16 Barang yang Ada di Rumah Jepang Ini Membuat Kita Iri Ingin Memilikinya di Rumah
Julukan “negeri dari planet lain” untuk Jepang disematkan bukan tanpa alasan. Yang perlu kamu lakukan cuma mengintip ke apartemen warga biasa di Negeri Matahari Terbit ini dan kamu akan melihat pintu kulkas yang terbuka ke sisi berlawanan dari biasanya, pakaian yang tidak dikeringkan di balkon, dan hampir tidak ada sarung tangan oven di dapur. Meski begitu, hampir semua orang Jepang punya panggangan kecil di rumah mereka.
Sisi Terang sudah mampir ke banyak blog dan membuat daftar barang super berguna yang dimiliki banyak rumah di Jepang.
1. Lubang pembuangan dengan sekat untuk menangkap rambut.
Banyak dari kita sudah tahu bahwa sebelum mandi berendam, orang Jepang mandi pancuran terlebih dulu. Air pun mengalir ke lantai. Lubang pembuangan di kamar mandi punya fitur spesial berupa sekat untuk mengumpulkan rambut. Artinya, orang Jepang selalu memungut rambut di saluran pembuangan mereka setiap kali membersihkan kamar mandi. Oleh karenanya, risiko penyumbatan saluran menjadi sangat kecil.
2. Ubin dengan tekstur khusus di kamar mandi.
Lantai kamar mandi di Jepang punya permukaan bertekstur agar penghuninya tidak tergelincir saat melakukan berbagai kegiatan menggunakan air.
3. Tombol untuk mengendalikan saluran pembuangan di kamar mandi.
Untuk menutup saluran, yang perlu kamu lakukan hanyalah menekan sebuah tombol di sudut kamar mandi dan steker di bak mandi akan menutup saluran. Setelah itu, yang perlu kamu lakukan hanyalah mengatur suhu air yang dibutuhkan lewat panel kontrol.
4. Ventilasi multifungsi.
Ventilasi di apartemen Jepang punya lebih banyak fitur daripada cuma mengisap udara lembap. Ventilasi di sana juga bisa berfungsi sebagai AC dan pengering pakaian. Mode yang kamu butuhkan dapat diatur lewat panel kontrol.
5. Wastafel super besar.
Wastafel di Jepang bukan cuma digunakan untuk mencuci tangan, tapi juga memandikan bayi mungil dan mencuci pakaian berukuran kecil. Selain itu, wastafel ini dibuat dengan bagian khusus yang bisa diduduki anak kecil.
6. Perangkat untuk memanaskan cermin.
Selain panel kontrol suhu dan air, banyak apartemen Jepang punya satu tombol lagi. Tombol ini digunakan saat cermin mereka berkabut karena uap air. Kamu bisa memanaskannya agar tidak perlu repot-repot mengelapnya.
7. Lemari sepatu.
Tepat setelah pintu masuk, kamu akan menemukan lemari tinggi, tapi tujuannya bukan untuk pakaian—orang Jepang menyimpan sepatu, payung, dan tas mereka di sini. Di beberapa jenis lemari, kamu bisa menyesuaikan ketinggian rak agar bisa diisi jenis sepatu apa pun, mulai dari sepatu bot sampai sepatu kets.
8. Interkom dengan fungsi perekam video.
Rumah-rumah Jepang dilengkapi interkom yang punya fitur rekam video. Jika seseorang mampir ke sebuah apartemen saat penghuninya sedang tidak di rumah, penghuninya dapat menonton dan merekam semuanya untuk mencari tahu siapa yang mengunjungi mereka dan pada pukul berapa.
9. Kulkas yang bisa dibuka di kedua sisi.
Berkat pintu kulkas yang bisa dibuka ke kedua arah, unit ini bisa dimasukkan ke dalam tata letak dapur apa pun. Kulkas jenis ini juga sangat memudahkan mereka yang kidal.
10. Rak khusus untuk peralatan dapur.
Pemanggang roti, penanak nasi, ceret, dan peralatan lainnya ditaruh di rak tarik yang dilengkapi kap ekstraktor untuk menghemat ruang. Stopkontak dipasang di ketinggian yang sama dengan tempat peralatan ini.
11. Panggangan atau area khusus untuk memasak ikan.
Kompor Jepang memiliki panggangan dengan gas yang keluar dari atas. Banyak orang menggunakan bagian panggangan ini khusus untuk memasak ikan.
12. Pencapit nampan alih-alih sarung tangan oven.
Nampan kue selalu dijual dengan pencapit khusus. Produsen membuatnya agar kamu bisa mengambil hidangan panas dari oven tanpa sarung tangan oven.
13. Kompor yang dinyalakan menggunakan baterai.
Kompor gas Jepang punya desain yang berbeda. Kompor di sana menggunakan tenaga baterai yang dimasukkan ke dalam kompartemen khusus di kompor.
14. Lemari untuk menyimpan sampah.
Untuk mengikuti aturan yang berlaku, unit dapur Jepang punya tempat khusus untuk membuang sampah. Biasanya, bukan cuma 1, melainkan ada 2 sampai 3 kontainer untuk berbagai jenis sampah.
15. Wastafel yang mencegah penyumbatan saluran.
Saluran pembuangan wastafel di Negeri Matahari Terbit dilengkapi dengan sekat spesial. Sekat ini mengumpulkan makanan yang tercuci dari piring kotor. Saat penuh, kamu cuma perlu membuang makanan yang tertangkap di sana.
16. Kap dan rak kompor.
Kap kompor di dapur juga berfungsi sebagai rak tempat menyimpan rempah-rempah dan barang kecil lainnya yang mungkin dibutuhkan saat memasak.
Fitur apa saja yang ingin kamu miliki di dapurmu? Tulis di kolom komentar, ya.