11 Film yang Terinspirasi dari Kisah Nyata, tapi Mengubah Beberapa Detail Penting
Saat memproduksi film berdasarkan peristiwa nyata, tim biasanya melakukan pengecekan fakta dengan teliti untuk memastikan cerita di film dibuat semirip mungkin dengan kisah aslinya. Tapi terkadang, ada beberapa detail protagonis yang diubah di film, sehingga tidak diketahui oleh para penonton; misalnya nama atau umur asli orang-orang di dalam cerita.
Tim Sisi Terang melakukan riset dan menemukan 11 film berdasarkan peristiwa nyata yang mengubah beberapa karakter aslinya.
1. Pasangan lansia di film Titanic
Pasangan lansia yang tampil berpelukan di atas kasur saat ruangan mulai dibanjiri air terinspirasi dari penumpang Titanic di kehidupan nyata. Mereka adalah salah satu pemilik toko serba ada Macy’s, yang bernama Rosalie Ida Straus dan Isidor Straus. Mereka meninggal saat kapal tenggelam, tapi bukan di dalam kamar mereka seperti di film. Sulit untuk dipastikan, namun Isidor dan Ida terakhir terlihat berada di atas dek kapal bersama-sama sambil berpegangan tangan, sebelum ombak laut menerjang.
2. Jack Dawson yang asli di film Titanic
Saat sutradara film ini, James Cameron, tengah menulis naskah, dia ingin membuat semua karakter dalam filmnya bersifat fiksi. Lalu, dia baru mengetahui bahwa di dunia nyata, J. Dawson memang ada di dalam kapal, dan meninggal di sana. Joseph Dawson adalah orang Irlandia yang lahir pada tahun 1888. Di kapal Titanic, dia bertugas menyediakan batu bara untuk para pekerja di tungku kapal dan memastikan semua batu bara tersalurkan dengan baik untuk menjaga keseimbangan kapal.
3. Ratu Gorgo dari film 300
Di film, Ratu Gorgo memberi tahu seorang utusan dari Persia: “Hanya wanita Sparta yang melahirkan pria sejati.” Namun, berdasarkan sejarawan Yunani bernama Plutarch dalam volume III buku Moralia yang berjudul “Sayings of the Spartans”, Sang Ratu mengatakan hal ini sebagai jawaban kepada seorang wanita Athena yang bertanya kepadanya, “Kenapa wanita Sparta bisa berbicara dengan kalangan pria?”
4. William Wallace dari film Braveheart
Pahlawan dari Skotlandia ini seharusnya berumur sekitar 20 tahun dalam kisah aslinya. Namun, Mel Gibson yang memerankan karakternya sudah berumur hampir 40 tahun saat film dibuat.
5. Putri Isabella dari Prancis di film Braveheart
Putri Isabella dari Prancis, istri Edward II dari Inggris, sebenarnya tiba di benua Eropa pada tahun 1308. Jadi, berdasarkan sejarah, dia tidak mungkin sempat memperingatkan William Wallace tentang Pertempuran Falkirk.
6. Mark Zuckerberg dari film The Social Network
Di film, karakter pendiri Facebook digambarkan sebagai pria yang canggung dengan wanita, padahal saat itu Mark Zuckerberg yang asli sedang berpacaran dengan teman satu kampusnya di Harvard yang bernama Priscilla Chan, yang sekarang menjadi istrinya.
7. Emily Gardner dari film The Big Sick
Meskipun Kumail Nanjiani berperan sebagai dirinya sendiri dan menggunakan nama aslinya di film, dia memutuskan untuk mengubah nama istrinya dari Emily V. Gordon menjadi Emily Gardner.
8. Billy Beane dari film Moneyball
Billy Beane, manajer umum di perusahaan Oakland Athletics, digambarkan sebagai duda yang kesepian, padahal di kehidupan nyata dia sudah menikah lagi.
9. Richard Phillips dari film Captain Phillips
Aslinya, tokoh utama dalam cerita ini tidak pernah menyerahkan diri kepada bajak laut untuk menggantikan kru kapalnya. Selain itu, saat ditawan, sebenarnya dia tidak punya pena dan kertas, serta tidak menulis pesan perpisahan untuk keluarganya. Lalu yang terakhir, reaksi kaget yang diperankan oleh Tom Hanks tidak pernah terjadi, karena aslinya, dia sudah menyadari apa yang sedang terjadi saat dibawa kembali ke tempat aman.
10. Michael Oher dari film The Blind Side
Aslinya, Michael Oher yang menjadi pemeran utama di film ini telah menjadi pemain futbol berpengalaman saat mendaftar di Briarcrest. Jadi, dia tidak begitu senang saat karakternya di film digambarkan sebagai anak yang pasif, payah, dan tidak memahami futbol.
11. John Nash dari film A Beautiful Mind
Saat syuting film ini, sutradara memutuskan untuk membuat halusinasi Nash bisa dilihat dan didengar agar penonton bisa ikut merasakan apa yang dialami oleh pemeran utama. Aslinya, halusinasi ini hanya sebatas pendengaran saja.
Apa kamu tahu kisah nyata lain yang ceritanya diubah dalam film? Menurutmu, apakah sutradara harus selalu menampilkan cerita sesuai dengan fakta yang sebenarnya? Jangan lupa bagikan pendapatmu di kolom komentar, ya.