.

Yuyamika punya pasukan penggemar setia di dalam maupun luar negeri, dan mereka tak sabar menunggunya mengunggah tutorial rias baru. “Aku senang melihat orang-orang menyukai karyaku. Aku sangat terdorong oleh tanggapan positif mereka,” ucap sang seniman.

Anehnya, bukan hanya wanita yang tertarik dengan seni riasnya. “Beberapa penggemarku belum pernah merias wajah mereka sendiri, sementara yang lainnya adalah laki-laki, tapi mereka semua sangat tertarik dengan videoku. Mereka membuatku terus maju,” ungkap sang seniman.

Biasanya, sang seniman butuh waktu 4 hingga 6 jam untuk meniru wajah seseorang menggunakan riasan. Tapi tak ada yang bisa menghentikannya dan dia terus menciptakan mahakarya luar biasa.

Sejauh ini, dia telah meniru sosok dalam Lady With an Ermine, salah satu karya hebat Leonardo da Vinci, dan menciptakan kembali lukisan terkenal lainnya, Girl With a Pearl Earring.

“Begitu kamu melihat wajahmu sebagai selembar kertas kosong, peluangnya tak terbatas,” katanya.

Transformasi mana yang jadi favoritmu? Atau mana yang menurutmu kurang mirip?

Sisi Terang/Seni/Penyihir Riasan Ini Bisa Berubah Jadi Selebritas Mana pun, Kamu Pasti Terpikat oleh Keahliannya
Bagikan Artikel Ini