Mencuci Muka Selama 60 Detik Bisa Membawa Perubahan Total, Inilah Alasannya
Wajah halus berseri jelas tidak selalu membutuhkan produk dan alat perawatan kulit yang mahal. Seperti banyak hal genius di luar sana, rahasia penampilan cantik itu sederhana dan tergantung pada durasi waktu yang kamu gunakan untuk mencuci muka. Ternyata, kita semua harus mulai lebih memperhatikan hal ini dan hasil luar biasa akan segera mengikuti.
Sisi Terang selalu mencari cara-cara baru yang mudah agar hidup kita menjadi lebih baik. Kali ini, kami menemukan harta karun yang ingin segera kami bagikan kepada para pembaca kami.
Mungkin kita terlalu sedikit meluangkan waktu untuk mencuci muka.
Metode pembersihan ini disarankan oleh Nayamka Roberts-Smith di LABeautyologist pada salah satu cuitannya di Twitter. Menurutnya, rata-rata, kita tidak cukup lama membersihkan kulit kita. Alih-alih kebiasaan 15 detik yang kita habiskan untuk mencuci area muka dan leher, kita seharusnya melakukannya paling tidak selama 60 detik.
Membiarkan pencuci wajah meresap ke dalam kulit itu penting.
Selama siang hari, banyak bakteri terakumulasi pada kulit bersama make-up yang bisa meresap masuk jauh ke dalam pori-pori. Membersihkan muka dalam durasi lama memungkinkan bahan-bahan pencuci wajah mulai bekerja aktif menguraikan dan menghilangkan kotoran dengan lebih efektif. Ini menghasilkan penampilan yang lebih menarik, kulit yang lebih lembut, dan terlarutnya minyak penyumbat kulit.
Menurut Nayamka, pembersih berbahan minyak bekerja paling baik dengan metode ini, tapi produk-produk seperti sabun wajah berbentuk foam, krim, dan gel juga bisa digunakan. Namun, pembersih bersifat abrasif seperti scrub sebaiknya dihindari karena akan merusak kulit jika digunakan terlalu lama.
Setiap area wajah akan terawat lebih baik dengan cara ini.
Prosedur ini bisa bermanfat terutama bagi pori-porimu. Ketika sel-sel kulit mati dan bakteri di wajahmu bercampur dengan minyak alami wajah (yang diproduksi oleh kelenjar minyak), akan muncul sumbatan minyak pada pori-pori. Nantinya, ini bisa menyebabkan munculnya komedo hitam dan putih. Dalam hal ini, membersihkan wajah dengan sangat berhati-hati bisa menguranginya.
Caramu mencuci muka juga memainkan peranan penting.
Para ahli estetika menekankan agar semuanya dilakukan hanya menggunakan jarimu. Jangan gunakan sikat, spons, atau kain waslap pencuci wajah, dan berikan pijatan yang bermanfaat sebagai gantinya. Dengan melakukan ini, kamu dapat memperbaiki sirkulasi darah, yang juga berdampak positif terhadap wajahmu, seperti mengurangi keriput dan memperbaiki penampilan kulitmu.
Dia juga menambahkan bahwa metode ini cocok untuk semua jenis kulit, dari yang berminyak sampai kering.
Cara ini bisa memberikan manfaat lain bagi wajahmu.
Kamu bisa menganggap metode ini sebagai peluang untuk bersantai dan memberimu lebih banyak waktu relaksasi. Fokuskan pada area di sekitar mata, hidung, dahi, dan leher, lalu berikan pijatan yang nyaman. Agar prosedurnya lebih menyenangkan dan bisa tetap menghitung waktunya, kamu bisa menggosok wajah dengan lembut sambil mendengarkan lagu favoritmu dan bernyanyi.
Bonus: Gadis-gadis yang telah memulai rutinitas ini kagum dengan hasilnya.
Berapa lama waktu yang kamu gunakan untuk mencuci muka?