Sisi Terang
Sisi Terang

10 Rahasia Fesyen buat Kamu yang Punya Lengan Berisi

Berpikir positif tentang tubuh benar-benar bisa memberi perbedaan antara merasa tidak nyaman atau nyaman dengan diri sendiri. Meski begitu, tidak apa-apa untuk mengakui bahwa kamu tidak mencintai segala sesuatu tentang tubuhmu. Adakalanya, kita memiliki bagian tubuh yang sangat ingin kita sembunyikan demi menonjolkan bagian lainnya.

Di Sisi Terang, kami beranggapan bahwa daripada “menyembunyikan” apa yang tidak kamu sukai, ada baiknya untuk menonjolkan apa yang kamu sukai dan mengenakan pakaian yang kamu miliki sekarang, tanpa harus menunggu menjadi versi idealmu di masa depan.

1. Kenakan pakaian yang lengan bajunya berbahan semitransparan atau renda.

Jika kamu ingin tampil lebih kurus sekaligus menyeimbangkan ukuran lengan, kenakan blus dengan lengan renda atau transparan. Model lengan longgar seperti ini biasanya tidak menutupi seluruh bagian lengan dan menciptakan ilusi optik untuk membuatnya terlihat lebih kecil.

Blus dengan lengan jenis ini sangat nyaman dan sejuk, dan kamu bisa memakainya di hari yang cerah atau saat cuaca panas, terutama jika kamu memilih warna-warna netral seperti putih, krem, atau warna pastel. Blus ini juga cocok dipadukan dengan aksesori apa pun dan benar-benar akan membuatmu terlihat modis.

2. Hindari baju berlengan lebar pada bagian lengan yang berisi.

Sebaiknya jangan pakai baju berlengan lebar. Umumnya, lengan baju jenis ini lebih lebar di bagian lengan yang berisi, yang menghasilkan efek kebalikan dari poin sebelumnya. Selain itu, baju seperti ini benar-benar mendistorsi siluet.

Kenakan baju berlengan sederhana dan pas. Kamu bisa pilih blus dengan warna cerah, yang menyelaraskan siluetmu, dan dipadukan dengan rok longgar.

3. Pilih blus bertali lebar.

Kamu mungkin beranggapan bahwa blus tanpa lengan bukanlah busana yang cocok untukmu, tapi kenyataannya, jenis blus ini bisa tampak luar biasa. Tentu saja, asalkan blus tersebut memiliki tali yang lebar.

Ada banyak pakaian dengan tali lebar, mulai dari blus, gaun, palazzo, overal, dll. Jangan batasi kreativitasmu!

4. Manfaatkan lengan 3/4

Mengenakan baju berukuran lengan 3/4 merupakan ide yang bagus, karena cenderung serbaguna untuk penampilan kasual maupun formal. Baju berlengan jenis ini juga merupakan gaya yang sangat bagus bagi yang memiliki lengan bervolume. Selain itu, ukuran lengan ini juga sempurna untuk tampil bergaya, terlebih lagi saat dikenakan dalam warna gelap dan solid tanpa banyak aksesori. Kamu bisa memadukannya dengan celana longgar atau rok bervolume.

5. Kenakan blazer yang tepat.

Jangan remehkan kekuatan blazer dengan bantalan bahu. Gulung sedikit lengan blazermu, agar tidak berada tepat di atas pergelangan tangan. Dengan begitu, lenganmu akan terasa leluasa dan terlihat lebih panjang, serta memamerkan kulitmu yang memukau. Selain itu, kamu bisa menambahkan aksesori pada pergelangan tanganmu dengan jam tangan, gelang, dan lainnya.

Abaikan jaket berpotongan lurus atau jaket dengan lengan lurus. Bagian lengan harus benar-benar pas dan panjang jaket harus sebatas pinggang.

6. Pilih sweter dengan bijak.

Pilih sweter yang longgar dan ramping dengan bahu melorot. Tidak hanya terlihat sangat feminin, tapi ini juga bisa dipadukan dengan bahan denim untuk dijadikan kombinasi kasual. Sebaliknya, sweter berwarna terang atau sweter yang terbuat dari kain yang terlalu tebal mungkin tidak cocok untukmu.

7. Kenakan pakaian tanpa tali bahu (strapless) yang dipadukan dengan busana lain

Strapless merupakan gaya pakaian yang mungkin sedikit menakutkan untuk kamu kenakan, tapi selama kamu membiarkan rambutmu tergerai, memakai kalung, syal, atau aksesori apa pun yang berada di atas bahumu, itu bisa memunculkan efek modis pada penampilanmu. Pilihan baju dengan satu tali bahu bukanlah ide yang bagus jika ingin menyembunyikan volume.

8. Kenakan pita atau kalung lebar.

Apabila kamu merasa tidak percaya diri dengan bahumu yang berisi, maka kamu bisa mengalihkan perhatian dari bagian itu. Cukup kenakan blus dengan pita atau sesuatu yang mencolok, seperti kalung emas atau aksesori permata yang akan memamerkan lehermu sekaligus membuatmu percaya diri mengenakan pakaianmu.

9. Jangan abaikan atasan asimetris.

Atasan asimetris benar-benar indah. Jenis atasan ini memudarkan garis di sekitar lengan, sehingga membuat lengan tampak lebih kurus dan ramping. Selain itu, membiarkan salah satu bahu terbuka merupakan sentuhan yang sangat unik dan menarik.

10. Kenakan potongan kerah V dan lengan baju sederhana.

Inilah salah satu pakaian pemenang kita. Pakaian dengan potongan kerah V tidak hanya bisa kamu kenakan di acara santai, tetapi juga bisa menjadi tampilan serbaguna untuk keluar malam. Pakaian dengan potongan kerah V terlihat manis di segala cuaca dan bahkan bisa dipadukan dengan celana ketat. Caranya dalam memperlihatkan keindahan siluet dari bahu ke pinggang sangat membantu untuk menonjolkan bentuk lengan.

Pakaian apa yang menurutmu bisa membuatmu merasa lebih nyaman dalam rutinitas harianmu? Apa bagian lain tubuhmu yang membuatmu merasa tidak nyaman dalam hal berpakaian?

Bagikan Artikel Ini