Sisi Terang
Sisi Terang

15 Kisah Menyentuh Ini Membuktikan Nenek Kita Terlalu Baik untuk Kita

Meski terkadang kita merasa kurang “nyambung” dengan generasi yang lebih tua, sebagian besar dari kita punya kenangan masa kecil paling indah yang ada kaitannya dengan figur seorang nenek. Pintu rumah mereka selalu terbuka bagi kita, dan meja mereka biasanya penuh kue buatan sendiri serta makanan lezat lainnya. Dan semua ini jelas membayar tuntas setiap situasi canggung yang nenek kita ciptakan karena usianya.

Menurut Sisi Terang, kita wajib merawat nenek kita karena mereka sering memberikan dukungan yang sangat besar bagi kita. Di bagian bonus, kamu bisa menemukan satu fakta yang menggambarkan bahwa setiap kunjungan kita ke rumah nenek pasti akan berakhir dengan cara yang sama.

1. “Aku bilang ke nenekku aku suka sepatunya, jadi, dia pergi membelikanku sepatu yang sama. Aku terharu!”

2. “Saat masih kecil, aku terobsesi dengan SpongeBob SquarePants, jadi, nenekku yang keren menenun karpet ini.”

3. “Piamaku tertinggal di rumah, tapi nenekku bilang ada pakaian yang bisa kupakai dan dia membawakanku ini.”

4. “Putriku memberikan alas makan ke neneknya. Inilah yang aku lihat saat mengunjunginya.”

“Untuk menjawab pertanyaan di otakku, dia berkata, ’Alasnya indah sekali! Aku membuat alas meja sendiri supaya tidak mengotorinya!’.”

5. “Kucingku bertemu nenekku untuk kali pertama. Beginilah yang terjadi saat nenekku baru duduk 10 detik.”

6. “Kami akhirnya bisa mengajak nenek kami tinggal di rumah kami dan dia membawa semua ’jarahan’ dari panti jompo ini.”

7. “Nenekku membuat kruistik dari fotoku pada tahun 1987.”

8. Nenek dan pena

“Aku masuk ke kamar dan melihat anakku mencoba mencoret sesuatu di bukunya. Saat melihat kengerian di mataku, nenekku bilang, ’Jangan khawatir, pulpennya sudah tidak nyata. Aku akan membuangnya nanti.’ Ini dia pulpennya, dari tablet grafis.”

9. “Nenekku tidak tanggung-tanggung memberi kado Natal tahun lalu.”

10. “Nenek kita semua punya semangkuk benda ini tanpa alasan.”

11. “Nenek pacarku mengira iPad ini adalah talenan.”

12. “Semuanya, inilah mobil nenekku!”

13. “Aku bilang aku lapar ke nenekku dan 20 menit kemudian...”

14. “Nenekku memakaikan sepatu Build-A-Bear untuk putriku, mengira itu sepatu putriku. Aku tidak bisa berhenti tertawa.”

15. Ketika nenek kita membeli camilan.

“Nenek istriku suka membelikan kami camilan setiap kali dia pergi ke toko, jadi, kami memintanya membeli keripik rasa ’bawang bombai dan krim asam’. Kami terkejut dengan apa yang dia bawa saat kembali.”

Bonus: “Kisah pendek tentang semua nenek”

Apa kamu punya cerita lucu tentang nenekmu? Tulis di kolom komentar, ya.

Kredit foto pratinjau andrewlowe / Twitter
Sisi Terang/Aku & Kamu/15 Kisah Menyentuh Ini Membuktikan Nenek Kita Terlalu Baik untuk Kita
Bagikan Artikel Ini