7 Trik yang Dipakai Pencuri di Tahun 2021 dan Cara Melindungi Diri dari Mereka
Karena sistem keamanan sekarang ini lebih ketat dan presisi, para pencuri harus lebih kreatif lagi dalam melakukan kejahatan. Mulai dari hoodie di kaca depan mobilmu, sampai meminta tolong kepadamu untuk menggendong bayi, mereka bisa dengan mudah menemukan cara untuk mendapatkan perhatianmu dan mencuri barangmu. Karena itu, untuk mengetahui rencana mereka, kadang kita perlu berpikir seperti mereka untuk melindungi diri kita sendiri.
Kami di Sisi Terang memiliki beberapa kiat praktis yang bisa kamu pakai untuk mengenali modus penipuan dan mencari tahu bagaimana caranya agar kamu bisa tetap aman.
1. Kamera ponsel yang rusak
Sebagian pencuri cuma memakai ponsel sebagai strategi untuk menipumu. Dia akan mendekatimu dan menyerahkan ponselnya dan memintamu untuk memfoto dia. Tapi, saat kamu mencoba memfoto, kamu sadar kalau kameranya rusak. Jadi, ketika kamu mengembalikan ponsel tersebut kepadanya, saat itulah masalahnya dimulai.
Kamu akan melihat reaksinya mulai berubah. Dia menjadi marah dan mulai menyalahkanmu atas rusaknya kamera ponsel. Lalu penipu akan mulai meminta uang karena dia yakin kamu yang merusak ponselnya. Mengingat situasi ini bisa dengan mudah menguasai kita atau membuat keadaan menjadi tidak aman, lebih baik bersikap selektif saat memilih siapa yang akan kamu ambilkan foto.
2. Menyamar sebagai polisi
Skema ini sangat umum dan sangat memudahkan penjahat untuk mencuri sesuatu darimu. Pertama, saat berpura-pura menjadi polisi, dia akan meminta informasi yang sangat berharga darimu, dan bahkan mungkin hal-hal yang ada kaitannya dengan keuanganmu. Nah, karena kamu mengira berhadapan dengan “polisi”, kamu akan merasa berkewajiban untuk memberikan jawaban.
Cara lain adalah, pencuri menyamar sebagai polisi untuk memeriksa dompet dan melihat uangmu. Di samping itu, jika dia mengetuk pintu rumahmu, mungkin kamu akan mengizinkannya masuk hingga dia akan punya kesempatan untuk mencuri harta bendamu. Itu sebabnya, ketika seorang polisi mendekatimu, lebih baik meminta surat atau tanda pengenalnya dulu sebelum menjawab pertanyaan atau memberikan informasi apa pun.
3. Menggendong bayi seseorang
Jika seseorang yang tidak kamu kenal meminta kamu untuk menggendong bayinya, berbalik saja dan segera menjauh. Kalau kamu menggendong bayinya (entah karena bayi itu seperti mau jatuh atau si penjahat memintamu menggendong bayinya secara langsung), kamu akan dicopet.
Ini bisa dilakukan orang yang menyerahkan bayi itu kepadamu atau temannya yang tidak kamu sadari berada di belakangmu. Satu-satunya cara untuk menghindarinya adalah dengan lebih jeli terhadap lingkungan dan situasimu.
4. Selebaran menu takeout
Meskipun mungkin kelihatannya simpel dan tidak efektif, para pencuri benar-benar memakai selebaran menu takeout untuk merampokmu. Mereka memilih beberapa rumah dan meletakkan selebaran ini di depan pintu. Jika selebaran ini tidak dipungut, berarti kemungkinan besar pemilik rumah sedang berlibur dan rumah itu akan menjadi sasaran empuk penjahat. Jadi, lain kali jika kamu melihat menu takeout, buang dan jangan biarkan tergeletak di depan rumahmu.
Di samping trik ini, mereka mungkin juga meninggalkan sampah di luar rumah. Lalu mereka akan mengecek apa sampah itu telah dibuang. Biasanya mereka memakai kaleng yang dipipihkan.
5. Pakaian di kaca depan mobil
Akhir-akhir ini, telah banyak orang yang menemukan pakaian seperti kemeja, tergeletak di kaca depan mobil atau membalut wiper. Jika kamu sampai mengalami situasi ini, jangan buang pakaian itu, berkendaralah menjauh dengan hati-hati sambil mengawasi keadaan sekitar, dan cari tempat yang lebih aman untuk membuangnya, hingga kamu bisa berkendara dengan aman.
Pencuri menggunakan metode ini untuk mengalihkan perhatianmu ketika kamu sedang melepaskan dan membuang pakaian tersebut. Mereka akan menyerangmu dari belakang dan mencuri barang-barang berhargamu. Ini biasanya terjadi di tempat-tempat parkir dan garasi yang penerangannya tidak terlalu baik.
6. Alat aneh di atas mobilmu
Modus penipuan ini menggunakan generasi baru dari pelacak GPS yang ditempelkan oleh pencuri pada mobil. Sebenarnya, di masa lalu, pelacak jenis ini dipakai polisi untuk membuntuti penjahat, tapi sekarang alat ini bisa dengan mudah dibeli secara online. Alat ini juga dikenal sebagai magno trackers karena bisa ditempel di mobilmu dengan magnet. Alat ini mudah menempel dan bisa ditaruh bahkan sambil berkendara di jalan raya.
Penjahat bisa menggunakan alat ini untuk melacak lokasimu, untuk mengecek keberadaanmu (di rumah, di tempat kerja), dan dengan demikian mereka dapat merencanakan aksi jahatnya. Itu sebabnya sebaiknya kamu mengecek mobilmu, dan kalau kamu menemukan alat ini, hubungi polisi sebab mungkin mereka bisa mencari tahu lebih banyak detail tentang siapa yang menempelkan alat itu di sana.
7. Mengubah alamat suratmu
Ketika kamu perlu mengubah alamat surat, biasanya ini dilakukan melalui proses surat-menyurat. Dengan melakukan ini, penipu berkesempatan untuk mengetahui informasi yang bisa digunakan untuk merugikan dan mencuri darimu.
Jika kamu menerima rekening koran atau ringkasan transaksi keuanganmu melalui surat, waspadalah jika tiba-tiba surat-surat itu berhenti datang dan hubungi bank atau perusahaan yang bersangkutan untuk mengetahui apa yang terjadi.
Apa kamu pernah menemukan pakaian di kaca depan mobilmu? Atau mungkin alat tak dikenal? Kiat-kiat apa yang kamu gunakan untuk melindungi diri dari pencuri?