Sisi Terang
Sisi Terang

10 Pasangan Ini Membuktikan kalau Cinta Itu Tidak Pandang Bulu

Hubungan yang sempurna itu adalah ketika 2 orang saling mencintai. Cinta adalah hal yang paling utama. Tapi untuk beberapa alasan, masih banyak orang yang terkejut saat mereka melihat pasangan dengan tinggi, berat badan, kebangsaan, dan banyak hal yang berbeda lainnya.

Sisi Terang telah menemukan 10 bukti, jika berkaitan dengan cinta, tidak ada standar bakunya. Jadi, jika 2 orang saling mencintai, mereka tidak akan memedulikan apa kata orang.

Keluarga Fernandes de Silva

Joelison Fernandes de Silva adalah orang tertinggi di Brasil dan ketiga tertinggi di dunia, tingginya 2,33 m. Pria ini mengalami banyak sekali kesulitan saat dia kecil, bahkan dia tidak berani meninggalkan rumahnya selama beberapa tahun. Tapi semua ini sudah berlalu. Dia tidak lagi takut meninggalkan rumahnya dan menjalani hidupnya dengan penuh semangat. Tahun 2015, Joelison menikahi Evem Medeiros yang 7 tahun lebih muda darinya dan 76 cm lebih pendek.

Anton Kraft dan China Bell

Pria asal Denmark berusia 54 tahun ini merupakan pemegang rekor angkat besi. Meski tingginya hanya 122 cm, dia bisa mengangkat hingga 4 kali berat badannya sendiri. Tapi ini bukanlah fakta paling menarik tentang dirinya. Selama beberapa tahun ini, Anton menjalin hubungan dengan China Bell dari Florida. Cinta pun hadir di antara kedua orang yang fisiknya bertolak belakang ini.

David Sikorski dengan burrito-nya

Suatu hari, penulis dari San Fransisco ini kehilangan kesabarannya. Dia tidak tahan melihat foto romantis milik temannya yang memenuhi newsfeed di Facebook-nya. Sebagian ada yang sudah menikah dan sebagian lagi sudah punya anak. Jadi, David memutuskan menunjukkan kepada semua orang apa yang terjadi dalam hidupnya; dia pergi ke kedai favoritnya, membeli burrito di sana, dan membuat sesi pengambilan foto Love Story (kisah cinta) versinya pada tahun 2015.

Verne Troyer dan Genevieve Gallen

Kita semua tahu Verne Troyer dari film Austin Powers. Dia juga berperan sebagai goblin di Bank Gringotts dalam film Harry Potter. Meskipun tubuhnya sangat pendek (hanya 76,2 cm), Verne selalu populer di antara wanita yang terlihat seperti model. Lama sudah Troyer memiliki hubungan dengan Genevieve Gallen dan mereka pun menikah pada bulan Februari 2004. Memang, sih, pernikahannya dibatalkan keesokan harinya, tapi kami tetap menganggap kalau pasangan ini layak masuk ke dalam daftar ini.

Victor Hugo dan Gabriela Peralta

Inilah pasangan yang punya tato terbanyak, dan selain tatonya, pasangan ini memiliki total 77 modifikasi di tubuh mereka. Misalnya, mereka punya 50 tindikan, gigi implan, cincin, guratan, dan masih banyak lagi. Victor dan Gabriela telah menikah dengan bahagia selama lebih dari 15 tahun. Mereka memiliki studio tato tempat mereka bekerja bersama.

Beautiful Existence menikahi dirinya sendiri

Inilah Beautiful Existence. Sebelumnya, wanita Amerika berusia 42 tahun ini, yang merupakan orang tua tunggal dan memiliki dua orang anak, punya nama yang berbeda yaitu Desiree Longabaugh. Dia tidak begitu bahagia dalam kehidupan cintanya. Tapi suatu hari, dia menyadari bahwa sebelum membangun hubungan dengan orang lain, setiap orang harus menikahi dirinya sendiri. Dia secara resmi mengganti namanya dan menggelar upacara pernikahan di Paris, dekat Menara Eiffel.

Elisany da Silva Cruz dan Francinaldo da Silva Carvalho

Kita ke Brasil lagi dan bertemu orang tertinggi lainnya. Tapi kali ini, adalah seorang wanita yang bernama Elisany da Silva Cruz. Dia adalah gadis tertinggi di dunia, tingginya 201 cm. Sepertinya akan masuk akal kalau pasangannya adalah Joelison Fernandes de Silva, yang disebutkan di awal artikel, tapi ternyata bukan. Elisany telah menjalin hubungan dengan Francinaldo da Silva Carvalho selama beberapa tahun terakhir dan pria itu hampir 43 cm lebih pendek daripada Elisany. Pasangan ini tidak melihat perbedaan ini sebagai masalah dan mereka sangat bahagia bersama.

Gloria Shuri Henry dan Ali Lawrie

Pasangan ini benar-benar bikin heboh di Instagram. Apa kamu pernah melihat pria yang terlihat seperti dewa Yunani mengencani wanita bertubuh gempal yang mengenakan kacamata? Mereka yang membenci tidak memercayai cinta mereka itu nyata, tapi foto pernikahan keduanya membuktikan sebaliknya. Gloria dan Ali terlihat sangat bahagia. Sebagaimana yang kamu lihat, gaya hidup yang berbeda tidak selalu menjadi masalah.

Paulo dan Katyucia, pasangan terkecil di dunia​​​​​​​

Bisa dibiliang pasangan ini adalah pasangan paling biasa yang terdiri dari 2 orang paling unik. Seolah Paulo dan Katyucia memang diciptakan untuk bersama, tinggi tubuh keduanya hampir sama, 91 cm. Mereka bertemu beberapa tahun yang lalu dan menikah tahun 2016. Mereka menghabiskan bulan madunya di London, di sana mereka mendapatkan sertifikat Guinness World Records, sebagai pasangan terpendek di dunia.

Ashley Stevens dan Christopher Reed

Foto pasangan ini di-posting oleh teman mereka di Reddit. Orang itu menulis, “Temanku menangkap buket bunga. Itu pacarnya yang ada di latar belakangnya.” Ashley Stevens dan Christopher Reed terkejut dengan reaksi semua orang di internet. Banyak perundung di internet yang juga tidak percaya kalau gadis secantik itu mau berpacaran dengan cowok bertubuh gempal, atau menyinggung keduanya dengan cara yang sangat kasar.

Meskipun Ashley dan Christopher tidak menganggap enteng perundungan ini, mereka tidak akan memedulikan orang asing yang menilai orang yang tidak mereka kenal hanya dari satu foto. Mereka telah bersama selama lebih dari 2 tahun dan mereka adalah contoh dari pasangan kuat dan bahagia.

Kamu mau memberi penghargaan “Pasangan Paling Keren” ke pasangan yang mana?

Sisi Terang/Hubungan/10 Pasangan Ini Membuktikan kalau Cinta Itu Tidak Pandang Bulu
Bagikan Artikel Ini