13 Hal Ini Sempat Trendi, tapi Sekarang Sudah Ketinggalan Zaman
Tren fesyen berubah dalam sekejap mata. Kecenderungannya berubah, dan setiap dekade memiliki fitur uniknya masing-masing. Di satu masa, pakaian mungkin tampak lebih terbuka, dan di waktu lain, lebih konservatif. Adakalanya orang-orang memakai pakaian berwarna cerah dan elemen aneh. Terkadang, ketika dikenang kembali, kamu akan sangat terkejut dengan hal-hal yang pernah trendi.
Kami di Sisi Terang memutuskan untuk mengingat beberapa tren fesyen yang beberapa tahun lalu pernah populer, tetapi tidak untuk sekarang.
Semua jenis syal
Kini, tidak banyak orang memakai jenis syal seperti ini. Tapi aksesori ini dipakai pada cuaca dingin maupun panas, dan untuk segala macam acara umum. Pria dan wanita memakainya, dan meski beberapa syal tampak aneh jika digabungkan dengan pakaian lain, orang-orang tetap suka memakainya.
Celana dengan banyak saku
Tampaknya jika ada yang membeli celana longgar seperti ini, mereka berpikir, “Makin banyak saku, makin keren!”. Celana ini sebenarnya adalah celana cargo yang dikenakan oleh tukang bangunan karena mereka butuh banyak saku untuk menyimpan barang. Tidak semua orang cocok memakai celana ini, karena membuat kaki bagian bawah tampak lebih berat (khususnya orang yang pendek). Tentu saja, tidak semua orang yang menggunakan saku tambahan ini.
Gelang bertumpuk
Dulu, para wanita sempat memakai banyak gelang yang berbeda-beda secara bersamaan. Mereka juga memakai gelang silikon. Ini adalah aksesori bagus yang dipadukan dengan berbagai jenis pakaian.
Penghangat kaki
Aksesori penghangat ini tidak hanya dipakai di kaki, tetapi juga di lengan. Meski sebenarnya untuk para atlet, wanita trendi suka memakainya juga. Dan banyak gadis memakainya dengan sepatu bot, sepatu kets, dan bahkan sepatu flat.
Legging
Semua perempuan muda antara tahun 2000 hingga tahun 2015 cenderung mencoba legging macam ini, yang dipakai dengan celana dan gaun pendek, sebagai ganti celana biasa. Warna dan bahannya sangat beragam. Kini, hanya beberapa perempuan yang masih memakai gaya ini.
Ikat pinggang dipakai dengan cara yang berbeda
Ikat pinggang, seperti syal, dipakai tidak sesuai tujuannya. Para wanita memakainya dengan atasan dan gaun. Mereka pun mengenakannya di berbagai tempat, termasuk di panggul dan tepat di bawah dada.
Topi dipakai setiap saat, bahkan di dalam ruangan
Sudah semestinya topi dipakai saat musim dingin, tapi mengenakan topi dan baret dengan kaus dan gaun musim panas itu agak aneh. Dulu, baik pria maupun wanita di barat memakainya, tetapi sekarang tidak lagi.
Pakaian berbahan velvet
Semua orang pasti mengingat pakaian berbahan velvet atau beledu yang dikenakan wanita di awal tahun 2000-an. Selebritas seperti Britney Spears, Kim Kardashian, dan Beyoncé membuat tren ini ikonik. Paris Hilton juga ikut memopulerkan tren ini karena sering memadukannya dengan gaun dan pakaian Juicy Couture.
Bulu burung sebagai aksesori rambut
Kamu mungkin ingat tren fesyen ketika wanita memakai bulu burung di rambutnya. Tren ini dipopulerkan oleh para seleb, model, dan wanita bergaya lainnya. Ini adalah cara unik untuk melakukan hal baru dengan rambutmu tanpa merusaknya.
Perhiasan panjang
Perlu upaya lebih untuk memakai perhiasan macam ini karena akan terus tersangkut. Kalung yang panjang melingkari leher dipadukan dengan pakaian yang tidak begitu cocok.
Pakaian berjaring
Kita sempat memakai kemeja, gaun, pakaian berlengan, kaus, dan pakaian lainnya yang tampak seperti jaring. Tetapi, jika kamu tidak berhati-hati, pakaian ini tidak bertahan lama. Kini, pakaian tersebut hanya tampak cocok untuk pergi ke pantai.
Atasan bandana
Bandana dan atasan pendek cukup populer di masa lalu. Tetapi, di era tahun ’90-an, dua pakaian ini melebur menjadi satu, sehingga bandana dipakai sebagai atasan di bagian dada. Ini adalah cara yang bagus untuk menunjukkan tindikan di pusarmu, serta bagian punggung dan pundak. Bersama dengan celana denim berpinggang rendah, penampilan pakaian ini tampak tidak biasa. Bandana sebagai atasan masih dipakai oleh sebagian orang beberapa waktu belakangan ini.
Kacamata bergaris
Kacamata bergaris diciptakan oleh Alain Mikli, desainer kacamata terkenal di dunia. Kacamata ini muncul di layar TV dan toko-toko di era ’80-an. Namun, popularitasnya melonjak di tahun 2000-an, ketika Mikli merancang model baru untuk Kanye West.
Apa kamu pernah mengikuti tren fesyen di atas? Mana yang paling tidak kamu suka?