Sisi Terang
Sisi Terang

3 Alasan untuk Berhenti Mengenakan Ikat Rambut di Pergelangan Tangan

Kamu mungkin pernah mendengar bahwa memakai ikat rambut di pergelangan tangan bisa memengaruhi kesehatanmu, tapi mungkin kamu tak terlalu memperhatikan masalah ini. Ternyata, masalah ini bukan hanya cerita menakutkan dari para dokter, melainkan sebuah kenyataan, dan ucapan para dokter ini harus lebih dianggap serius.

Sisi Terang telah menyelidiki bagaimana kebiasaan ini dapat memengaruhi kita, dan inilah yang kami temukan. Kami juga mempersiapkan kiat yang bisa membantumu menghilangkan kebiasaan ini selamanya.

1. Kebiasaan ini bisa menyebabkan masalah peredaran darah.

Ketika kamu megenakan karet gelang di pergelangan tangan, pembuluh darahmu akan terjepit. Hal ini akan mengganggu peredaran darah dalam tumbuh. Akibatnya, kamu bisa mengidap sindrom lorong karpal yang akan menyebabkan rasa sakit dan kebas berkepanjangan di jari.

2. Kebiasaan ini bisa menyebabkan infeksi mematikan.

Audree Kopp dari Amerika Serikat menunjukkan kepada kita apa yang bisa terjadi jika kita mengenakan ikat rambut di pergelangan tangan. Pergelangan tangannya membengkak. Dokter meresepkan antibiotik untuknya, tapi antibiotik itu tidak ampuh, sehingga dia harus menjalani operasi.

Ternyata, dalam jangka waktu panjang, memakai ikat rambut di pergelangan tangan dapat melukai kulitmu karena gesekan sekaligus menekan kulit. Bakteri yang ada pada karet gelang serta kulitmu akan masuk ke tubuh melalui luka itu dan menyebabkan infeksi.

3. Kebiasaan ini bisa merusak penampilanmu.

Yap, tanpa memperhitungkan perbedaan selera gaya setiap orang, mengenakan ikat rambut di pergelangan tangan sama sekali tidak keren. Lebih baik kita mengenakan gelang yang elegan atau arloji yang lebih cocok dengan penampilanmu.

Bonus: Cara praktis menyimpan berbagai macam ikat rambut.

Pada umumnya, wanita mengenakan ikat rambut di pergelangan tangan agar tidak hilang. Saran ini akan membantumu menyimpan lusinan ikat rambut. Gunakan saja carabiner. Ukuran carabiner sangat kecil dan tidak memakan banyak tempat, jadi, kamu bisa memasukkannya di dalam tas.

Apa kamu juga memakai ikat rambut di pergelangan tangan? Apa kamu setuju atau tidak setuju terhadap poin-poin ini berdasarkan pengalamanmu sendiri?

Sisi Terang/Kesehatan/3 Alasan untuk Berhenti Mengenakan Ikat Rambut di Pergelangan Tangan
Bagikan Artikel Ini