Sisi Terang
Sisi Terang

5 Manfaat untuk Tubuhmu jika Kamu Mandi dengan Air Dingin

Mandi dengan air dingin bukanlah hal baru karena orang-orang telah melakukan hidroterapi selama berabad-abad. Namun, kamu tidak bisa melakukan ini di rumah—kamu harus pergi ke seorang ahli yang bisa membantumu. Meski begitu, siapa pun bisa mandi dengan air dingin di rumah dan merasakan manfaatnya. Meskipun terkadang terasa tidak nyaman, kamu bisa mencoba dan merasakan pengaruh mandi dengan air dingin bagi kesehatanmu.

Sisi Terang ingin memberitahumu 5 manfaat mandi air dingin, serta kerugian dari mandi air panas. Jadi, simaklah sampai akhir, agar kamu menemukan bagian bonus.

1. Memperbaiki sirkulasi darah dan meredakan nyeri otot

Saat air dingin mengenai tubuhmu, darahmu dipaksa untuk bersirkulasi jauh lebih cepat untuk mempertahankan suhunya. Namun, air dingin juga cocok untuk para atlet karena bisa menyembuhkan cedera jauh lebih cepat. Itu sebabnya es sering kali ditempelkan pada bagian tubuh yang memar karena memberikan oksigen baru dan sirkulasi tambahan pada area yang cedera.

Kamu tidak perlu mandi air dingin hanya saat terluka. Kamu bisa melakukannya setelah olahraga yang berat, saat tubuhmu membutuhkan pemulihan.

2. Mengurangi gatal dan kulit kusam

Orang-orang yang memiliki kulit kering atau mengalami masalah kulit, seperti eksem, sering merasa gatal setelah mandi air panas. Masalah tersebut bisa diatasi dengan menurunkan suhu air serendah mungkin. Asalkan kamu tidak mandi selama kamu biasanya mandi dengan air panas, kamu akan menyadari rasa gatal akan mulai hilang. Namun, kamu tetap harus menggunakan pelembap yang bagus agar kulitmu tetap lembap dan rasa gatalnya mulai hilang.

3. Menjaga metabolisme

Lemak cokelat adalah jenis lemak yang sudah ada di tubuh manusia sejak lahir. Lemak itu bekerja saat kita mandi dengan air dingin. Setelah dipicu, lemak cokelat bisa menjaga lemak putih (yang berkaitan dengan obesitas) tetap pada level sehat. Jadi, mandi air dingin selama 2-3 hari per minggu bisa menjaga dan bahkan meningkatkan metabolisme tubuhmu.

Tentu saja, berat badanmu tidak akan turun hanya dengan mengandalkan mandi air dingin karena kamu harus terlebih dahulu mengubah gaya hidupmu. Namun, air dingin bisa menjaga level hormon tertentu dan merawat sistem pencernaanmu. Dengan begitu, bersama diet yang seimbang, air dingin bisa membantumu menurunkan berat badan.

4. Meredakan stres dan memperbaiki kesehatan mental

Air dingin bekerja dengan memberikan kejutan besar dan tekanan pada tubuhmu. Jadi, jika kamu mandi air dingin secara rutin, kamu memulai proses yang disebut pengerasan. Selama itu, sistem sarafmu terbiasa “diserang” dengan sedikit tekanan fisik dan menyiapkan dirimu untuk momen yang benar-benar akan membuatmu stres. Walhasil, tubuh dan pikiranmu akan siap menghadapi situasi sulit kapan saja.

Selain itu, air dingin melepaskan endorfin ke aliran darah, dan hasilnya, membuat kita lebih waspada, berenergi, dan bahagia. Dalam uji klinis, orang-orang yang menderita depresi mengalami penurunan gejala setelah mandi air dingin sampai 5 menit selama 2-3 kali per minggu.

5. Meningkatkan sistem imun

Air dingin bisa membuat tubuhmu lebih tahan terhadap pilek biasa dan flu musiman. Suatu uji klinis telah membuktikan ada penurunan 29% pada jumlah orang yang tidak masuk kerja karena sakit setelah mereka mulai mandi dengan air dingin. Itu karena air dingin mengejutkan tubuh dan memaksanya memproduksi lebih banyak leukosit, yang bertugas melindungi tubuh kita dari penularan penyakit.

BONUS: kerugian dari mandi air panas

Sudah sewajarnya kamu suka mandi dengan air panas, apalagi setelah hari yang melelahkan di tempat kerja. Namun, kamu harus tahu bahwa suhu air yang tinggi bisa memberimu lebih banyak masalah.

  • Bisa mengiritasi kulit: Air panas merusak sel keratin yang ada di seluruh kulitmu, sehingga menjadikannya kering dan kusam. Dengan begini, kulitmu akan terasa perih dan gatal karena kelembapan pada kulitmu berkurang.
  • Bisa memperparah masalah kulit: Eksem dan jerawat biasa dialami oleh banyak orang, dan suhu panas bisa memperparah gejalanya. Masalah kulit tersebut bisa diredakan dengan kelembapan, tapi air panas justru menghilangkan kelembapan dari kulit kita.
  • Bisa merusak rambutmu juga: Sel keratin tidak hanya ada di tubuhmu, tapi juga di kepalamu. Air panas dapat melemahkan rambutmu dan, pada sebagian orang, menyebabkan rambut rontok.
  • Bisa meningkatkan tekanan darah: Ya, jika kamu mengalami masalah jantung tertentu atau masalah kardiovaskular, kamu sebaiknya menghindari air panas.

Apa kamu sering mandi air dingin? Jika ya, apa kamu menyadari perubahan pada kesehatan tubuh dan mentalmu?

Bagikan Artikel Ini