Sisi Terang
Sisi Terang

Kasih Ibu Sepanjang Masa, 19 Foto Bukti Ibu Selalu Punya Cara untuk Menunjukkan Cinta kepada Anak

Kita sering mendengar orang bijak mengatakan kasih seorang ibu tidak ada duanya. Namun, kita baru bisa memahami ungkapan itu saat sudah punya anak. Saat mengingat kembali masa kecil dulu, kita mungkin ingat momen-momen ketika ibu kita menunjukkan kasih sayangnya kepada kita sedemikian rupa sehingga terukir dalam benak dan hati kita.

Untuk menunjukkan kasih sayang, kamu tidak perlu mengatakan, “Aku menyayangimu,” dan para ibu paham betul akan hal ini. Sisi Terang ingin sekali mencari buktinya, dan kami telah menemukan beberapa cerita tentang anak-anak yang ibunya menggunakan segala imajinasi yang ada untuk menyampaikan bahwa meski anak mereka sudah tumbuh dewasa, bagi para ibu ini, anak mereka akan selalu menjadi buah hati kesayangan mereka.

1. Teman langkah pertama

“Aku belajar berjalan memakai ini hampir 34 tahun lalu. Ibuku menemukannya di lemari dan mengirimkannya karena putraku akan lahir minggu depan.”

2. “Aku pergi dengan sekelompok teman di kampus untuk acara ulang tahunku yang ke-21.”

Aku: Mama yang bayar?

Mama: ❤️🎂🎈🤑

Aku: MAKASIH

Mama: Bayar buat semuanya, cukup, ’kan? Bukan cuma buat kamu.

Aku: YA

Mama: 🥰🥰😎
Mama cuma minta kamu belajar
yang giat untuk ujian akhir, ha ha!

Aku: semuanya nitip makasih ke Mama

Mama: Sama-sama, semuanya! ❤️
Kalau Mama ada di sana,
pasti semua Mama ajak keluar!
Selamat ulang tahun yang ke-21!

“Aku memberi tahu ibuku lewat telepon, restoran apa yang aku pesan, dan saat tiba waktunya membayar tagihan, ibuku bilang dia sudah menelepon pihak restoran untuk memberikan informasi kartunya untuk membayar semuanya.”

3. Pengingat cuaca buruk

“Ibu kami yang berusia 66 tahun mengirimkan foto cuaca lokal di TV, jadi, kami bisa berpakaian sesuai cuaca karena dia tidak bisa memberi tahu kami secara langsung setiap pagi.”

4. “Ibuku membuatkanku trek balapan untuk kura-kura peliharaanku sebagai kado Natal.”

5. “Keuanganku sempat agak sulit karena kuliah, dan ibuku mengirimiku paket kepedulian penuh makanan.”

Tulisannya: “Paket Kepedulian. Mama sayang kamu! Mmmm! Kotak makanan. Camilan!”

6. “Yang kiri aku dapatkan pas ulang tahun pertamaku, dan yang kanan untuk ulang tahun yang ke-31. Ibuku luar biasa!”

7. “Ini selimut yang dibuat ibuku untuk putriku, cucu perempuan pertamanya!”

8. “Ibuku diberi penghargaan karena mengasuh 29 anak untuk sementara dalam 2 tahun. Dia yang terbaik!”

9. “Aku menemukan kukis buatanku saat masih kecil untuk Hari Ibu pertama ibuku setelah meninggalkan ayahku.”

“Kukis ini masih ada di kulkas ibuku, sekarang umurku 28 tahun.”

10. “Momen saat aku dan ibuku tersadar kami sama-sama berkebun dan memakai pakaian yang sama saat FaceTime.”

11. Kiriman kopi dari Ibu

“Aku pindah dari kampung halamanku untuk kuliah, dan ibuku memberikan kejutan dengan memesankan kopi dan kue ke tempatku. Dulu, kami sering minum kopi dan mengobrol bersama di luar, aku rindu melakukannya.”

12. “Kue putih dengan krim mentega stroberi segar untuk ulang tahun ibuku yang ke-86 tahun.”

“Ini kue yang dia ingat pernah dibuat oleh ibunya.”

13. “Ibu yang sama, aku yang sama, boneka beruang yang sama, dengan jarak sekitar 55 tahun”

14. “Ini hari ulang tahunku yang ke-27, dan ibuku memastikan semua orang di sekitar rumahku mengetahuinya.”

Tulisannya: “Selamat ulang tahun yang ke-27!”

15. “Aku diselingkuhi, dan ibuku membelikan paket udang karena dia tahu aku suka udang dan bingung harus apa!”

16. “Ibuku sangat memahami agorafobiaku, dia datang pada hari ulang tahunku dan membawakan kado untukku.”

“Dia bahkan membawa sepotong kue kecil dan menyanyikan lagu selamat ulang tahun. Kelihatannya sepele, tapi itulah yang aku suka, simpel dan singkat. Aku yakin ini adalah satu-satunya foto ketika aku tersenyum sejak aku masih kecil.”

17. “Ini Kozmo! Dia maskot taman hiburan favoritku. Aku sudah lama ingin bonekanya, tapi ibuku selalu melarang.”

“Lalu, pada ulang tahunku yang ke-19, ibuku membawaku ke sana dan membelikanku Kozmo sebagai kado. Kozmo bikin aku senang sekali dan kurasa dia juga akan membuat kalian bahagia!”

18. “Aku baru kehilangan ibuku setelah merawatnya selama 20 tahun lebih.”

“Saat aku datang dan memeriksa rumahnya, dia meninggalkan banyak catatan di laci dan dokumen. Dia adalah wanita manis yang penyayang dan dia tahu aku butuh ini.”

19. “Sekitar satu setengah tahun setelah aku diadopsi, aku dan ibuku”

Apa kenangan paling berharga yang kamu punya tentang ibumu? Hal apa yang masih ibumu lakukan untukmu meski kamu sudah dewasa?

Kredit foto pratinjau Pyrojodge / Reddit
Sisi Terang/Keluarga & anak/Kasih Ibu Sepanjang Masa, 19 Foto Bukti Ibu Selalu Punya Cara untuk Menunjukkan Cinta kepada Anak
Bagikan Artikel Ini