Apa yang Harus Kamu Lakukan jika Seseorang Jatuh Pingsan di Dekatmu
Dalam kebanyakan kasus, pingsan adalah kejadian langka tanpa penyebab serius. Namun, beberapa kondisi mungkin memperbesar risiko kita jatuh pingsan. Misalnya, wanita hamil bisa saja pingsan karena mudah mengalami dehidrasi, dan orang yang mengalami rasa takut atau sakit yang tiba-tiba juga bisa kehilangan kesadarannya untuk sementara waktu. Sulit memperkirakan kapan seseorang akan pingsan, tapi ada beberapa tanda dan peringatan, seperti sering menguap, pusing, dan mual.
Kami di Sisi Terang percaya bahwa penting bagi kita untuk mengetahui apa yang harus dan tidak boleh dilakukan jika ada yang jatuh pingsan. Dan kami sudah mencari tahu guna menyiapkan pedoman mudah langkah demi langkah yang bisa kamu ikuti berikut ini. Dan jangan lupa, cek bonusnya di akhir artikel.
Langkah 1: Pastikan orang tersebut aman.
- Baringkan orang tersebut dengan posisi telentang.
- Pastikan dia masih bernapas.
- Posisikan kaki lebih tinggi dari jantung untuk mengembalikan aliran darah menuju otak.
- Longgarkan kerah, ikat pinggang, atau pakaian ketat korban.
Langkah 2: Cobalah menyadarkan korban.
- Pastikan dia mendapat banyak udara segar. Buka jendela atau minta orang lain menjauh.
- Jika mungkin perutnya kosong, berikan jus buah, atau sesuatu yang manis untuk menaikkan kadar gula darahnya.
Langkah 3: Miringkan posisi tubuh korban.
Kalau dia muntah atau mengalami perdarahan melalui mulut, miringkan posisinya.
Langkah 4: Hubungi penyedia layanan kesehatan.
Biasanya, seseorang yang pingsan akan sadar dalam 20 detik. Kamu harus menghubungi penyedia layanan kesehatan jika korban:
- Pingsan lebih dari sekali sebulan
- Sedang hamil dan mengidap gangguan jantung atau penyakit parah lainnya
- Bibir atau wajahnya membiru
- Kepalanya terbentur ketika jatuh pingsan
Bonus: Larangan ketika seseorang pingsan
Sebaiknya, kamu tidak mencoba menyadarkan seseorang yang pingsan dengan cara yang ditunjukkan dalam film-film. Misalnya, kamu seharusnya tidak:
- Menampar atau mengguncang seseorang yang pingsan.
- Menyiramkan air ke wajahnya
- Meneriakinya
- Meletakkan bantal di bawah kepalanya
Apa kamu pernah menyaksikan seseorang jatuh pingsan? Apa lagi yang bisa kamu tambahkan ke dalam pedoman ini?