15+ Pahlawan yang Memperjuangkan Setiap Nyawa Saat Kebakaran Hutan Australia
Lebih dari 1 miliar hewan telah mati karena kebakaran hutan di Australia yang beberapa waktu lalu terjadi. Jumlah ini sangat menyedihkan dan berdampak luas. Hal positif yang muncul dari peristiwa ini adalah masyarakat, dan bahkan hewan yang selamat, yang tidak hanya berdiam diri, tetapi terus menyelamatkan satu sama lain.
Kami di Sisi Terang berharap Australia telah pulih dan ingin menunjukkan kamu 15+ pahlawan yang menyadari bahwa nyawa dalam bentuk apa pun itu penting.
Koala yang terselamatkan
Dua anak remaja berkendara di sekitar area yang terkena dampak, menyelamatkan koala, dan mengantarkannya ke rumah sakit.
Seorang petani menghangatkan bayi possum yang kedinginan.
Courtney Orrin, pahlawan tanpa tanda jasa yang sebenarnya
Courtney Orrin adalah guru SD dan pemadam kebakaran sukarela yang membantu memadamkan kebakaran hutan Australia.
Bayi brushtail possum, diberi makanan dengan bantuan alat suntik.
Anjing heroik
Anjing border collie ini menyelamatkan 900 kawanan domba dari kebakaran hutan yang panas dengan menggiringnya jauh dari bahaya.
Wanita ini berkeliling untuk mencari hewan yang terluka dan menyelamatkan kawan kecil ini.
Pemadam kebakaran sukarela ada di mana-mana.
Pemadam kebakaran sukarela menyelamatkan seekor possum dengan luka bakar yang melarikan diri dari kebakaran menuju pinggiran kota kecil.
Selimut hangat untuk hewan-hewan terluka
Setelah menemukan bayi kelelawar dan menenangkannya dengan selimut khusus, para wanita ini membuatkan selimut yang sama untuk hewan lain yang terluka.
Aksi kasih sayang yang berharga
Banyak dokter hewan dan orang biasa yang membantu hewan tapi tidak diketahui namanya, namun setiap aksi kasih sayang tetaplah berharga.
Seekor koala diberi minum oleh pemadam kebakaran:
Para Penanggap Krisis baru saja menyelamatkan koala ini dan memeriksa lukanya.
Para pencinta hewan sejati
Keluarga mendiang Steve Irwin bekerja keras menyelamatkan hewan sebanyak mungkin. Sudah lebih dari 90.000 hewan terselamatkan.
Banyak hewan yang menunjukkan rasa syukur kepada penyelamatnya dengan cara yang paling tulus.
Tempat penampungan kanguru
Julie Willis dan Gary Wilson sudah menyediakan tempat penampungan untuk sekitar 50-60 kanguru, dengan membuat kantong khusus untuk para hewan ini.
Possum yang terluka diberikan air oleh pemadam kebakaran.
Banyak seleb yang berdonasi untuk membantu area yang terkena dampak serta hewannya.
Chris Hemsworth dan keluarganya mendonasikan Rp14 miliar.
Elton John berkontribusi dengan jumlah yang sama.
Tak hanya donasi, Russell Crowe tetap di Australia untuk membantu, alih-alih menghadiri Golden Globes 2020.
Nicole Kidman, Pink, Maria Sharapova, Kylie Jenner, dan yang lainnya juga ikut serta.
Bonus: Seorang seniman mengenang hewan yang mati dalam kebakaran hutan dengan membuat karya seni di atas pasir.
Kami mengagumi semua pahlawan yang membantu dan perhatian ini. Setiap aksi kebaikan pasti berharga. Kami juga senang hujan akhirnya turun di Australia dan memadamkan keganasan kebakaran hutan.