Sisi Terang
Sisi Terang

15 Orang yang Berhasil Menemukan Benda Keren di Mana Saja

Ketika kita menemukan sesuatu yang keren, kita akan langsung mendapatkan aliran emosi positif untuk waktu yang lama. Terkadang, untuk menemukan sesuatu seperti ini, kamu hanya perlu berjalan keluar dan memperhatikan sekelilingmu, atau mencarinya di loteng atau lemari tua.

Kami di Sisi Terang senang menemukan benda-benda menarik dan begitu pun orang-orang di seluruh dunia. Ada bonus di bagian akhir artikel: sebuah cerita tentang sebuah temuan yang akan membuat wanita mana pun bahagia.

1. “Aku tipe orang yang suka mengambil apa pun yang aku temukan.”

“6 tahun yang lalu, aku menemukan liontin ini di jalan, terus lupa. Baru-baru ini, aku mengeceknya di Google dan ternyata liontin tersebut harganya sekitar Rp14 juta...”

2. “Aku menemukan buku sketsa besar dan basah di pantai. Mana mungkin aku bisa menolaknya? Akan kubawa pulang.”

3. “Jam Casio, ditemukan saat menyelam untuk mencari barang-barang yang terjatuh di Jembatan Gantung Capilano.”

“Tidak tahu berapa lama jam ini berada di bawah air dan jam ini masih berfungsi saat aku temukan. Aku sudah menggunakannya selama 5 tahun dan belum pernah mengganti baterainya.”

4. “Aku menemukan kapsul waktu berusia lebih dari 100 tahun di halaman belakang!”

5. “Aku menemukan buku yang usianya lebih dari 200 tahun.”

6. “Aku menemukan sepatu yang dulu dipakai ibuku saat malam perpisahan sekolahnya.”

7. “Aku menemukan pengisap debu milikku di video game baru ini.”

8. “Aku bekerja sebagai montir dan ini yang aku temukan di dalam salah satu mobil hari ini...”

9. “Baru saja menemukan baut roda di dalam es buah millikku.”

10. “Ada tanaman kecil yang akan diangkut truk sampah di pinggir jalan.”

“Betapa luar biasa apa yang terjadi dalam waktu 24 jam dan dengan sedikit air.”

11. “Menemukan koin berusia 104 tahun ini, tergeletak begitu saja di laciku.”

12. “Ada seekor posum di dalam kursi malasku.”

13. “Pacarku menemukan ini di halaman belakangnya. Sepertinya ini sejenis medali? Tidak ada apa-apa di baliknya.”

14. “Temanku menemukan ini saat menarik selang.”

15. “Nenek buyutku memintaku untuk membantunya membereskan rumah, merapikan dokumen dan isi brankas.”

“Isi brankasnya berantakan dan nenekku tidak lagi menginginkannya. Nenekku bilang aku bisa memiliki apa pun yang aku temukan di dalamnya yang ’keren, menarik, atau bernilai uang.’ Aku menemukan semua ini.”

Bonus: Cerita sebuah temuan yang akan membuat wanita mana pun bahagia

Aku menemukan sebuah anting di jalan dan aku merasa kasihan karena seorang wanita telah kehilangan anting ini. Aku mencetak brosur dan menyebarkannya di sekitar area tersebut. Ada beberapa telepon yang masuk, tapi semuanya penipuan. Setelah itu, ketemu! Besok, pemilik yang sebenarnya akan mendapatkan kembali anting yang diberikan ibunya. © Spirtyoza / Pikabu

Apa benda menarik yang pernah kamu temukan? Bagikan ceritamu di kolom komentar!

Kredit foto pratinjau Spirtyoza / Pikabu
Sisi Terang/Fakta Menarik/15 Orang yang Berhasil Menemukan Benda Keren di Mana Saja
Bagikan Artikel Ini