Sisi Terang
Sisi Terang

4 Cara Mengukur Tanpa Penggaris

Meskipun penggaris atau pita ukur sangat mudah didapatkan, terkadang kita berada dalam situasi saat kita tidak bisa mengakses alat ukur, padahal kita harus mengukur sesuatu sesegera mungkin.

Sisi Terang akan menunjukkan 4 cara berbeda untuk mengukur dengan menggunakan benda biasa. Namun, perlu diingat bahwa semuanya hanya akan memberikan angka estimasi. Kalau kamu benar-benar ingin ukuran yang pas, sebaiknya tunggu sampai kamu bisa menggunakan penggaris.

1. Dengan anggota badan

Anggota tubuh manusia telah digunakan sebagai dasar untuk satuan panjang selama ribuan tahun. Sebagai contoh, pengukuran panjang kaki internasional disesuaikan dengan kaki manusia dengan ukuran sepatu 13 (Inggris Raya), 14 (Amerika Serikat, laki-laki), 15,5 (Amerika Serikat, perempuan) atau 48 (Uni Eropa).

Sebagai perkiraan, kamu juga bisa menggunakan cara berikut.

  • 2,5 cm = panjang sendi pertama di jari telunjuk
  • 5 cm = panjang ibu jari
  • 10 cm = lebar tangan kebanyakan orang yang diukur dari buku-buku jari bagian bawah (tanpa ibu jari)
  • 15 cm = rentang antara ujung ibu jari dan ujung jari telunjuk (ketika tangan dilebarkan)
  • 23 cm = rentang antara ujung ibu jari dan ujung kelingking (ketika tangan dilebarkan)
  • 46 cm = jarak dari siku ke ujung jari tengah

2. Dengan uang kertas (atau kartu kredit)

Menggunakan uang kertas untuk mengukur sesuatu bisa menjadi ide bagus sebab uang kertas adalah benda yang kemungkinan besar kamu bawa setiap saat. Ukuran uang kertas bervariasi, tergantung jenis mata uang dan terkadang nilai uang tersebut. Beberapa mata uang yang paling populer adalah:

  • Dolar AS: 15,6 cm x 6,6 cm
  • Pound sterling: £5 berukuran 12,5 cm x 6,5 cm; £10 berukuran 13,2 cm x 6,9 cm; £20 berukuran 13,9 cm x 7,3 cm untuk versi polimer, dan 14,9 cm x 8 cm untuk versi kertas.
  • Euro: €5 berukuran 12 cm x 6,2 cm; €10 berukuran 12,7 cm x 6,7 cm; dan €20 berukuran 13,3 cm x 7,2 cm

Kalau kamu tidak membawa uang tunai, kamu biasanya membawa kartu kredit atau debit di dompet. Jadi, yang perlu diingat, ukuran dari kartu standar (kadang dikenal juga dengan CR80) adalah:

  • lebar 8,5 cm x tinggi 5,4 cm

3. Dengan kertas A4

Saat ini, produksi kertas menggunakan ukuran standar internasional ISO 216. Artinya, ke mana pun kamu pergi, jika kamu membeli kertas berukuran A4, makanya ukurannya harus seperti ini:

  • 21 cm × 29,7 cm (8,3 inci × 11,7 inci)

4. Menggunakan aplikasi di ponsel

Ponsel pintar biasanya memiliki aplikasi yang dapat digunakan untuk mengukur benda, atau kamu juga bisa mengunduh aplikasi khusus. Contohnya, Google dan Apple memiliki aplikasi gratis bernama Measure.

  • Measure di Apple: Ikuti instruksi di layar yang memintamu untuk menggerakkan perangkat setelah membuka aplikasi. Terus gerakkan perangkatmu sampai muncul lingkaran dengan titik di tengah. Terus gerakkan perangkat sampai titik tersebut berada di titik awal pengukuran, lalu ketuk tombol “Tambah”. Gerakkan kembali perangkat secara perlahan sampai titik berada di titik akhir pengukuran, lalu ketuk tombol “Tambah” sekali lagi.
  • Measure di Google: Gerakkan ponselmu di sekitar ruangan untuk mencari permukaan datar, seperti permukaan meja atau lantai. Arahkan dan ketuk untuk memulai pengukuran, lalu sesuaikan. Saat sudah selesai, ketuk pengukuran untuk mendapatkan informasi mengenai fungsi konversi unit, salin, dan hapus.
Sisi Terang/Tips & trik/4 Cara Mengukur Tanpa Penggaris
Bagikan Artikel Ini