Sisi Terang
Sisi Terang

15+ Pertanda Seseorang Memiliki Sifat Minder

Ada banyak tanda yang bisa menunjukkan seseorang memiliki masalah kepercayaan diri. Sebagian besar di antaranya pernah didiskusikan oleh para psikolog dan masih diteliti dengan saksama. Namun, mereka yang tidak memiliki latar belakang sains juga punya pengertian sendiri tentang kepercayaan diri dan tanda-tanda yang menunjukkan seseorang perlu mempertimbangkan lagi perilakunya.

Kami di Sisi Terang menelusuri situs web tempat orang-orang membagikan tanda-tanda yang mereka ketahui tentang seseorang yang minder. Kami memutuskan untuk memilih beberapa yang paling banyak muncul. Pastikan kamu tidak melewatkan bagian bonus di akhir artikel, yang tentunya akan menginsiprasimu agar menjadi lebih baik.

  • Berpikir bahwa semua hal buruk yang orang lain katakan adalah benar, tapi ketika ada yang memujimu, kamu tidak memercayainya. © PansPersonCrazy / Reddit
  • Masih dengan topik yang sama: Kamu bisa menyebutkan apa saja yang perlu kamu perbaiki/yang menjadi kelemahanmu saat berdiskusi dengan atasan, tetapi tidak bisa menyebutkan satu pun kelebihanmu. Atasanku bilang aku harus bisa menyebutkan setidaknya satu hal yang menurutku jadi kelebihanku, tapi tak satu pun terlintas dalam pikiranku. Untungnya, mantan bosku (yang sekarang adalah bosnya) dapat menyebutkan beberapa kelebihanku. Tapi saat mendengarnya aku berpikir, “Tidak, itu bukan aku”. © ExcellentPreference8 / Reddit
  • Merasa bahwa kamu selalu mengganggu semua orang yang ada di sekitarmu, atau bahwa kamu bukan bagian dari sebuah kelompok dan hanya diajak karena mereka kasihan. © cyo85 / Reddit
  • Orang yang sering meminta maaf, meski itu bukan salahnya. Aku bahkan pernah minta maaf kepada benda mati. © Ermaquillz / Reddit
  • Orang yang selalu pamer tentang dirinya. Dia sangat tidak percaya diri dan berusaha keras memberi tahu orang lain cara memandang dirinya. © Kir-ius / Reddit
  • Tidak masalah kalau seseorang terkadang mengejek diri sendiri sebagai bentuk humor. Tetapi, kalau terus membuat “lelucon” soal kekurangannya, mungkin dalam hati dia memang menilai dirinya rendah. © Notmiefault / Reddit
  • Orang yang sering merendahkan dirinya. Ini cara mereka melindungi diri dari hinaan orang lain. © aardbei123 / Reddit
  • Tidak merawat diri. Ini adalah gejala umum depresi dan sifat rendah diri. Tentu saja, mungkin ini disebabkan beban hidup yang berat, tapi bisa menjadi alasan bagus untuk memeriksakannya. © Kokopelli615 / Reddit
  • Terlalu sering menjelaskan semua secara detail. Orang yang tumbuh dengan begitu banyak kritikan dan kurangnya pengakuan biasanya tidak percaya diri. Mereka sering merasa harus menjelaskan dengan sangat spesifik agar tidak dikritik atau dituduh berbohong. © copperdomebodhi / Reddit
  • Tidak bisa mengakui kesalahan. Orang seperti ini tidak percaya diri dan ego mereka begitu rapuh hingga tidak bisa menghadapi kemungkinan bahwa mereka bisa saja salah. © grombleduke / Reddit
  • Berbohong tentang hidup mereka. Tidak ada yang lebih menyedihkan daripada mengetahui seseorang berbohong tentang hidupnya (keuangan, hubungan percintaan, dsb.) hanya untuk mendapatkan perhatian dan pengakuan. © o_oana / Reddit
  • Terus butuh diyakinkan bahwa pasanganmu masih mencintaimu. Merasa sangat tidak percaya diri dalam hubungan, bahkan setelah melalui manis pahit bersama selama 30 tahun. Hal ini membuatku sedih. © Indy_Fred_Momma / Reddit
  • Meremehkan hobi orang lain, karena tidak percaya diri dengan hobimu atau kamu sendiri tidak punya hobi. © FROGS_and_PLANTS / Reddit
  • Aku suka menyulam, dan beberapa hasil karyaku rumit dan waktu pembuatannya lama. Aku sangat bangga dengan karyaku dan konsentrasi yang diperlukan untuk menyelesaikannya.
    Aku pernah kencan dengan pria yang bilang menyulam adalah hobi paling tidak berguna yang pernah didengarnya, dan aku ternganga kaget mendengarnya. Pertama, kenapa hobi harus “berguna”? Kedua, selama ini menyulam bisa menghiburku, dan bisa dijadikan dekorasi! Tetapi, bahkan tanpa semua itu, kalau aku memang menikmatinya, kenapa harus meremehkan? © AhFFSImTooOldForThis / Reddit

Bonus: Dove membuat iklan bermakna yang mengajak semua orang bersama-sama mengubah arti dan standar kecantikan untuk meningkatkan kepercayaan diri para gadis kecil.

“Kami yakin bahwa kecantikan itu ada, tapi kami tidak bisa mengubah pandangan sendirian.

Begitu juga dia.”

Tanda apa lagi yang kamu tahu yang menunjukkan seseorang tidak percaya diri?

Bagikan Artikel Ini