10 Temuan Arkeologi Menakjubkan yang Murni Tidak Disengaja
Para arkeolog mendedikasikan hidup mereka untuk mengurai sejarah dunia kita. Tapi beberapa penemuan dilakukan oleh masyarakat biasa yang bahkan tidak menyadari apa yang terjadi. Bayangkan menemukan pintu masuk menuju pemakaman kuno di halaman belakang rumahmu — sekeren apa itu?
Kami di Sisi Terang membuat daftar penemuan tak disengaja, yang sebagain di antaranya benar-benar berdampak mendalam terhadap sejarah. Siap-siap menggali, ya!
10. Petani menemukan mamut berbulu raksasa
James Bristle dan teman-teman petaninya yang lain sedang mencangkul di ladang kedelai mereka seperti biasa ketika menyadari bahwa mereka telah mengenai sesuatu. Ini tidak lain penemuan seekor mamut berbulu raksasa berusia 15.000 tahun yang membuat mereka terkejut. Insiden ini terjadi pada tahun 2015 di Michigan Selatan, di mana sebuah tengkorak dan dua gading ditemukan bersama dengan tulang belakangnya.
Penemuan ini mungkin mengubah tanda-tanda paling awal kehidupan di Amerika. Ketika memeriksa fosil itu, ahli mamut terkemuka Daniel Fisher, dari University of Michigan, menegaskan bahwa mamut itu kemungkinan telah dibunuh oleh manusia, sehingga membuktikan bahwa manusia sudah ada bahkan sebelum era Clovis, teori yang masih dalam tahap baru lahir.
9. Ketika seorang pekerja menggali harta karun Kilderik alih-alih kotoran
Gambar yang kamu lihat di atas adalah cincin signet yang merupakan bagian dari harta karun Kilderik. Ini adalah cincin emas berat berdiameter 27 mm, yang merupakan indikasi bahwa jari-jari Kilderik besar dan gemuk. Ini bukan temuan baru.
Pada tahun 1653, seorang pekerja bernama Adrien Quinquin sedang menggali tanah milik gereja Saint Brice di Tournai, ketika dia menemukan koin-koin emas, alih-alih kotoran.
Di samping CHILDIRICI REGIS, cincin dalam gambar di atas, dia juga menemukan seratus koin lagi, beberapa pedang dari emas dan batu delima, perangkat kuda dan gesper, sebuah obor emas, kepala banteng emas, dan 300 lebah emas.
8. Manusia Grauballe: sebuah mumi yang unik
Itu adalah rawa gambut biasa di mana para pekerja menggali gambut, ketika para pekerja menyadari bahwa sekopnya tidak menyentuh gambut tapi benda lain. Akhirnya temuan ini dikenal sebagai mumi Manusia Grauballe, dan rambut serta kuku-kukunya utuh meskipun setelah berabad-abad. Ini adalah mumi pertama yang terawetkan utuh sekujur tubuh.
Mumi itu berasal dari akhir abad ke-3 SM dan telah diteliti dalam beberapa kesempatan sejak penemuannya. Pada tahun 1955, jasad itu dipindahkan ke Museum Moesgaard dekat Aarhus untuk dipamerkan kepada umum. Jari-jarinya juga masih di tempatnya, sehingga para ilmuwan bisa mengambil sidik jarinya.
7. Apa hobbit memang benar-benar ada?
Satu tim arkeolog dari Australia dan Indonesia sedang mencari bukti migrasi manusia dari Asia ke Australia. Tetapi penemuan hobbit adalah kejadian yang sama sekali tak terencana dan mereka terkejut saat menemukan rangka tubuh lengkap hominini.
Apa mungkin hobbit adalah manusia modern yang cacat? Atau apa mereka adalah spesies yang lain sama sekali? Misteri ini belum terungkap sepenuhnya, tapi banyak hal telah menjadi jelas. Satu tim peneliti telah menggali rangka tubuh seorang perempuan di gua Liang Bua di pulau Flores, Indonesia pada tahun 2003.
Setelah memeriksa rangka dengan cermat, mereka menyimpulkan wanita itu pasti berperawakan kecil, tapi yang lebih misterius adalah fakta bahwa wanita itu berotak luar biasa kecil. Sebagian ahli berkata spesies ini adalah bagian dari evolusi dwarfisme. Tapi, banyak pertanyaan belum terjawab terkait termasuk spesies manusia mana nenek moyang langsung mereka.
6. Vila Romawi megah di halaman belakang?
Adalah keberuntungan semata bagi desainer permadani Inggris, Luke Irwin, saat dia meminta tukang listrik yang sedang bekerja di halaman belakang rumahnya untuk memasang kabel bawah tanah, bukan di atas kepala. Penggalian itu membawa kepada penemuan vila Romawi mewah kuno. Sama seperti Irwin, para arkeolog pun takjub dengan penemuan ini.
Dalam penggalian, sebuah lapisan keras ditemukan 45,7 cm di bawah permukaan tanah di mana terdapat keping-keping mosaik yang tampak jelas. Menurut para arkeolog, ini adalah penemuan kunci serupa Chedworth yang bisa membuka dasar wawasan yang luas tentang sejarah Inggris saat dikuasai bangsa Romawi.
5. Saat para pendaki menemukan Manusia Es Otzi:
Dua wisatawan Jerman sedang mendaki jalur antara gunung Hauslabjoch dan Tisenjoch ketika mereka mendapatkan temuan terpenting seumur hidup. Itu adalah mumi manusia alami tertua di Eropa yang awalnya mereka kira jasad pendaki yang meninggal. Mumi itu ditemukan di bulan September 1991 di gunung Alpen Ötztal, yang menjadi nama panggilan Otzi.
Penemuan itu penting karena memberikan secercah cahaya tentang orang Eropa Khalkolitik (Zaman Tembaga). Cerita menarik lain terkait Otzi adalah beberapa orang yang terlibat dalam penemuan ini telah meninggal dalam keadaan misterius yang mengisyaratkan bahwa Otzi dikutuk. Tapi, jika kita cermati kata para ilmuwan, bukan sedikit, tapi ratusan orang yang bekerja dengan mumi itu sangat sehat kondisinya.
4. Kota Bawah Tanah Derinkuyu: sebuah jaringan terowongan luar biasa
Pada tahun 1963, seorang pria menemukan struktur dinding misterius di belakang salah satu ruang di rumahnya. Para arkeolog pun dipanggil untuk menyelidiki lebih jauh, dan ditemukanlah jaringan utuh sebuah terowongan, yang sekarang populer dikenal sebagai Kota Bawah Tanah Derinkuyu.
Dipercaya kota itu dibangun di era Bizantium untuk melindungi penduduk dari Arab-Muslim selama perang Arab-Bizantium. Terowongan ini banyak digunakan oleh penduduk asli Kristen dan dikatakan telah memberi naungan serta menyimpan persediaan makanan, sehingga menyelamatkan hampir 20.000 orang.
Kota bawah tanah itu berlokasi di distrik Derinkuyu, Provinsi Nevşehir di Turki dan telah dibuka untuk umum sejak 1969.
3. Lukisan gua Lascaux yang memesona
Marcel Ravidat yang berumur 18 tahun kebetulan menemukan pintu masuk gua Lascaux yang memukau. Karena terkejut, dia memutuskan untuk kembali ke situs itu dengan tiga teman dan mereka melihat bahwa dinding-dinding gua penuh gambar binatang. Ravidat kemudian dikenal karena penemuannya.
Gua ini dibuka untuk umum pada tanggal 14 Juli 1948. Tapi karena paparan polusi udara, debu, dan karbon dioksida, lukisan mulai kehilangan bentuk aslinya. Kemudian diputuskan untuk menutup atraksi ini bagi wisatawan. Lukisan-lukisannya kemudian direstorasi ke bentuk semula dan sebuah sistem monitor harian yang ketat telah dipasang di tempat itu. Lukisan-lukisannya terutama menggambarkan era Paleolitik Atas.
2. Inskripsi Yoas
Penemuan Inskripsi Yoas ini dilingkupi oleh beberapa kontroversi ketika pertama kali ditemukan di sebuah lokasi konstruksi atau makam Muslim di dekat Bukit Bait Suci Yerusalem. Begitu inskripsi ini diterjemahkan, terungkaplah bahwa isinya membicarakan tentang perbaikan terhadap Bukit Bait Suci di Yerusalem oleh Yoas.
Kontroversinya adalah apakah inskripsi itu asli atau pemalsuan zaman modern. Otoritas Purbakala Israel telah menyatakan keraguan tentang keasliannya.
1. Perahu Galilea Kuno di bawah sebuah danau
Dua nelayan dari Kibbuz Ginnosar, Moshe and Yuval Lufan bersaudara, adalah arkeolog amatir yang giat menemukan artefak dari masa lalu Israel. Saat air surut drastis di laut Galilea karena kemarau, sebuah perahu terekspos dan menarik perhatian kedua bersaudara itu.
Satu tim ahli mengambil alih pekerjaan penggalian perahu itu yang berlangsung selama 12 hari 12 malam. Perahu itu adalah temuan penting karena bukan hanya menggambarkan jenis perahu yang dipakai oleh orang Yahudi di masa kuno, tapi juga dianggap sebagai perahu yang telah digunakan oleh Yesus. Jenis perahu ini disebutkan beberapa kali dalam Injil.
Bonus: Lubang kuda dan kereta dalam makam Dinasti Zhou
Para ilmuwan dan arkeolog percaya bahwa lubang pemakaman ini milik salah satu keluarga bangsawan negara bagian Zheng (806–375 SM). Kemegahan temuan ini patut dipuji seperti yang disaksikan oleh para penggali makam yang dikepalai oleh Ma Juncai.
Penggalian diadakan di kota Xinzheng, Cina Tengah, di mana lusinan kereta dan hampir 100 rangka kuda yang berumur 2.400 tahun ditemukan. Salah satu hal terpenting dari penggalian ini adalah kereta yang panjangnya 2,4 m dan lebarnya sekitar 1,7 m dan berhiaskan perunggu serta tulang.
Apa kamu pernah menemukan sesuatu yang antik dan unik yang menurutmu merupakan bagian dari sejarah dunia? Bagikan kepada kami di kolom komentar, ya.