6 Pose yang Bisa Membantumu Cepat Terlelap
Hanya segelintir orang yang bisa langsung tertidur tidak lama setelah berbaring di kasur. Untungnya, ada beberapa peregangan yang akan membantumu menenangkan sistem saraf, mengurangi stres, dan rileks dalam hitungan detik.
Sisi Terang menemukan 6 pose yoga sederhana yang akan membuatmu tidur lelap seperti bayi setelah melakukannya.
#6. Kaki di dinding.
Cara melakukannya: Berbaringlah menghadap dinding dan letakkan bantal di bawah pinggang. Angkat kakimu sehingga tumit dan lutut sejajar, dan tanganmu sejajar dengan tubuh, telapak tangan menghadap ke atas. Tetap berada di posisi ini selama 2 menit. Kemudian, tekuk lutut perlahan dan geser kedua lutut ke setiap sisi.
#5. Tengkurap.
Cara melakukannya: Tengkurap di atas bantal dan kunci jarimu di belakang punggung. Tarik napas dalam-dalam, tekuk punggung serta jari kakimu, dan cobalah meraih rumit dengan tanganmu. Kemudian perlahan turunkan dan embuskan napas.
Ulangi peregangan ini 5-10 kali. Setelahnya, “buka kunci” jari-jarimu dan rilekskan tanganmu.
#4. Merentangkan kaki.
Cara melakukannya: Duduk dengan posisi kaki direntangkan satu sama lain, dan letakkan bantal di depanmu. Luruskan punggung, dan tarik napas sedalam mungkin. Kemudian, perlahan embuskan napas sambil rentangkan lengan ke depan, dan berbaringlah di atas bantal.
Saat tengkurap dalam posisi ini, tarik dan buang napas sebanyak 10 kali, lalu duduk kembali.
#3. Kaki disatukan.
Cara melakukannya: Berbaring di atas bantal, tempelkan telapak kaki kanan dengan telapak kaki kiri, dan buka lutut ke masing-masing sisi. Rilekskan dan posisikan tangan di samping tubuh, telapak tangan menghadap ke atas. Atur napas. Tetap berada di posisi ini selama 3 menit.
#2. Menekuk lutut saat berbaring.
Cara melakukannya: Berbaring, tekuk lutut dan satukan. Perlahan miringkan kakimu ke satu sisi, tahan dengan tangan. Tetap pada posisi ini selama 1 menit, kemudian ubah posisi. Ulangi 2 dua kali untuk setiap sisi.
#1. Berbaring telentang.
Cara melakukannya: Berbaringlah dengan nyaman di atas bantal. Buka kakimu secara perlahan, dan posisikan tangan di sisi tubuh, telapak tangan menghadap ke atas. Perhatikan agar tulang belakang dan kepala berada dalam garis lurus. Ambil napas dalam-dalam 3 kali, lalu embuskan lewat hidung. Kemudian, bernapas seperti biasa sebanyak 4 kali. Dengan begitu, kamu akan mengantuk dan akan segera terlelap.