20+ Foto yang Bakal Bikin Kamu Berpikir Dua Kali Sebelum Belanja Online
Kalau soal belanja, kita pasti setuju bahwa Internet sudah menjadi salah satu teman terbaik kita berkat kemudahannya. Bahkan, keuntungannya ada banyak: kamu bisa mengucapkan selamat tinggal kepada antrean tak berujung dan kerumunan yang sumpek. Selain itu, kamu bisa belanja dengan nyaman di rumah sendiri dan bahkan menemukan diskon-diskon menarik.
Sayangnya, terkadang, pesanan kita tidak sesuai ekspektasi, terutama kalau membeli pakaian dan barang mode. Untuk mencegahnya, hal terbaik yang bisa kamu lakukan adalah memeriksa reputasi toko di situs web belanja sebelum membeli barang yang ada di keranjang belanjamu. Dengan begitu, kamu tidak akan gigit jari saat pesananmu tiba.
Sisi Terang sudah mengumpulkan 25 foto pengguna Internet yang melihat pengalaman menyebalkan mereka dari kacamata humor. Jangan lupa untuk melihat bonus foto di akhir artikel, ya. Selamat membaca!
1. “Eh, ada yang salah nih sama gaun baruku.”
2. “Warna yang dikirim bahkan enggak sesuai pesanan...”
3. Kain yang dipakai bahkan jauh berbeda.
4. Yah, semua pakaian memang tidak selalu cocok di badan kita.
5. Mau tampil keren saat cuaca dingin? Yah, sepertinya jauh dari harapan.
6. Bisa lihat perbedaannya?
7. “Penjualnya bilang bahannya dari kulit... terus aku percaya.”
8. Ingat saran foto di bawah ini, ya.
9. “Seharusnya sih gaun putri. Tapi yang dikirim malah kostum ubi raksasa.”
10. “Niatku sih, biar kelihatan kece... Paling enggak, aku punya piama baru sekarang.”
11. Barang impianmu akhirnya tiba? Sepertinya tidak...
12. Yap, bahkan potongan pakaian yang paling rumit pun bisa tipu-tipu.
13. Jadi, aku harus memakai sepatu hak tinggi setiap kali memakai celana jin baru ini?
14. Kalau ada kemiripan sama aslinya, itu cuma kebetulan.
15. Teman-teman, jangan tertipu sama toko online ini, ya.
16. Untuk gaun ini, mereka mengganti perhiasannya dengan... Entah apa pun itu.
17. Siapa sangka? Bahkan pakaian mini pun berbeda dengan yang ada di gambar.
18. Gaun yang pas di badan, KW 2.
19. Aku memesan gaun pesta, tapi malah dapat gaun dari Abad Pertengahan.
20. Ini dia alasan kamu harus berpikir dua kali sebelum membeli barang yang belum pernah kamu coba.
21. Beruntung sekali kalau barang yang dikirim sesuai.
22. Celana atau kaus kaki aneh untuk jempol kaki?
23. Ingat ini: Kalau bentuknya cantik dan harganya murah, itu mencurigakan, jangan tertipu!
24. Kenyataan memang pahit...
25. Tetap saja, kita tak bosan melakukan kesalahan yang sama.
Bonus: Lihat sisi terangnya — selalu ada teman yang bisa memakai barang pembelianmu... Sempurna, 10/10 meong!
Sekarang, kamu punya 26 contoh foto untuk pikir-pikir lagi sebelum belanja online. Apa kamu punya nasihat yang bisa dibagikan ke pembaca lainnya? Tulis di kolom komentar, ya, kami juga mau membacanya!