Model dengan Kaki 45 Kilogram Ini Menunjukkan pada Dunia bahwa Berbeda Itu Indah
Mahogany Geter, seorang model menginspirasi berusia 24 tahun, lahir dengan kondisi langka yang membuatnya memiliki kaki seberat 45 kilogram. Setelah menghadapi kesulitan di sepanjang hidupnya, hidup Geter berubah selamanya saat dia ditawari kesempatan untuk menjadi model. Perjalanannya menyebarkan pesan terkait citra tubuh positif kepada orang lain pun dimulai.
Dia lahir dengan kondisi langka.
Mahogany Geter, seorang warga Tennessee, terlahir dengan kondisi langka yang menyebabkan kaki kirinya membesar hingga 45 kilogram. Kondisi yang dikenal dengan nama limfedema ini menyebabkan terkumpulnya cairan berlebih di jaringan lunak tubuh dan mengakibatkan pembengkakan. Terkait kondisi Geter, seluruh sisi kiri tubuhnya terkena dampak ini, tetapi hanya bagian kakinya yang paling terlihat.
Geter didiagnosis menderita kondisi tersebut tepat setelah kelahirannya dan kondisi itu benar-benar membuatnya kesulitan untuk berjalan. “Kondisi ini menguras energiku, tentu saja, karena tambahan berat 45 kilogram,” ujarnya. Kondisi tersebut membuatnya lebih rentan terkena fibrosis dan satu-satunya cara untuk mengatasinya adalah melalui fisioterapi dan pijat dengan tujuan mengurangi cairan berlebih di kakinya.
Dia mengalami masa sulit seiring beranjak dewasa.
Model itu membahas tentang bagaimana dia menghadapi banyak kesulitan saat beranjak dewasa: “Mentalku sangat tertekan, karena saat masih kecil, banyak orang dewasa yang menatapku.” Dia kerap menerima banyak komentar yang tidak mengenakkan dari orang lain dan diejek sepanjang masa kecilnya. “Aku bisa bilang hal itu mungkin agak memengaruhiku secara mental dan emosional,” ungkapnya.
“Saat kecil, aku enggak pernah merasa cantik. Aku merasa jelek, seperti orang aneh, dan sering menangis saat sendirian,” ucap Geter. Banyak dokter menyarankannya untuk menjalani operasi, tetapi dia kerap menolaknya seraya menyatakan bahwa dalam beberapa kasus lain yang lebih parah, operasi tidak sepenuhnya menghentikan pertumbuhan penyakit tersebut. Sebaliknya, dia lebih memilih untuk menerima dirinya apa adanya.
Dia mengawali perjalanan modeling-nya pada tahun 2017.
Hidup Geter berubah selamanya pada tahun 2017 ketika dia ditemukan oleh seorang fotografer saat bekerja di Walmart. Awalnya mengira semua itu palsu, wanita muda itu akhirnya setuju untuk membiarkan sang fotografer mengambil foto dirinya. “Aku merasa kayak, ’Aku makin tua sekarang, mungkin sudah waktunya menunjukkan seluruh tubuhku di luar sana,’ dan semoga caraku ini bisa membantu orang lain,” ujarnya.
Satu-satunya kesempatan itu melambungkan karier Geter sebagai seorang model. Selepas kejadian ini, dia tampil dalam video YouTube viral yang ditonton lebih dari 10 juta kali. Kehadirannya di Instagram dan platform media sosial lainnya juga makin sering. “Selama ini, aku mendapat banyak tanggapan positif dan yang paling kusukai adalah membantu orang yang juga merasa minder dengan dirinya,” katanya.
Dia ingin membantu orang lain untuk menerima keunikan tubuh mereka.
Meskipun frekuensi kehadirannya yang meningkat di dunia maya berujung pada munculnya sebagian perundung internet, Geter tetap bersikap positif selama ini, dengan berkata, “Orang-orang sangat baik dan mendukungku secara online. Enggak semuanya bully dan hal negatif.” Dia tetap konsisten dalam menyebarkan citra tubuh positif dan mendorong orang lain untuk lebih nyaman dengan tubuh mereka.
Geter berkomitmen akan mimpinya menjadi model. “Kalau aku sukses, aku ingin membelikan rumah buat ibuku dan merawat keluargaku, dan akan kulakukan semua yang kubisa untuk meningkatkan kesadaran terhadap limfedema demi membalas kebaikan semua orang yang pernah berbuat baik kepadaku.” Dia juga terus memanfaatkan kondisinya untuk menginspirasi orang lain dalam merayakan perbedaan.
Perjalanannya telah menginspirasi banyak orang.
Meskipun perjalanan Geter begitu rumit, dia telah belajar untuk menerima dirinya sendiri dan bersumpah untuk menularkan sikap ini kepada orang lain. “Selama ini, aku merasa sangat minder dengan diriku sendiri, tetapi begitu aku beranjak dewasa dan dengan banyak dukungan dari komunitas limfedema online serta ibuku yang menjadi inspirasiku, aku sadar betapa cantiknya diriku. Bukan hanya soal tampilan, tetapi juga sebagai pribadi.”
Bagian mana dari perjalanan Mahogany Geter yang paling berkesan bagimu? Apakah kamu punya saran untuk orang-orang yang berjuang menerima tubuhnya sendiri? Bagikan pendapatmu dengan kami.