Sisi Terang
Sisi Terang

Ingin Mengakhiri Kekejaman terhadap Hewan, 2 Pria Ini Membuat Kulit Vegan dari Kaktus

Orang telah lama mencoba menemukan alternatif kulit ramah lingkungan dan berkelanjutan yang bebas kekejaman. Dan sekarang, sebuah solusi inovatif yang digunakan oleh 2 pengusaha dari Meksiko menawarkan cara membuat kulit hanya dengan kaktus, yang bukan hanya ramah lingkungan, tapi juga terasa seperti kulit asli.

Kami di Sisi Terang mendukung semua inisiatif yang bisa menurunkan jumlah penderitaan binatang dan membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik, dan inilah jenis alasan yang bisa kita dukung.

Metode baru pembuatan kulit yang ramah lingkungan

Adrián López Velarde dan Marte Cázarez telah menggunakan metode mengubah kaktus menjadi kulit vegan yang disebut Desserto. Kulit sintetis ini sepenuhnya terbuat dari kaktus dan bisa dipakai untuk membuat semua barang dari sepatu sampai dompet.

Tanaman kaktus sangat tangguh, dan bisa bertahan dalam suhu rendah selama musim dingin tanpa mati. Menurut situs web mereka, perusahaan ini hanya memilih dan memotong daun-daun kaktus dewasa tanpa merusak tanaman itu sendiri, dan melakukan panen baru tiap 6 sampai 8 bulan.

Membuat kulit vegan sudah menjadi kenyataan

Sampai sekarang, perusahaan itu telah mampu menggunakan kulit kaktus dalam berbagai cara, untuk membuat tas tangan, jok mobil, sepatu, dan bahkan pakaian. Dan karena bahannya organik murni, kulit itu breathable, hal yang terbukti sering menjadi masalah dengan alternatif bahan sintetis.

Dalam proses pembuatan kulit kaktus, mereka memotong daun-daun dewasa dan mengeringkannya di bawah sinar matahari selama 3 hari untuk mencapai kadar kelembapan yang pas dengan kebutuhan. Lalu, mereka memproses bahan mentah itu menjadi formula yang sudah dipatenkan yang dibutuhkan untuk membuat kulit vegan.

Lebih jauh, fakta ramah lingkungan lain yang penting adalah bahwa kulit kaktus bisa terurai sebagian secara hayati, dan sama sekali tidak mengandung plastik. Fakta bahwa bahan ini bisa terurai secara hayati menjadikannya lebih berharga lagi.

Alternatif berkelanjutan bagi kulit binatang yang bebas kekejaman

Berkat daya tahan dan ketahanannya yang tinggi terhadap suhu rendah, produk organik berkelanjutan ini bisa menggantikan pemakaian kulit binatang dan bahan sintetis lain yang tidak ramah lingkungan.

Saat ini, merk ini sedang melakukan negosiasi proyek dengan sejumlah pemain utama dalam berbagai industri dan berupaya menjadikan bahan ini lebih bisa diakses oleh usaha kecil dan menengah. Jadi, sebelum kamu tahu, mungkin kamu sudah memakai sepasang sepatu kulit kaktus.

Tidak berbahaya bagi keanekaragaman hayati di lingkungan sekitar

Mereka tidak harus menebang pohon apa pun di pertanian yang memasok kaktus. Faktanya, mereka justru melakukan yang sebaliknya, karena mereka menanam kaktus asli wilayah itu, yang sebenarnya membantu keanekaragaman hayati di wilayah tersebut.

Metode Adrián dan Marte tidak menimbulkan bahaya terhadap keanekaragaman hayati di lingkungan sekitar. Perkebunan mereka organik sepenuhnya dan teknik-teknik alami mereka merangsang mikroflora dan mikrofauna tanah, yang kemudian dilestarikan tanpa menimbulkan kerusakan apa pun.

Apakah kamu mendukung ide budidaya kulit kaktus organik sebagai ganti kulit binatang? Apa kamu setuju bahwa ini adalah solusi layak yang harus segera diimplementasikan di seluruh dunia? Bagikan pemikiranmu di kolom komentar, ya.

Sisi Terang/Fakta Menarik/Ingin Mengakhiri Kekejaman terhadap Hewan, 2 Pria Ini Membuat Kulit Vegan dari Kaktus
Bagikan Artikel Ini