Lelah Harus Membongkar-pasang Pohon Natalnya, Wanita Ini Memilih Menghiasnya untuk Setiap Hari Raya
Banyak orang menganggap proses mendekorasi pohon Natal sebagai salah satu momen paling bahagia dalam setahun. Namun, saat hari itu sudah lewat, kegembiraan berubah menjadi kesedihan dan kehampaan. Itulah yang terjadi pada Nadia Colucci, seorang wanita asal San Diego, California, AS. Agar tidak perlu berpisah dengan simbol Natal ini, dia membuat Holi-Trees (Pohon Perayaan), yaitu cara agar dia bisa memasang pohon Natal di rumah sepanjang tahun, tapi mengubah hiasannya dengan tema yang berbeda sesuai dengan tiap hari raya, seperti Hari Valentine, Halloween, Hari St. Patrick, dan masih banyak lagi.
Sisi Terang ingin menunjukkan dekorasi kreatif dan penuh warna dari Nadia, yang berhasil menghias pohon Natalnya sesuai beragam hari raya. Jangan lewatkan bonus di akhir artikel, ya!
Hari Valentine
Ini adalah proyek kreatif pertama Nadia. Saat dia memutuskan untuk tidak menurunkan pohon Natal dan meninggalkannya sampai Februari, dia mendapatkan ide untuk menghiasnya agar sesuai dengan Hari Valentine.
“Senang melihat sesuatu yang sangat unik dan indah di rumah saat aku pulang dari hari yang panjang di tempat kerja. Dan, dengan begitu, Natal tidak pernah berakhir.... melainkan cuma berubah warna! Dan kurasa itulah yang penting, semangat Natal dan artinya sepanjang tahun. Kedamaian, kasih, dan sukacita,” ucap Nadia.
Pohon Hari Valentine ini diikuti oleh Holi-Trees lainnya, dengan desain yang sesuai dengan masing-masing perayaan, menunjukkan kreativitas yang dimiliki wanita luar biasa ini.
Hari St. Patrick
Paskah
4 Juli, Kemerdekaan Amerika
Thanksgiving
Halloween
Natal lagi :)
Serunya Karnaval
Holi-Trees Nadia menjadi viral dan dia banyak menerima komentar hangat dari orang-orang yang memberi selamat kepadanya atas idenya. Dia menemukan bahwa dirinya tidak sendiri dan bukan cuma dia penggemar Natal di luar sana. Selain itu, orang-orang mulai meminta sejumlah tips atau rekomendasi darinya untuk mendekorasi pohon mereka sendiri.
Bonus: 5 Tips Nadia untuk menghias pohon Natal di rumah
- Dalam hal mendekorasi pohon Natal, hiaslah SEBANYAK MUNGKIN! Makin penuh tampilannya, makin indah.
- Taruh semua dekorasi yang kamu punya di depanmu sebelum memulai, jadi, kamu tahu apa yang akan kamu gunakan. Ini akan memudahkanmu membayangkan bagaimana akan menyusunnya nanti.
- Mulailah dengan menaruh lapisan hiasan kecil. Ini adalah elemen-elemen yang paling banyak kamu miliki, tapi bukan merupakan elemen utama, melainkan elemen latar belakang. Elemen ini harus punya warna dan tekstur yang memberikan konsistensi pada pohon kita. Lapisan hiasan kecil ini juga bisa didaur ulang dari pohon sebelumnya.
- Kamu bisa mengambil ornamen warna atau gaya apa pun yang kamu inginkan, sesuai dengan gaya dan temamu. Nadia menggunakan kombinasi hiasan kecil, bunga palsu, manik-manik, dan pita untuk memberikan sentuhan nyata dan menambah intens.
- Tidak ada aturan yang harus kamu ikuti, bersenang-senanglah dalam menghias pohonmu! Holi-Trees-mu harus mewakili diri dan gayamu.
Dari semua Holi-Trees ini, mana yang paling kamu suka?