Sisi Terang
Sisi Terang

11 Kaitan antara Kisah Serial Harry Potter dan Fantastic Beasts

Kisah Harry Potter telah menyentuh seluruh generasi yang tumbuh besar membayangkan diri mereka berjalan menyusuri koridor Hogwarts dan menjalani petualangan sihir bersama teman-teman mereka. Sekarang, kisah ini kembali diangkat ke layar lebar, tapi dengan tokoh protagonis yang berbeda dan berlatar tahun jauh sebelum terjadinya peristiwa yang berujung pada pertempuran terakhir dengan Voldemort: serial film The Fantastic Beasts yang saat ini sudah menayangkan film ketiganya.

Dan karena ada banyak Potterhead (sebutan untuk para penggemar setia Harry Potter) di Sisi Terang, kami mengulas berbagai kesamaan dan fakta seru yang menghubungkan kedua film waralaba ini dengan cara yang sangat orisinal.

1. Perjuangan yang serupa untuk hidup berdampingan antara penyihir dan nonpenyihir di kedua saga.

Koeksistensi antara dunia sihir dan dunia nonpenyihir (Muggle) adalah bagian penting dari dunia yang diciptakan oleh J.K. Rowling. Hal yang sama berlaku mengenai bagaimana para penyihir diterima oleh kerabat mereka yang bukan penyihir.

Dalam hal ini, penjahat di kedua cerita, Voldemort dalam Harry Potter dan Grindelwald dalam Fantastic Beasts, bertarung (dengan metode yang berbeda) untuk memastikan supremasi kaum penyihir atas nonpenyihir.

2. Makhluk-makhluk gaib menjadi bagian penting dalam kedua kisahnya.

Makhluk-makhluk gaib adalah fitur penting dan khas di dunia sihir. Dari hewan mitologi terkenal seperti basilisk, phoenix, centaurus, dan raksasa, hingga makhluk seperti thestral dan grindylow, kedua saga ini telah terbukti memiliki kumpulan kisah fantastis mengenai hewan-hewan menarik ini.

3. Grindelwald sudah pernah disebutkan sebelum film Fantastic Beasts dibuat.

Gellert Grindelwald menjadi penjahat utama di film pertama dari serial Fantastic Beasts. Namun, karakternya pernah disebutkan dalam salah satu adegan yang dihapus dari film Harry Potter and the Philosopher’s Stone, di mana saat itu Ron memberi tahu Harry bahwa Dumbledore diketahui pernah mengalahkan penyihir jahat pada tahun 1945.

Lalu, karakter Grinderwald muncul secara singkat di film Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 1, diperankan oleh Jamie Campbell Bower saat karakter ini masih muda, dan diperankan oleh Michael Byrne saat sudah tua.

4. Kedua film serial ini saling melengkapi kisah Dumbledore.

Albus Dumbledore adalah salah satu sosok yang paling penting dan relevan dalam dunia sihir. Dan meskipun dia adalah karakter yang bijaksana dan kuat, dia menyimpan banyak misteri, setidaknya di film-film awal. Barulah di film kedua terakhir serial Harry Potter penonton mulai mengetahui siapa Dumbledore sebenarnya. Dan kemudian, dalam saga Fantastic Beasts, kita benar-benar mendapatkan gambaran yang lebih lengkap tentang salah satu penyihir paling terkenal di dunia Potterhead ini.

5. Institusi sihir merupakan bagian penting di kedua film.

Berbagai kementerian yang mengatur dunia sihir memiliki peran vital di dunia Potterhead. Di film serial Harry Potter, kita hampir sama sekali tidak bisa mengamati Kementerian Sihir, sementara di film pertama dari saga Fantastic Beasts, kita langsung bisa melihat MACUSA, yang bertanggung jawab untuk mengatur dan mengelola dunia sihir di Amerika Serikat.

6. Keluarga Lestrange memiliki peran penting di kedua saga.

Nama keluarga Lestrange muncul untuk pertama kalinya di film Harry Potter yang kelima ketika Bellatrix yang jahat dan gila mengungkapkan jati dirinya. Sementara itu, di film Fantastic Beasts yang kedua, kita bertemu Leta, keturunan langsung dari keluarga Lestrange (Bellatrix mendapatkan nama ini melalui pernikahan) dan tunangan dari saudara laki-laki Newt Scamander, si tokoh protagonis.

7. Cermin Tarsah muncul dalam Fantastic Beasts.

Cermin Tarsah diceritakan sebagai salah satu objek paling menarik di film Harry Potter yang pertama, karena cermin ini menunjukkan keinginan terbesar dari siapa pun yang melihat dirinya di cermin. Di film Fantastic Beasts yang kedua, kita kembali melihat cermin ajaib ini, kali ini menunjukkan keinginan terbesar Dumbledore untuk bahagia dan tidak bertarung melawan Grindelwald.

8. Nicolas Flamel dan batu bertuah muncul di film Fantastic Beasts setelah sebelumnya disebutkan di film Harry Potter.

Tokoh alkimia terkenal, Nicolas Flamel, pernah disebutkan di film Harry Potter yang pertama sebagai pencipta dan pemegang batu bertuah, sebuah benda sihir yang memiliki kekuatan untuk memberikan kehidupan abadi. Karakter ini kemudian muncul di film Fantastic Beasts yang kedua, sebagai sekutu Newt Scamander dalam bertarung melawan penyihir jahat, Grindelwald.

9. Nagini, ular Voldermort, muncul dalam wujud manusia dalam Fantastic Beasts.

Dalam cerita Harry Potter, kita bertemu Nagini sebagai ular kejam yang menemani tokoh jahat, Lord Voldemort. Salah satu hal paling mengejutkan dari cerita Fantastic Beasts adalah di film kedua, kita bisa melihat Nagini dalam wujud manusia, yang sekaligus mengungkapkan bahwa dia memiliki kisah tersendiri sebelum ditangkap sebagai pelayan dari penyihir paling jahat di dunia sihir.

10. Boggart muncul di kedua film.

Boggart muncul di film ketiga Harry Potter. Mereka adalah makhluk yang secara fisik mewakili ketakutan terbesar kita, dan bisa dikalahkan dengan membayangkannya dalam situasi yang konyol. Dalam film kedua Fantastic Beasts, Boggart muncul selintas saat kilas balik ke kelas Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam yang dipandu oleh Albus Dumbledore yang hebat.

11. Profesor McGonagall muncul sekilas di film kedua Fantastic Beasts.

Profesor Minerva McGonagall, yang diperankan oleh Maggie Smith, muncul sejak film Harry Potter yang pertama dan menjadi salah satu figur otoritas paling penting di serial film ini, bahkan sampai film terakhir. Di film Fantastic Beasts yang kedua, Profesor McGonagall muncul sekilas, kali ini diperankan oleh Fiona Glascott.

Andai kamu tinggal di dunia sihir, kamu akan menjadi penyihir seperti apa? Asrama manakah di Hogwarts yang paling cocok untukmu?

Sisi Terang/Fakta Menarik/11 Kaitan antara Kisah Serial Harry Potter dan Fantastic Beasts
Bagikan Artikel Ini