Sisi Terang
Sisi Terang

12 Alasan Mengejutkan Kenapa Tidur Malammu Tidak Nyenyak

Kurangnya tidur teratur membuat kita merasa kelelahan setelah bangun. Selain itu, kurang tidur merupakan salah satu alasan utama naiknya berat badan.

Sisi Terang ingin memberikan beberapa tips tentang cara melawan si “monster” yang membuatmu tidak bisa tidur nyenyak agar, pada akhirnya, berpengaruh baik bagi penampilan dan jiwamu.

12. Suhu udara yang salah

Meski tidur dalam kondisi hangat terkadang terasa nyaman, suhu yang optimal adalah 15-23° C.

Solusinya: Bungkus dirimu dengan selimut tipis, dan ganti ke selimut yang hangat di malam hari.

11. Olahraga fisik

Olahraga merangsang sistem saraf, oleh karena itu, tidurmu mungkin terganggu setiap habis olahraga atau ke gym.

Solusinya: Akhiri olah ragamu setidaknya 3 jam sebelum tidur.

10. Tidak punya jadwal

Agar bisa beristirahat, tubuhmu butuh jumlah waktu tertentu. Selain itu, kamu tidak bisa tidur lebih banyak dulu di awal pekan atau mengganti kurangnya tidur di akhir pekan.

Solusinya: Tidurlah di jam yang sama setiap malam, sebaiknya antara pukul 10 malam sampai 1 pagi.

9. Cahaya

Cahaya yang redup dari lampu bohlam atau lampu LED peralatan elektronik sekali pun dapat mengganggu tidurmu. Makin gelap, makin baik pula mimpimu.

Solusinya: Matikan semua sumber cahaya atau pakailah penutup mata.

8. Suara

Suara apa pun, baik itu suara mobil di luar atau suara bising tetangga, menghalangi tubuhmu beristirahat.

Solusinya: Gunakan penyumbat telinga, atau aktifkan “derau putih” untuk menutupi suara-suara lain.

7. Kasurmu disalahpergunakan

Banyak orang memakai kasurnya bukan cuma untuk tidur, tapi juga untuk tempat kerja, akibatnya, kualitas tidurmu menurun.

Solusinya: Bawa jauh-jauh pekerjaanmu ke luar kamar tidur.

6. Kafein

Kita semua tahu kafein bisa mencegahmu mengantuk. Jangan lupa, kafein bukan cuma ada di kopi, tapi juga di teh, cokelat, dan produk-produk lainnya.

Solusinya: Kurangi makanan dan minuman yang mengandung kafein pada malam hari.

5. Membuat dirimu mengantuk

Banyak orang naik ke kasur terlebih dulu tanpa ingin tidur, berharap dengan begitu, rasa kantuk akan datang. Tapi sering kali, itu tidak terjadi.

Solusinya: Jika kamu tidak kunjung tidur dalam 20 menit, bangunlah dari kasur dan baca buku (bukan e-book, karena kamu malah makin susah tidur), atau lakukan kegiatan yang menenangkan.

4. Alkohol

Meski membuatmu lebih cepat tidur, alkohol punya dampak negatif pada periode rapid eye movement (REM) saat tidur, dan kamu malah akan bangun dengan merasa lelah dan mual.

Solusinya: Jangan konsumsi alkohol 2 jam sebelum tidur. Atau kalau mau lebih baik, berhenti minum minuman keras sama sekali.

3. Terlalu banyak pikiran

Kita jarang membiarkan otak kita “mereset ulang” dan beristirahat dari masalah sehari-hari sebelum tidur, yang akibatnya, kualitas tidur menjadi buruk.

Solusinya: Alihkan perhatianmu dari semua keresahan dan arahkan pikiranmu ke hal lain: misalnya, mengingat nama negara yang diawali dengan huruf yang sama atau cobalah menghitung domba.

2. Tidak adanya kebiasaan

Kurangnya ritual sebelum tidur malam adalah alasan lain kenapa istirahatmu terasa kurang ketika pagi tiba.

Solusinya: Latih tubuhmu untuk bereaksi terhadap rangkaian aktivitas tertentu: misalnya, mandi pancuran air hangat (tidak terlalu dingin atau panas), sambil mendengarkan musik. Tapi jangan mandi air panas karena itu akan mempercepat metabolisme dan kamu malah sulit tidur.

1. Posisi tidur

Tidur di posisi yang tidak nyaman, baik sendirian atau bersama pasangan, membuat tubuhmu stres, sehingga kualitas istirahat berkurang.

Solusinya: Cari posisi yang kamu rasa paling nyaman, dan cobalah untuk tetap di posisi itu sampai kamu tertidur.

Kredit foto pratinjau depositphotos
Bagikan Artikel Ini