Sisi Terang
Sisi Terang

13 Orang yang Namanya Pernah Kamu Dengar, tapi Belum Pernah Kamu Lihat Wajahnya

Nama-nama para perancang mode ini sangat terkenal. Sebagian dari kita bahkan mengenakan pakaian yang mereka buat dan membeli parfum dengan nama belakang perancang terkenal ini. Namun, hanya sedikit orang yang benar-benar mengenali para perancang legendaris ini jika melihatnya, karena jarang sekali para perancang ini tampil di majalah atau TV.

Sisi Terang menemukan foto dari orang-orang yang namanya ada di label barang-barang berharga mahal. Trussardi benar-benar membuat kami terkagum-kagum, dia cocok menjadi bintang macho di Hollywood.

Dolce & Gabbana—Domenico Dolce dan Stefano Gabbana

Pada tahun 1985, Domenico Dolce dan Stefano Gabbana mendirikan rumah mode Dolce & Gabbana. Calon rekanan ini bertemu di awal tahun 1980-an ketika Domenico mendapatkan pekerjaan di studio yang dimiliki oleh Stefano.

Koleksi pertama mereka tidak membawa mereka kepada kesuksesan komersial seperti harapan mereka, bahkan hampir menutup bisnis mereka. Namun, kemudian, keluarga Dolce dapat memberikan mereka sejumlah uang yang mereka butuhkan dan terus bekerja.

Dolce & Gabbana sering kali berkolaborasi dengan bintang dalam bisnis pertunjukan dan sering membuat iklan yang unik.

Fendi—Silvia Venturini Fendi

Silvia merupakan cucu pendiri merek Fendi. Dialah yang mendesain produk ikonisnya pada tahun 1997, tas Baguette yang seharusnya dibawa dengan dikempit di ketiak seperti orang Prancis membawa roti baguette.

Saat ini, Silvia Venturini Fendi merupakan direktur kreatif aksesori dan pakaian pria di perusahaan tersebut.

Armani—Giorgio Armani

Perancang mode Giorgio Armani adalah salah satu orang terkaya di Italia. Dia lahir di kota Italia, Piacenza, tapi dia memiliki darah Armenia.

Armani memulai kariernya sebagai asisten desainer mode Nino Cerruti, dan pada tahun 1974, dia merilis satu koleksi menggunakan namanya sendiri.

Tidak banyak berita yang tersebar mengenai kehidupan Giorgio, menurut saudarinya Rosana, kepribadian perancang ini sangat tertutup, bahkan dia hampir tidak memiliki satu pun teman dekat.

Tom Ford

Tom Ford merupakan inovator di dunia mode. Pikirannya yang terbuka mengenai banyak hal begitu diapresiasi oleh masyarakat dan koleganya. Misalnya, pada tahun 1996, Council of Fashion Designers of America (Badan Desainer Fashion Amerika) menganugerahi Ford sebagai desainer terbaik tahun itu.

Omong-omong, Tom Ford bukan cuma desainer, lho. Dia juga sutradara film. Ford memulai kariernya di dunia mode pada tahun 1980-an, dan dia mulai syuting film pada tahun 2008.

Ford menjelaskan ketertarikannya di dunia film seperti ini: dia khawatir kalau dia hanya akan meninggalkan sederet pakaian di museum, dan tidak akan punya cukup waktu untuk kehidupan nyata.

Patrizia Pepe—Patrizia Bambi

Pada tahun 1993, Patrizia dan suaminya memutuskan untuk mendirikan merek pakaiannya sendiri. Para pebisnis ingin menggabungkan gaya elegan dengan kesederhanaan setiap hari.

Jadi selama 26 tahun ini, Patrizia Bambi yang menawan ini, telah menciptakan koleksi pakaian unik yang sukses bukan saja di antara para wanita Italia, tapi juga di seluruh dunia.

Bulgari—Nicola Bulgari

Nicola dan saudaranya Paolo Bulgari merupakan cucu dari Sotirios Voulgaris, pendiri merek Bulgari. Keluarga Bulgari yang diwakili oleh kakak-beradik ini, memiliki 52% saham di perusahaan tersebut.

Nicola Bulgari tinggal di Roma, membesarkan 6 anak, dan senang mengoleksi mobil vintage.

Carolina Herrera

Perancang Amerika, Carolina Herrera, lahir di Caracas, Venezuela. Pada tahun 1970-an, dia dijuluki sebagai salah satu wanita paling bergaya di dunia.

Herrera mendirikan perusahaannya sendiri pada tahun 1980. Dia mendandani Jacqueline Kennedy selama 12 tahun sepanjang hidupnya. Pada tahun 1987, parfum pertama oleh Carolina Herrera dirilis dan sukses besar.

Gerry Weber—Gerhard Weber

Merek Gerry Weber berkembang dari perusahaan kecil, Hatex KG, dulunya memproduksi pakaian wanita. Para pemiliknya adalah Gerhard Weber dan Udo Hardieck.

Weber yang masih muda dan giat berasal dari keluarga pekerja, dan pada saat itu, dia telah memiliki bekal pendidikan dalam menjual tekstil. Perusahaan Hatex KG didirikan pada tahun 1973 dan 13 tahun kemudian, penjualan mereka mencapai 72,7 mark Jerman (kurang dari Rp700.000) dan namanya berubah menjadi Gerry Weber.

Pada tahun 2001, putra Gerhard mulai bekerja di perusahaan ini.

Versace—Donatella Versace

Rumah mode Versace dibuka pada tahun 1978 oleh Gianni Versace. Setelah kematiannya yang tragis, saudarinya Donatella menjadi pemimpin dan desainer utama perusahaan tersebut.

Koleksi Donatella berbeda dari yang dibuat oleh saudaranya, tapi wanita Italia yang penuh energi ini sama sekali tidak keberatan. “Koleksiku mendapat ulasan yang jelek, tapi aku selalu tahu kalau aku tidak akan bisa melakukan apa yang dilakukan oleh Gianni. Agar tetap berada di pasaran, kamu harus mencari sesuatu yang baru.” Pakaian Donatella jauh lebih feminin, nyaman, dan tidak terlalu agresif secara seksual.

Narciso Rodriguez

Narciso Rodriguez dilahirkan di Amerika Serikat, tapi kedua orang tuanya berasal dari Cuba. Keduanya tidak menyetujui putranya memiliki karier di dunia fashion. Namun, Narcisco memasuki sekolah desain di New York, lalu dia berkolaborasi dengan Calvin Klein, dan pada tahun 1997, dia mendirikan perusahaannya sendiri.

Vera Wang

Perancang gaun pengantin asal Amerika ini dulunya merupakan pemain seluncur es profesional. Para selebritas senang menikah dengan mengenakan gaunnya. Selain itu, Wang membuat gaun untuk pameran dan kontes, juga untuk para pemain seluncur es.

Perancang yang memiliki darah Tionghoa ini, lahir di New York. Kariernya di industri mode pernikahan bermula dari pernikahannya sendiri, ketika Wang memutuskan untuk membuat gaun pengantinnya sendiri.

Valentino—Valentino Garavani

Sejak pertama kali Valentino belajar memegang pensil, dia mulai menggambar. Saat dia menyadari kalau dia sangat menyukainya, dia memutuskan untuk menjadi desainer mode dan tak lama, dia pun memasuki Akademi Seni di Milan.

Pakaian dari Valentino adalah simbol femininitas dan kehidupan yang mewah. Elizabeth Taylor, Jacqueline Kennedy, Courteney Cox, dan Jennifer Lopez menikah dengan mengenakan gaun pengantin yang didesain olehnya.

Pada tahun 2007, desainer ini meninggalkan dunia mode setelah mempersembahkan koleksi pakaian terakhirnya kepada dunia.

Trussardi—Tomaso Trussardi

Pada saat ini, kepala perusahaan keluarga Trussardi adalah Tomaso Trussardi.

Pebisnis muda ini menikah dengan aktris Swiss-Italia, Michelle Hunziker, dan mereka memiliki dua anak.

Apa kamu memiliki barang-barang dari para desainer ini? Apa kamu suka desain mereka?

Sisi Terang/Aku & Kamu/13 Orang yang Namanya Pernah Kamu Dengar, tapi Belum Pernah Kamu Lihat Wajahnya
Bagikan Artikel Ini