20+ Orang Ini Ingin Mempercantik Diri dan Hasilnya Jauh dari Mengecewakan
Kebanyakan dari kita ingin sekali mengubah salah satu aspek dari penampilan kita. Beberapa orang menerima diri apa adanya, sementara yang lain memutuskan untuk menggunakan kawat gigi, menurunkan berat badan, atau bahkan melakukan operasi hidung demi mendapatkan penampilan sempurna sesuai keinginan.
Sisi Terang yakin setiap orang berhak memilih apa yang ingin mereka ubah. Hasil mengesankan dari orang-orang yang ditampilkan dalam artikel ini membuktikan bahwa terkadang, perubahan adalah batu loncatan yang harus kita ambil.
“Aku membuat tato alis baru untuk klien yang mengidap alopesia alias kerontokan rambut!”
“Kemajuan proses menghilangkan jerawat selama 11 bulan! Aku tidak mengira kulitku bisa sebersih ini.”
“Berat badanku turun 76 kilogram.”
“Sebelum dan sesudah sedot lemak dagu dan rahang—aku senang sekali!”
“Kawat gigiku akhirnya dilepas setelah 10,5 bulan.”
“Turun 31 kilogram—wajahku berubah dari sendok bundar menjadi pisau lancip!”
“18 hari setelah operasi hidung.”
“Sebelum dan sesudah pemulihan anoreksia.”
“Beratku turun 20 kilogram dan aku sangat puas melihat perubahan wajahku.”
“Setelah bertahun-tahun hidup denga gigi patah, akhirnya aku membuat gigi palsu dan bisa tersenyum lagi.”
“Aku memutuskan untuk meningkatkan rutinitas anti-penuaanku sekitar sebulan lalu, dan aku sangat puas dengan hasilnya.”
“Berat badanku turun 12 kilogram. Sekarang, aku punya leher!”
“Sekarang akhirnya aku tahu betapa besar perbedaan yang bisa didapat cuma dari potongan rambut dan janggut.”
“Baru kali ini aku merasa sangat percaya diri dengan wajah polos tanpa riasan!”
“Aku masih harus menurunkan berat badan 20 kilogram lagi, tapi aku senang akhirnya bisa memakai rok pensil dengan percaya diri dan tidak malu bercermin lagi.”
“Aku mengubah warna rambut dari pirang keemasan menjadi pirang abu-abu.”
“Aku memangkas rambutku di tahun yang sama ketika potongan pixie sedang tren. Aku baru sadar masa SMA-ku kuhabiskan dengan penampilan seperti itu.”
“Ini kali pertama aku mengecat rambut! Prosesnya sangat sulit untuk mengubah rambut keturunan Asia-ku yang sangat gelap menjadi pirang, tapi berhasil!”
“Aku merasa jauh lebih percaya diri setelah berkunjung ke penata rambut hari ini!”
“Setelah 1 tahun 11 bulan, kawat gigiku akhirnya dilepas.”
“5 bulan lalu, aku mengucapkan selamat tinggal kepada hidung panjangku.”
Apa yang ingin kamu ubah dari penampilanmu sekarang? Atau mungkin kamu sudah pernah melakukan perubahan? Bagikan fotomu di kolom komentar, ya!
Kredit foto pratinjau knify-spoony / Reddit
Bagikan Artikel Ini