11 Alasan Ini Bikin Kita Makin Cinta sama Leonardo DiCaprio
Leonardo DiCaprio dianggap sebagai salah satu aktor paling serbabisa, berpikiran maju, dan pemilih di Hollywood. Benar, berkat visi dan selektivitasnya dalam hal perannya, Leo berhasil membuat merek yang ada namanya terjamin kualitasnya—jika Leo berperan dalam sebuah film, film tersebut pasti akan sukses. Namun, yang membedakan aktor ini dengan ratusan selebritas lainnya adalah hatinya yang mulia. DiCaprio peduli terhadap lingkungan, ikut menyelamatkan harimau, dan membantu banyak orang. Nah, dalam hal perbuatan baik, hanya Keanu Reeves yang bisa menandinginya.
Kami di Sisi Terang dengan tulus mengagumi semua hal yang dilakukan sang aktor, sehingga kami ingin menyenangkan pembaca kami dengan kompilasi fakta yang menginspirasi, imut, dan sedikit lucu terkait aktor favorit banyak penggemar film ini. Di akhir artikel, kami menyertakan cerita dari netizen yang cukup beruntung karena bertemu langsung dengan idola jutaan orang tersebut.
- Saat kecil, Leo benar-benar dilema untuk memilih antara 2 bidang—biologi kelautan dan akting. Namun, saat tahu saudara tirinya menghasilkan 50.000 dolar atau sekitar Rp700 jutaan dari hasil menjadi bintang iklan, akhirnya aktor masa depan tersebut memutuskan memilih pekerjaan ini. DiCaprio sangat kagum dengan bayarannya sehingga dia dengan tegas berkata kepada dirinya sendiri, “Aku akan menjadi aktor!”
- Dalam rentang waktu 1,5 tahun di awal kariernya, Leo pernah gagal di 100 audisi. Namun, dia tidak patah semangat karena sadar pada saat itu bahwa akting merupakan jalan termudah untuk menghasilkan uang dan mengangkat keluarganya keluar dari kemiskinan.
- Pada tahun 1990, Leo muncul di acara ikonis Santa Barbara. Aktor yang berusia 16 tahun pada saat itu, dipercaya untuk melakoni peran Mason Capwell muda, di mana dia akhirnya dinominasikan untuk penghargaan Youth in Film Award dalam kategori Aktor Muda Terbaik dalam Daytime Series (Serial Siang Hari).
- Di awal kariernya, salah satu agennya menyarankan agar Leo mengganti namanya dengan nama panggilan yang lebih mudah dipahami oleh penonton Amerika. Jika dia setuju dengan saran ini, kita akan melihat nama Lenny Williams muncul di kredit film-filmnya.
- Salah satu film pertama DiCaprio yang berjudul This Boy’s Life membuat namanya melambung hingga mendapat pengakuan yang sesungguhnya. Menariknya, di antara calon pemeran utama film ini, ternyata ada nama sabahat DiCaprio di dalamnya, yaitu Tobey Maguire. Setelah terpilih di audisi mengungguli sahabatnya tersebut, Leo membujuk produser supaya Tobey juga dilibatkan dalam proyek itu. Akhirnya, Maguire pun mendapat peran sebagai Chuck Bolger.
- DiCaprio nyaris saja menjadi seorang breakdancer. Dalam sebuah wawancara dengan Oprah Winfrey, aktor tersebut mengaku kalau dia serius mempertimbangkan untuk mendedikasikan dirinya di bidang tari ketika masih remaja, dia bahkan pernah memenangkan kompetisi yang digelar di kota kecil Jerman saat mengunjungi neneknya. Pada saat itu, Leo tampil dengan nama samaran yang lucu, yaitu Noodles.
- Leo memiliki yayasan amal untuk membantu anak yatim dan bahkan “mengadopsi” seorang anak perempuan. Saat syuting film Blood Diamond, dia mengunjungi desa SOS Children’s Village di Mozambik hingga menjadi begitu akrab dengan salah satu anak perempuan yang kemudian berada di bawah asuhannya. Sejak saat itu, DiCaprio terus berkomunikasi dengan gadis tersebut dan mengiriminya uang bulanan untuk kebutuhan akomodasi dan makanan.
- Leo menyukai acara pelelangan. Pada tahun 2007, pertarungan sengit antara dia dan Nicholas Cage tak terhindarkan demi mendapatkan kerangka Tyrannosaurus bataar tertua dari Mongolia. Akan tetapi, keberuntungan tidak berpihak pada Leo. Cage mengalahkan tawaran harga yang diajukannya dan mendapatkan tengkorak tersebut seharga lebih dari Rp3,9 miliar.
- 4 tahun silam saat berada di acara lelang amal di Cannes, DiCaprio berhasil memenangkan tas Chanel langka seharga Rp250 jutaan tepat di depan mata sosialita Paris Hilton, yang kemudian dia berikan kepada ibunya. Jadi, aktor tersebut tidak hanya menyumbangkan uang untuk tujuan amal, tapi juga melakukan sesuatu yang mulia untuk ibunya.
- Leo juga dikenal sangat mencintai lingkungan sehingga dia bahkan mendedikasikan pidato Oscar-nya untuk masalah ini. Setelah mengucapkan rasa terima kasih kepada semua orang, DiCaprio lantas berbicara tentang konsekuensi dari perubahan iklim global dan mendesak mereka yang menonton untuk “tidak menganggap remeh planet kita”.
- Leo sangat menyayangi ibunya. Ibunya merupakan sahabat sekaligus pendamping utamanya di semua acara. Di setiap kesempatan, sang aktor selalu mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Irmelin (itulah nama ibunya!). Tak terkecuali di acara BAFTA 2016, sambil menyapa ibunya yang duduk di antara para hadirin, DiCaprio berkata, “Aku enggak akan berdiri di sini jika bukan karena beliau. Aku enggak tumbuh dalam kehidupan yang istimewa, tapi beliau mengantarku 3 jam sehari ke sekolah yang berbeda supaya banyak kesempatan yang terbuka untukku. Malam ini ulang tahunnya. Ma, selamat ulang tahun! Aku sangat menyayangimu.”
Bonus: Cerita dari netizen yang bertemu Leo di kehidupan nyata
Pada tahun 2002, aku bekerja untuk sebuah perusahaan produksi dan diundang ke acara pesta Natal. Seorang DJ sedang memutar musik di grand foyer, lalu kami pun menari dengan sekitar 20 orang lainnya. Ketika lagu Billie Jean mulai diputar, semua orang membentuk lingkaran dan mulai bertepuk tangan. Tiba-tiba, DiCaprio berpapasan denganku dan langsung meraih tanganku sambil membawaku ke dalam lingkaran. Kami menari dengan riang gembira selama beberapa waktu sampai aku melihat seorang rekan meninggalkan pesta dan aku pun meninggalkan lingkaran tersebut. Melihatku beranjak pergi, Leo memberiku ucapan terima kasih singkat. Itu momen paling membahagiakan yang pernah kualami dengan seseorang yang kujumpai tanpa sengaja. © Alexandra Leh / Quora
Apakah kamu mengikuti karya DiCaprio? Apa saja film favoritmu yang diperankan olehnya?