Sisi Terang
Sisi Terang

9 Camilan Larut Malam yang Bisa Kamu Makan Tanpa Rasa Bersalah

Jujur saja, kita semua suka makan, terutama pada malam hari. Tapi katanya, itu ide buruk dan bisa membuat lemak pinggang menumpuk. Namun, penelitian terbaru menunjukkan bahwa sebenarnya tidak begitu dan ada beberapa makanan lezat yang bisa kamu makan malam-malam tanpa membuat berat badanmu bertambah.

Tentu saja kuncinya adalah tidak berlebihan. Jadi, jangan lupakan itu. Sisi Terang ingin memberikan daftar makanan tinggi protein, rendah gula, juga rendah indeks dan muatan glikemik. Jangan lewatkan bonus sangat penting di akhir artikel ini!

1. Keju.

Sekali lagi, jangan berlebihan! Saat kami bilang makan keju sebagai camilan larut malam, maksudnya adalah selembar keju, bukan setengah kilo. Keju adalah makanan tinggi protein sehingga akan membuatmu kenyang sampai keesokan harinya. Kamu bisa makan keju rendah lemak untuk camilan larut malam agar berat badanmu tetap terjaga.

2. Keju cottage.

Keju cottage mengandung protein kasein. Kasein sangat lambat dicerna. Itu adalah jenis protein terbaik untuk camilan larut malam karena meningkatkan perasaan kenyang.

3. Hummus.

Hummus adalah sumber protein yang bagus, terutama jika buatan rumah. Jika kamu lapar, wortel atau batang seledri yang dicocol ke dalam hummus adalah pilihan bagus.

4. Yoghurt.

Para ilmuwan telah membuktikan bahwa Greek yoghurt adalah camilan larut malam sempurna. Yoghurt ini tinggi protein, rendah lemak, dan rendah gula. Tambahkan buah atau beri agar lebih lezat.

5. Biskuit.

Saat kami bilang biskuit, maksudnya adalah biskuit gandum utuh dengan karbohidrat kompleks yang rendah kalori. Menambahkan hummus, selembar keju, atau keju cottage akan membuat hidangan ini camilan gandum utuh.

6. Berondong jagung.

Mungkin mengejutkan, tapi berondong adalah camilan larut malam yang sangat aman. Maksud kami bukan berondong dalam kantong microwave yang dipenuhi mentega, tapi berondong air popper, karena itu akan menjaga lingkar pinggangmu tetap aman. Bumbui dengan garam bawang putih, serpihan cabai, atau herba dan rempah untuk tambahan rasa.

7. Telur.

Telur juga merupakan pilihan camilan yang bagus. Satu telur hanya mengandung 75 kalori, tapi sangat tinggi protein dan akan membuatmu merasa kenyang lebih lama.

8. Sayuran.

Camilan sayuran adalah yang terbaik karena sebagian besarnya mengandung indeks glikemik yang sangat tinggi dan kamu tidak akan merasa lapar sampai keesokan harinya. Siapkan seledri dan wortel, atau salad sayuran.

9. Pisang.

Meskipun mengandung kalori yang cukup tinggi, pisang juga tinggi kalium dan magnesium. Itu sebabnya pisang adalah pereda cemas yang bagus. Pisang juga mengandung melatonin yang, menurut penelitian, membuat kita mengantuk.

Bonus: Makanan yang perlu dihindari.

  • Fast carbs. Dari penjelasan ilmiahnya, fast carbs adalah karbohidrat dengan kandungan indeks dan muatan glikemik tinggi. Banyak sekali makanan yang termasuk ke dalamnya, tapi secara umum, hindari makanan manis, keik, permen, donat — semua itu bisa menumpuk di pinggang.
  • Apel. Meskipun apel rendah kalori dan memiliki banyak nutrien, sebaiknya, makanlah apel pada pagi hari atau siang menjelang sore. Alasannya, apel kaya serat dan pektin, yang ditemukan di kulitnya, sehingga butuh waktu mencernanya. Dan itu bisa mengganggu tidurmu.
  • Alkohol. Meskipun membuat sebagian orang mengantuk, alkohol membuat tubuh dehidrasi dan membuatmu merasa lapar. Akibatnya, kamu akan terjaga karena lapar.
  • Makanan pedas. Makanan pedas dan asin membuatmu dehidrasi. Dan saat kamu bangun tengah malam, kemungkinan besar kamu ingin makan.

Kamu punya trik mengudap saat larut malam? Bagikan dengan kami di komentar. Kita semua suka makan malam-malam, tapi ingin tetap langsing dan sehat!

Kredit foto pratinjau Depositphotos.com, Depositphotos.com
Sisi Terang/Masak-masak/9 Camilan Larut Malam yang Bisa Kamu Makan Tanpa Rasa Bersalah
Bagikan Artikel Ini