Sisi Terang
Sisi Terang

20+ Foto yang Akan Membuatmu Ingin Mandi Air Dingin

Cuaca panas tak selalu soal cerahnya matahari dan pantai. Terkadang bisa jadi tentang pulpen dan sol sepatu yang meleleh. Kompilasi foto ini mungkin akan membuatmu ingin diam di rumah dan bersantai di bawah pendingin udara.

Orang-orang di internet membagikan pengalaman mereka dengan suhu panas dan kami di Sisi Terang tak sabar membagikannya denganmu.

1. “Menarik suction cup yang setengah meleleh”

2. “Lihat, ini baru namanya menggoreng telur dengan panas matahari.”

3. “Jadi, itu sebabnya kakiku seperti terbakar saat aku berjalan di pasir.”

“Ini 57 derajat Celsius.”

4. “Di Spanyol sangat panas sampai lilin ulang tahun di supermarket meleleh di dalam kemasannya.”

5. “Udara sangat panas sampai logam di kunci setir mobilku memuai dan membuat kaca depan pecah.”

6. Panas sekali di Inggris sampai membuat kaleng-kaleng di mesin penjual otomatis terbuka.

7. “Panas melelehkan aspal dari jalan-jalan di kotaku dan memperlihatkan batu lama di bawahnya.”

8. Mata bor ini terlalu panas.

9. “Minyak kelapaku meleleh saat gelombang panas, lalu bentuknya menjadi bola-bola seperti ini.”

10. “Kipas plafonku meleleh...”

11. “Ini panas sekali sampai tempat sampah plastik kami meleleh.”

12. “Panas sekali di Melbourne, Australia, sampai polisi tidur ini meleleh.”

13. “Kemarin panas sekali sampai standar motorku masuk ke dalam aspal di trotoar.”

14. Panas sekali di van sampai pulpen ini meleleh dan melengkung.

15. “Saat kamu meninggalkan sandalmu di mobil dan panas membuatnya menyusut...”

16. “Sekarang panas sekali sampai sol sepatuku meleleh.”

17. “Panas sekali di Portland, Oregon, sampai kami bisa membuat teh panas hanya dengan menjemur stoplesnya.”

“Ini 54,2 derajat Celsius.”

18. “Panas sekali di Australia sampai lampu di halaman kami meleleh.”

19. “Aku polisi dan bekerja di luar seharian. Di luar sangat panas sampai begitu aku memasukkan pulpenku ke dalam saku, pulpenku meledak.”

20. “AC-ku rusak. Rumahku menjadi sangat panas dan lembap sampai mengelem semua amplop dalam kotak.”

21. “Suhu di tempatku 43 °C. Ini membuat beberapa piringan hitamku meleleh dan tak sengaja menjadi dekorasi yang bagus.”

22. “Panas menyebabkan trotoar di kota ini melengkung.”

Kamu pernah melihat benda yang meleleh karena suhu tinggi? Sepanas apa suhu di tempat tinggalmu sekarang?

Kredit foto pratinjau Desurvivedsignator / imgur
Bagikan Artikel Ini