9 Kesalahan Umum Saat Memakai Legging
Sering kali, saat memikirkan legging, kita mengaitkannya dengan gym atau olahraga lain. Tapi bagaimana jika kami mengatakan bahwa pakaian ini memiliki 1.001 kegunaan dalam hal memadukan penampilan? Bagaimanapun juga, legging bisa dipakai dengan berbagai cara, seperti dengan sepatu hak tinggi atau jaket gaya pemotor, di antara banyak pilihan lain.
Sisi Terang menyiapkan daftar 9 kesalahan umum yang bisa dilakukan saat memakai pakaian ini. Selain itu, kami juga akan membagikan beberapa tips tentang cara memamerkan gayamu.
1. Pilih legging high-waist
Legging low waist atau yang dipakai di bawah pinggang bisa membuat beberapa bagian tubuh lebih menonjol daripada yang kamu inginkan. Itu bukan hal buruk, tapi jika kamu ingin menghindarinya, mungkin sebaiknya pilih legging yang dipakai di perut atau high waist. Desain ini tak hanya menyembunyikan beberapa bagian pinggul, tapi legging high waist akan membuatmu terlihat lebih langsing dan membuatnya lebih nyaman dipakai, terutama jika kamu melakukan pilates atau yoga. Selain itu, legging ini bisa dipadukan dengan atasan apa pun atau blus, sehingga memberi keuntungan besar.
2. Hindari corak mencolok
Corak dengan pola besar dan warna sangat terang cenderung mencuri perhatian dari seluruh penampilanmu. Bukan hanya itu, tapi pada praktiknya, ingat bahwa semakin besar corak, semakin banyak volume yang bertambah pada tubuh. Jadi, jika tujuanmu adalah mencoba menyingkirkan beberapa sentimeter dari pinggang dan menjauhkan perhatian dari bagian lain tubuhmu, kamu sebaiknya memakai legging polos dan berwarna gelap.
3. Pilih legging panjang
Beberapa orang lebih memilih memakai legging pendek. Beberapa desain memang terlihat bagus dan nyaman, tapi kebanyakan cenderung menonjolkan bentuk kaki, membuatnya terlihat lebih besar daripada kenyataannya. Itu sebabnya jika kamu hendak membeli legging, sebaiknya kamu memilih legging panjang. Itu bukan hanya akan membuat tubuh terlihat langsing, tapi juga akan membuatmu terlihat lebih tinggi. Tentu saja, ini bergantung pada tipe tubuhmu dan penampilan seperti apa yang ingin kamu tunjukkan.
4. Jangan lupa pilih warna yang sesuai
Tips yang cukup dikenal tapi sering terlupakan dan berlaku untuk jenis pakaian apa pun juga perlu diingat saat memakai legging: pilih warna yang sesuai dan cocok dengan warna kulit serta rambutmu. Seperti yang sebelumnya kami katakan, ini juga termasuk warna legging. Saat memakai legging, pilih blus dengan warna yang mirip atau lebih gelap untuk membuatmu terlihat lebih elegan.
5. Jangan menganggapnya baju olahraga saja
Satu kesalahan besar yang banyak orang lakukan adalah memakai legging hanya sebagai baju olahraga karena sedikit orang tahu bahwa legging cocok dengan tipe penampilan apa pun asalkan kamu tahu cara memadukannya dengan benar. Legging favorit bisa dipakai pada berbagai acara (seperti yang telah kita lihat di banyak selebritas), mulai dari rapat sampai pertemuan santai. Pada akhirnya, legging menakjubkan karena sangat serbaguna dan nyaman. Ganti saja sepatu olahraga lamamu dengan sepatu hak tinggi (atau sepatu bot), pakai jaket, dan ta-da! Kamu akan terlihat keren.
6. Hindari memakai legging dengan gaun atau kemeja
Pada tahun 2000-an, memakai kemeja atau gaun dengan legging sangat populer di antara para selebritas dan orang biasa. 20 tahun setelah tren itu akhirnya menjadi masa lalu, orang-orang sadar bahwa gaya ini bisa berlebihan, secara visual, dan agak membingungkan. Jika kamu ingin terlihat santai sekaligus elegan saat memakai pakaian ini, pakai jaket kulit palsu dan beberapa aksesori secara acak untuk memberimu penampilan itu, dan terhindar dari gaya tahun 2000-an.
7. Sweter panjang mungkin bukan pilihan terbaik.
Sweter besar dan panjang malah bisa menutupi tubuh dan merusak gaya. Untuk menggantinya, ada pilihan sweter pendek: crop top yang terkenal itu. Kombinasi legging high waist dan sweter pendek terlihat jauh lebih bagus.
8. Set monokrom tak selalu menjadi pilihan bagus juga.
Set monokrom mungkin bukan pilihan bagus untuk orang yang mencari versi lebih modern dari pakaian ini, karena penampilannya bisa seperti gaya gym. Jika kamu ingin membuat penampilanmu modern dan terlihat lebih modis, padukan legging polos dengan kain non-lycra dengan warna sesuai untuk mendapatkan penampilan terbaik dengan legging.
9. Pilih legging dalam warna yang sesuai dengan warna kulitmu.
Legging dalam warna yang sangat mirip dengan warna kulit tidak menciptakan kontras. Itu bukan hal bagus. Omong-omong, ini adalah aturan yang berlaku bagi semua jenis pakaian, bukan hanya legging. Bagaimanapun, itu sebabnya legging biasanya berakhir “memudarkan” kecantikan orang yang memakainya. Selain itu, model-model legging ini bisa terlalu menonjolkan tubuh. Sebaiknya pilih warna yang cukup kontras dengan warna kulit dan rambutmu.
Apa kamu pernah melakukan kesalahan-kesalahan yang disebutkan di atas? Dari tips di atas, mana yang mau kamu terapkan?