9 Cara untuk Meredakan Pegal di Kaki
Kaki lelah bisa merupakan gejala berkurangnya aliran darah dan kebanyakan mengganggu wanita serta manula. Bersantai dan merasa lebih segar tentu saja menyenangkan, tapi kadang kita butuh cara lain untuk mencegah dan menghentikan rasa capek di kaki kita, terutama di hari-hari saat kita terpaksa berdiri sepanjang hari.
Kami di Sisi Terang tahu bagaimana rasanya saat kaki berdenyut-denyut dan ingin membagikan beberapa cara untuk meredakan rasa nyeri dan ketidaknyamanan di kakimu.
1. Tekan 2 titik di kaki bersamaan.
Dengan menekan titik-titik tertentu, kamu bisa melepaskan hormon endorfin. Ini akan membantu mengurangi stres, rasa nyeri, dan keletihan. Ada 2 titik ini di kakimu:
- Yang pertama, letaknya antara tulang jempol dan telunjuk kaki, seperti yang tampak pada gambar di atas.
- Yang kedua berada di antara tulang jari manis dan kelingking kaki, seperti yang ditunjukkan dalam gambar di atas.
Tekankan jari-jarimu pada kedua titik ini selama 2 menit. Pastikan pernapasanmu dalam dan tenang saat melakukan ini.
2. Gunakan pensil untuk merangsang rasa lega di kakimu.
Ada juga titik lega di tengah tumit. Rangsang titik ini dengan pensil selama 30 detik sampai 2 menit. Jangan tekan terlalu keras. Setelah beberapa saat, kamu akan merasakan rasa nyeri di kakimu mereda.
Lakukan pada kedua kaki.
3. Ambil posisi yoga Virasana.
Virasana adalah gerakan asana dasar yang harus kamu lakukan dengan lututmu. Posisi ini bisa dilakukan bahkan langsung setelah makan:
- Berlututlah. Kedua lututmu harus menyatu dan kedua telapak kaki harus terpisah. Kamu bisa menaruh bantal besar di belakangmu sebagai penyangga.
- Kalau terasa nyeri di lutut, duduklah di atas penyangga. Tambahkan ketinggian. Biarkan kedua tangan di atas paha dan tahan posisi ini selama 2-4 menit.
- Julurkan kaki ke depan selama beberapa detik.
Berhati-hatilah dan pastikan ada penyangga di bawah bokong untuk meminimalisir risiko cedera. Jangan lakukan latihan ini jika ada trauma di tubuhmu.
4. Cegah kelelahan dengan memakai stoking atau kaus kaki penyangga.
Sekarang ini, ada banyak pilihan stoking dan kaus kaki penyangga yang tampilannya sama persis dengan stoking dan kaus kaki biasa. Keduanya bukan cuma mencegah rasa pegal di kaki, tapi juga mengobatinya.
Alas kaki khusus ini membantu melancarkan peredaran darah antara kaki dengan jantungmu. Jenisnya juga bermacam-macam, tergantung kegunaannya, apakah untuk olahraga atau untuk digunakan sehari-hari. Jangan lupa berkonsultasi dengan dokter kalau ada kekhawatiran atau masalah.
5. Cobalah pose kupu-kupu.
Pose ini bisa meredakan kelelahan di kaki, meregangkan paha, dan merangsang organ-organ pencernaanmu:
- Berbaringlah telentang dengan kedua kaki bersandar ke dinding.
- Satukan telapak kaki dan turunkan pelan-pelan ke arah pinggulmu.
- Tetaplah pada posisi ini selama 3 sampai 5 menit.
6. Kurangi asupan garammu.
Mengonsumsi garam terlalu banyak bisa menyebabkan pembengkakan, rasa lelah, dan rasa nyeri di kakimu. Para ilmuwan menganjurkan konsumsi garam tidak melebihi 2.300 miligram sehari. Setara dengan satu sendok penuh.
Coba kurangi asupan natriummu dan perhatikan bagaimana rasanya setelah sebulan melakukan eksperimen ini.
7. Konsumsi cukup zat besi.
Kekurangan zat besi bisa memicu sindrom kaki gelisah yang menyebabkan berbagai gejala seperti sensasi kesemutan, terbakar, gatal, dan keram yang menyakitkan di kaki. Ini juga menyebabkan kelelahan di kaki.
Pastikan kamu memperoleh asupan nutrisi yang cukup dalam makananmu dan konsumsi makanan yang kaya zat besi seperti bayam, brokoli, kacang-kacangan, beras cokelat, dan buah-buahan kering.
8. Gunakan koyo pereda rasa sakit.
Koyo jenis ini sangat berguna untuk meredakan lelah di kaki dengan cepat tanpa obat-obatan. Koyo bisa bekerja sampai 6 jam dan membantu mengatasi nyeri, keseleo, tegang, dan memar pada kaki.
Kamu bisa memakainya di siang hari atau sebelum tidur.
9. Gunakan gerakan ketukan untuk memijat sendiri.
Pijat kaki bisa sangat menyegarkan dan keuntungan besarnya adalah kamu bisa melakukannya sendiri. Pijatan berupa tekanan ringan akan lebih menenangkan. Tekanan agak kuat bisa mengurangi rasa nyeri dan ketegangan otot. Berikut satu teknik sederhana yang didasarkan pada gerakan ketukan:
- Pukul-pukul dengan lembut otot-otot kakimu dengan tanganmu mulai dari mata kaki. Kamu bisa memakai sisi jari kelingking tanganmu.
- Ulangi gerakan ini sambil bergerak naik di kaki. Pusatkan perhatian pada area yang terasa tegang.
- Ulangi gerakan itu di seluruh kaki.
Sesering apa kakimu mengganggumu? Apa cara terbaikmu untuk mengurangi ketidaknyamanan ini? Tolong bagikan pengalamanmu kepada kami!