Inilah 18 Trik Dapur yang Tetap Akan Dipakai Generasi Mendatang
Manusia selalu memasak makanan dan sepertinya mustahil menemukan hal baru. Tapi, masih ada beberapa orang mengagumkan yang berhasil melihat hal-hal paling biasa dari sudut yang sama sekali baru.
Kami di Sisi Terang juga cukup sering memasak, maka kami melihat-lihat kiat-kiat kehidupan baru dan menguji sendiri banyak di antaranya.
Ini akan menghasilkan telur rebus lembut yang sempurna.
Kamu bisa membuat telur rebus lembut yang sempurna dengan memasukkan telur ke dalam air mendidih dan menunggu selama 5-7 menit, tergantung ukuran telurnya. Sebelum memasukkannya, kamu bisa menusuk cangkang telur pada ujung yang tumpul. Kamu bisa melakukannya dengan menggunakan jarum pentul atau jarum sederhana yang ada di sekitarmu.
Punya pisau tua bergagang kayu? Didihkan sedikit minyak biji rami dalam panci dan gosok gagangnya hanya dengan beberapa tetes minyak itu.
“Mengupas bawang di atas lap dapur lama memudahkan pembersihan dan lebih sedikit kulit bawang berceceran di dapur.”
Gunakan sendok sebagai pemberat saringanmu
“Saudariku cuma melakukan ini agar sendok besar tidak terjatuh ke dalam mangkuk.”
Semua orang tahu kita bisa membuka stoples dengan pisau. Tapi ada cara alternatif yang tidak merusak tutupnya.
Jika kamu tekan sisi-sisi tutup dengan hati-hati, udara akan masuk, dan tutup akan terbuka dengan mudah.
Cara sederhana mengiris jamur
Kamu bisa membekukan telur. Hanya, jangan lupa tambahkan sedikit gula agar kuning telurnya tidak menjadi sangat padat.
Agar tidak perlu memanggang kentang selama 1 jam dalam oven, kamu bisa memakai microwave. 5 menit dalam oven microwave dan 15 menit dalam oven biasa.
Kalau kamu taburkan sedikit baking powder pada ayam sebelum dipanggang, ayam akan menjadi sangat renyah.
“Masukkan seporsi sup ke dalam plastik klip dan ratakan menjadi segi empat sebelum dibekukan. Hemat tempat, mencair super cepat, dan kamu bisa mengendalikan porsimu!”
Tidak mudah membuang pecahan kulit telur dari bahan makanan. Tapi kalau jari-jarimu dibasahi, pecahan itu tidak akan terus menjauh darimu.
Kamu bisa mencegah masuknya pecahan cangkang telur dengan memecahkannya di permukaan datar.
Untuk mengatasi kotoran dalam gilingan kopi, giling sedikit beras di dalamnya.
Kamu bisa membuat kentang bakar api unggun dengan kompor.
Resepnya sederhana: masukkan garam ke dalam penggorengan. Lapisan garam setidaknya harus setebal 2 cm. Letakkan kentang di atasnya, tutup penggorengan, dan atur nyala api sedang. Masak selama 40 menit, dengan membalik kentang dari waktu ke waktu.
Cuma trik sederhana
Kamu tidak butuh mesin khusus untuk membuat plastik klip hampa udara. Cukup gunakan air.
Cukup kusutkan kertas roti dan buka untuk mencegahnya menggulung.
Apa kamu punya kiat kehidupan sendiri agar memasak lebih mudah? Kami siap menuliskan tips-tipsmu!