Sisi Terang
Sisi Terang

7 Efek Lebih Sering Makan Bawang Bombai pada Tubuh

Hal yang membuatmu menangis akan membuatmu semakin kuat. Itu mungkin yang akan dikatakan bawang bombai jika bisa bicara. Kaya vitamin dan nutrien yang bagus untuk kesehatanmu dari kepala hingga ujung kaki, bawang bombai sebenarnya merupakan makanan super yang sangat bermanfaat jika kamu mengonsumsinya setiap hari.

Sisi Terang menemukan 7 perubahan yang akan terjadi dalam tubuhmu jika kamu mulai menyertakan bawang bombai ke dalam pola makan harianmu.

1. Meningkatkan kepadatan tulang.

Memang terdengar aneh, namun beberapa penelitian telah menemukan bahwa mengonsumsi bawang bombai bagus untuk kepadatan tulang. Makan bawang bombai setiap hari selama sebulan bisa meningkatkan kepadatan tulang sebesar 5% jika dibandingkan dengan orang yang tidak mengonsumsinya.

2. Mengurangi kadar kolesterol dan menjaga jantung tetap sehat.

Memiliki sifat antiinflamasi yang tinggi, bawang bombai mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh. Dengan kadar kolesterol yang rendah, maka risiko terserang penyakit kardiovaskular juga semakin rendah. Hasilnya, jantung akan tetap sehat.

3. Melancarkan pencernaan.

Bawang bombai penuh dengan serat yang akan melancarkan pencernaan dalam tubuh. Selain itu, bawang bombai juga meningkatkan produksi “bakteri baik” di dalam usus sehingga makanan lebih mudah dicerna dalam tubuh.

4. Mengurangi kerusakan sel dan meningkatkan antioksidan.

Bawang bombai mengandung 25 tipe antioksidan yang bagus untuk tubuh. Antioksidan bukan hanya menjauhkan kita dari penyakit-penyakit tertentu, tapi juga mencegah kerusakan sel.

5. Memperbaiki kesehatan mata dan mulut.

Bawang bombai membunuh bakteri jahat yang ada di mulut dan meningkatkan kebersihan mulutmu. Sifat antimikrobanya juga bisa memperkuat gigi. Bawang bombai juga mengandung “kuersetin”, zat yang melawan katarak dan menjaga matamu.

6. Membantu tidur nyenyak.

Penelitian yang dilakukan oleh Universitas Colorado menunjukkan bahwa mengonsumsi bawang bombai bisa memperbaiki kualitas tidur. Bawang bombai memiliki serat makanan yang menjaga kesehatan usus dan meredakan stres.

7. Melawan penuaan dan memperbaiki kulit.

Kaya akan vitamin A, C, dan E, bawang bombai bisa membantumu mendapatkan kulit bersinar sempurna yang kamu idamkan. Bawang bombai juga bisa mengurangi jerawat. Menurut penelitian, mengoleskan gel yang diekstrak dari bawang bombai pada bekas luka bisa memudarkannya.

Seberapa sering kamu mengonsumsi bawang bombai? Kamu lebih suka bawang bombai yang sudah dimasak atau yang mentah?

Kredit foto pratinjau depositphotos.com, Pixabay.com
Sisi Terang/Kesehatan/7 Efek Lebih Sering Makan Bawang Bombai pada Tubuh
Bagikan Artikel Ini