Sisi Terang
Sisi Terang

12 Detail Kecil Penampilan Ini Mencegah Kita untuk 100% Memukau

Secara alami, manusia cenderung menilai satu sama lain. Kita pun tidak butuh waktu lama untuk menilai seseorang. Cuma dalam 7 detik, seseorang sudah bisa menyimpulkan kesan pertama terhadap orang asing. Otak kita memperhitungkan segalanya: postur tubuh, timbre suara, sampai pakaian. Dan, pastinya, kita tanpa sadar memperhatikan segala macam detail kecil, seperti kuteks terkelupas atau kancing hilang.

Sisi Terang mencoba mendalami masalah ini. Mari lihat lebih dekat hal-hal kecil apa saja yang bisa merusak tampilan yang paling rapi dan dipikirkan matang-matang!

Sepatu hak yang tidak nyaman

Stileto memang bisa membuat bentuk tubuhmu tampak lebih panjang dan membuat kakimu tampak lebih jenjang dan ramping. Tapi kalau kamu merasa tidak nyaman memakai sepatu hak tinggi, ekspresi wajah dan cara berjalanmu akan ikut terpengaruh.

Sama halnya dengan sepatu yang tidak nyaman atau sempit. Alas kakimu bergaya dan sesuai dengan pakaianmu? Sayangnya, itu belum cukup. Yang terpenting adalah alas kakimu tidak membuatmu sakit dan menderita! Kamu takkan bisa menyembunyikan ketidaknyamananmu dari orang-orang di sekitar. Di masa sekarang, kita bebas memilih beragam jenis sepatu, termasuk yang berhak tinggi, tapi nyaman di kaki. Sepatu wedges dan berplatform juga bisa menjadi pilihan yang bagus.

  • Sepatu hak sangat tidak nyaman. Aku belum membiasakan diri karena memang tidak suka memakainya. Aku pernah harus memakai sepatu hak, yaitu saat aku menjadi pengiring pengantin di pernikahan teman. Kakiku yang malang menangis kesakitan selama upacara pernikahan berlangsung, dan setelah acara selesai, aku melepasnya & berdiri tanpa alas kaki. Beberapa pengiring pengantin lain juga melakukan hal yang sama. Saat resepsi, aku menaruh sepatu hak milikku di mobil dan beberapa jam kemudian, hampir semua wanita lain yang datang juga melepas sepatu mereka. © Meghan Lawinger / Quora

Pakaian dalam “nyeplak

Memilih pakaian dalam adalah proses pencarian yang menantang. Bukan cuma pas di badan, kita juga harus mencari yang tidak “nyeplak”. Hindari pakaian dalam dengan jahitan yang bisa terlihat di pakaian luar. Detail kecil ini bisa menarik perhatian yang tidak perlu. Hal yang sama berlaku untuk pola cerah yang bisa terlihat dari luar. Kami sarankan, kamu selalu memilih pakaian dalam yang mulus dalam rona warna pastel.

  • Bra yang nyeplak itu super duper jelek! Lihatlah sekelilingmu, kamu bisa melihat banyak contoh setiap harinya. Kalau memang ingin mengenakan pakaian ketat, kamu harus memilih pakaian dalam yang sesuai agar terlihat bagus. Atau pilih pakaian luar yang lebih longgar dan terbuat dari kain yang lebih tebal. © Guest / Woman.ru

Pakaian hitam pudar

Beberapa pakaian hitam cenderung memudar seiring berjalannya waktu. Ini sering terjadi pada barang-barang yang tidak diwarnai dengan baik. Pemudaran juga bisa terjadi karena detergen yang terlalu aktif atau penggunaan putaran mesin cuci yang salah. Terkadang, beberapa warna pakaian memang memudar ketika terkena sinar matahari. Akibatnya, pakaianmu terlihat lusuh, apalagi kalau kamu mengenakan beberapa outfit hitam sekaligus, tapi ronanya berbeda-beda.

Pakaian yang tidak nyaman

Beberapa jenis pakaian berpotensi “berbahaya” saat dipakai, sebagai contoh, rok pendek yang tak sengaja meluncur naik. Para ahli mengatakan, ini adalah pertanda bahwa pakaianmu tidak cocok dengan badanmu. Saat membeli barang baru, pastikan dulu jahitannya rapi, sehingga pas di badan, dan bentuknya tidak berubah saat kamu berjalan.

  • Sayangnya, gaun favoritku juga sering melorot. Aku cuma memakainya di musim dingin, dengan dilapisi mantel atau jas hujan. Dengan begini, meski gaunku melorot saat aku berjalan, orang lain takkan melihatnya. Lalu setibanya di kantor, aku merapikan gaunku lagi, lalu duduk di meja dengan cantik dan penuh gaya sepanjang hari! © Amber / Woman.ru

Pakaian yang terlihat tidak pada tempatnya

Saat memilih pakaian, selalu perhatikan acara atau tempat yang kamu kunjungi. Kamu boleh-boleh saja berpakaian unik dan cantik, tapi jika pakaian yang kamu kenakan tidak sesuai tempat, kesan orang terhadapmu takkan positif. Sebagai contoh, sepatu hak tinggi dan rok ketat takkan terlihat tepat jika kamu kenakan untuk mendaki gunung atau pergi ke hutan. Mengenakan celana olahraga longgar ke wawancara kerja juga bukan ide yang bagus. Cobalah selalu menyesuaikan pakaianmu dengan acara dan tempat yang kamu kunjungi!

  • Aku kurang paham sama orang-orang yang memakai pakaian ski atau seluncur salju ke semua acara sepanjang musim dingin! Itu adalah pakaian khusus untuk kegiatan olahraga. Itu sama halnya dengan memakai topi renang dan klip hidung ke pantai! Tapi yang membuatku paling tercengang adalah para wanita yang menggabungkan pakaian ski dengan aksesori seperti tas kulit klasik. Untung saja mereka tidak mengenakan sepatu hak tinggi juga! © Overheard / Ideer

Masalah ekstensi rambut

Ekstensi rambut adalah cara yang bagus untuk menambah volume dan memperpanjang rambut. Ada beberapa jenis ekstensi: capsular, tape-in, dan clip-in. Lalu ada rambut asli ataupun rambut sintetis. Memilih helai rambut yang terlihat mirip rambutmu tidaklah mudah. Meski warna dan panjangnya pas sempurna dengan rambutmu, titik-titik sambungan yang terlihat jelas bisa merusak citramu. Sebelum meninggalkan rumah, kamu harus memastikan semua sambungan rambut asli dan rambut buatanmu tersembunyi dengan aman.

Rambut kering dan patah

Warna dan kondisi rambut kita memengaruhi citra penampilan kita secara keseluruhan di mata orang lain. Rambut yang kusam dan kering menandakan rambutmu jauh dari kategori sehat. Ada banyak hal yang dapat dengan mudah merusak rambut: terlalu sering diwarnai, dikeriting, stres, dan bahkan polusi. Kalau kamu sering mengikalkan rambut, gunakan produk perlindungan panas dan jangan lupa memakai masker dan balsam rambut.

  • Aku sudah lama lulus SMA, tapi masih ingat akan guru musik kami. Gayanya selalu bohemian, modis, pakaiannya selalu indah, dan dia mengenakan perhiasan bergaya. Tapi rambutnya merusak segalanya. Ternyata, dia terlalu sering memirangkannya. Bahkan kami, murid-muridnya, menganggap rambutnya mirip jerami!

Kacamata kotor

Kacamata mudah sekali kotor: misalnya karena debu dan partikel kotoran yang menempel di lensa dan sidik jari yang sulit dihapus. Selain itu, kalau kamu menyimpan kacamatamu sembarangan, goresan dapat muncul. Kacamata yang dibersihkan dengan tidak semestinya bukan cuma menghalangi penglihatanmu, tapi juga mengurangi penampilanmu secara menyeluruh. Kalau kamu memakai kacamata, kamu harus membersihkannya secara rutin, terutama lensanya.

  • Sebagai seorang pemakai kacamata, aku tidak tahan kalau kacamataku kotor. Aku menyimpan botol semprot pembersih kacamata kecil di tas & membersihkan kacamataku setidaknya dua kali sehari. Sementara itu, kacamata kakekku selalu kotor dan dipenuhi sidik jari. Kalau aku ke ruang kerjanya dan kacamatanya sedang tidak dipakai, aku pasti membersihkannya. Setelah itu, dia selalu bingung kenapa penglihatannya jauh lebih jelas. Aku memang cucu berbakti. © Sarah Breyer / Quora

Celana panjang atau rok yang terlalu panjang

Celana panjang, celana jin, dan rok yang terlalu panjang terlihat berantakan. Bahkan, kamu bisa tersandung sampai jatuh dan celanamu akan cepat kotor atau sobek. Kalau sudah jatuh, kamu sendiri yang akan kesakitan! Kalau kamu tidak ingin tampil lusuh di mata orang, sebaiknya, pilih pakaian yang panjangnya sesuai dengan panjang kakimu.

Pakaian kusut atau bulu hewan yang menempel

Kain kusut biasanya muncul di pakaian rajut dan pakaian yang terbuat dari kapas, poliester, serta akrilik. Terkadang, kamu mengenakan pakaian baru, dan tiba-tiba, muncul banyak kain kusut! Satu hal yang pasti, pakaianmu akan terlihat usang dan lusuh. Untungnya, ada beberapa cara untuk mencegahnya. Selain itu, ada juga alat istimewa untuk menghilangkannya!

Hal yang sama juga berlaku untuk bulu hewan yang menempel di pakaian. Kalau kamu punya teman berbulu, sebaiknya gunakan roller lengket pembersih setiap kali mau keluar rumah. Dan jika masih gagal, kamu bisa menggunakan selotip atau menghilangkan bulu yang menempel menggunakan tangan.

Manicure terkelupas

Kuku dengan kuteks terkelupas dan kutikula retak yang kering terlihat tidak rapi. Kamu tidak perlu teratur ke salon kecantikan untuk menghindarinya. Setiap perawatan kuku yang kamu butuhkan dapat dilakukan di rumah. Cukup lumasi kutikulamu dengan minyak atau krim, lalu potong kukumu ke bentuk yang kamu inginkan. Jika tidak sempat — hapus saja manikur yang lama dan terkelupas. Lagi pula, kuteksmulah, terutama kuteks berwarna cerah, yang menarik perhatian orang ke kuku.

  • Kenapa banyak orang berani pergi dengan kuteks terkelupas? Aku pernah melihat wanita berusia 30-an dan 40-an punya kuku seperti ini, padahal rambutnya indah, makeupnya cantik, dan pakaiannya bagus. Saat SMA saja, aku merapikan kukuku setiap malam karena aku tidak ingin manikurku berantakan. Dan sekarang, sepertinya ada banyak kuku akrilik berbentuk peti mati dengan nyamuk di dalamnya, atau kuku yang digigiti dengan balutan kuteks murah yang nantinya cepat terkelupas. Ada yang bisa menjelaskannya? Apa mereka tidak tahu ada alat bernama penghapus kuteks? Atau ini memang... gaya model baru? © refugefirstmate / Reddit

Kontur bibir asal-asalan

Kontur bibir membuatmu bisa mengatur bentuk bibir dan bahkan membuatnya tampak lebih tebal dengan membuatnya melebihi batas bibir alami. Tapi kamu harus berhati-hati dan sering-sering memperbaikinya. Lipstikmu bisa saja terhapus dan kontur yang kamu buat menjadi pudar.

Detail penampilan apa yang biasanya paling kamu perhatikan? Tulis di kolom komentar, ya!

Sisi Terang/Khusus cewek/12 Detail Kecil Penampilan Ini Mencegah Kita untuk 100% Memukau
Bagikan Artikel Ini