Sisi Terang
Sisi Terang

14 Foto yang Membuktikan kalau Dunia Penuh Pahlawan Tak Berjubah

Saat kita memikirkan sosok pahlawan, yang terlintas adalah superhero seperti Avengers. Tapi sebenarnya kamu bisa menjadi pahlawan untuk siapa saja dan kapan saja, hanya dengan melakukan kebaikan atau tindakan kecil. Misalnya, Keanu Reeves yang sangat sabar menghadapi penggemarnya. Apalagi, dia memberikan hadiah arloji Rolex kepada pemeran penggantinya di film John Wick 4.

Sisi Terang memberi hormat kepada seluruh pahlawan ini, atas kebaikan kecil maupun besar yang mereka lakukan. Kebaikan dan ketulusan hati mereka menunjukkan kita cara berbuat baik.

1. “Saat wanita lansia ini terjebak di mobilnya waktu banjir, pria ini langsung membopongnya ke tempat aman. PAHLAWAN!!”

2. “Kantor pos ini punya panduan ukuran yang sangat membantu, kalau kamu mau beli kotak.”

3. KTP yang hilang, kembali lagi.

“Istriku kehilangan KTP-nya seminggu yang lalu. Tiba-tiba KTP-nya datang via surat hari ini, tanpa keterangan apa pun. Benar-benar kebaikan tulus yang dilakukan manusia.”

4. Mainan untuk belajar huruf Braille

“Pacarku bekerja sebagai guru untuk anak-anak tunanetra. Demi membantu semua muridnya memahami dan menulis, dia punya mainan Braille yang bentuknya seperti Lego!”

5. Tidak semua pahlawan mengenakan jubah, ada juga yang membantumu mematikan suara iklan di pompa bensin.

Tulisan di gambar:
Mute = senyapkan

6. “Kucing liar ini mendekati putraku dan membantunya keluar dari depresi. Kami mengadopsi si meong ini.”

7. Harta karun

“Aku sedang di perpustakaan di Peabody, Massachusetts, Amerika Serikat. Perpustakaan memang benar-benar penuh dengan harta karun.”

8. “Aku menyelinap ke seluruh area rumah sakit di malam hari, dan meninggalkan boneka rajutan di area yang ramai dilewati.”

9. Stasiun anjing buat sobat anabulmu

“Tetanggaku menaruh stasiun anjing yang berisi camilan dan air. Untuk membantu anjing tetap sejuk sepanjang gelombang panas yang kami alami.”

10. Plester inklusif, untuk semua warna kulit

11. Ada yang memberiku pemegang panci ini.

“Saat sedang mengantre di dokter mata, ada wanita lansia berumur 95 tahun, membagikan pemegang panci, karena hal ini membuatnya bahagia.”

12. “Motel 6 punya nomor telepon Saluran Bantuan di bungkus sabunnya.”

13. James Harrison, yang mendonasikan plasma darahnya telah menolong lebih dari 2,5 juta bayi di seluruh dunia.

14. Keanu Reeves memberi arloji Rolex kepada pemeran penggantinya di film John Wick 4, sebagai tanda terima kasih.

Apa kamu pernah bertemu dengan pahlawan seperti ini, atau justru kamu yang layak disebut pahlawan? Bagikan kisah terbaik yang pernah kamu alami dalam hidupmu dengan kami.

Kredit foto pratinjau talesfromlordrodney/Instagram
Sisi Terang/Aku & Kamu/14 Foto yang Membuktikan kalau Dunia Penuh Pahlawan Tak Berjubah
Bagikan Artikel Ini