18 Orang yang Menemukan Kejutan di Rumah Baru Mereka
Membeli rumah atau apartemen merupakan langkah yang memerlukan tanggung jawab besar. Setiap pembeli ingin memastikan mereka tahu semua kerusakan yang mungkin sudah ada, meskipun tidak selalu demikian. Terkadang pembeli baru menemukan kejutan yang ditinggalkan pemilik lamanya, baik yang menyenangkan maupun tidak.
Di Sisi Terang, kami suka melihat-lihat 18 foto orang-orang yang baru saja pindah ke rumah baru dan menemukan hal tak terduga.
1. “Ibuku seorang agen real estat. Ibu akan memperlihatkan sebuah rumah kosong dan mendapati bahwa pemilik sebelumnya meninggalkan sesuatu. Setelah memastikan dengan agen penjualan dan mengetahui bahwa orang yang menyayangi dia sudah wafat, Ibu membawanya pulang.”
2. “Aku baru saja membeli rumah pertamaku, tapi tidak memeriksa keran saat meninjaunya. Semua keran di rumah seperti ini.”
3. “Baru-baru ini kami membeli rumah dan pemilik sebelumnya meninggalkan koleksi buku yang banyak. Aku ingin menyimpannya, tapi bingung pilih yang mana.”
4. “Ini rumah baru kami. Pemilik sebelumnya meninggalkan ini di balik tirai kamar mandi basemen!”
5. “Pemilik rumah sebelum kami membuat lubang di pintu basemen untuk kucing. Anjing kami, Bernard, memakainya setiap hari. Ekornya selalu memberikan isyarat yang berarti ada seseorang yang sedang menaiki tangga.”
6. “Pemilik rumah sebelum kami meninggalkan bekas kebun bunga yang penuh dengan mulsa dan banyak paving block yang tidak dipakai lagi. Jadi, kami menutupi sisi rumah yang tadinya penuh tanah dan selalu berlumpur.”
7. “Rumah yang kusinggahi membiarkan sumur aslinya sebagai sebuah fitur...”
8. “Hari ini aku menemukan koran di ruang rangkak rumah baru kami yang bertanggal 2 Oktober 1902.”
9. “Aku menemukan cetakan telapak kaki hewan di batu bata dinding rumah kami.”
10. “Aku baru saja membeli rumah baru. Pemilik sebelumnya meninggalkan brankas di rumah ini dan membiarkannya. Punya tips cara membukanya?”
11. “Orang tuaku pindah ke rumah baru. Pemilik sebelumnya meninggalkan ini di atas tutup toilet.”
12. “Pemilik rumah sebelum kami menutup celah di lantai kayu dengan memaku kaleng makanan yang diratakan.”
13. “Ini ditemukan di balik lantai kayu kami dari pemilik rumah sebelumnya di tahun 1961.”
14. “Aku baru saja pindah ke apartemen baru dan menemukan sesuatu yang menakjubkan. Ada pintu di lantai menuju ruang bawah tanah rahasia. Ada tata letak koridor dan lorong kecil khas abad ke-19 yang bagus di dalamnya.”
15. “Apartemenku adalah bekas kantor polisi dan masih memiliki pintu sel penjara sungguhan yang hanya dicat saja.”
16. “Temanku membeli rumah. Di halaman belakangnya ada ‘kapel’ yang dibeli di Malta oleh pemilik rumah sebelumnya.”
17. “Kenapa harus menyekrup atau memaku kayu ke dinding jika bisa menggunakan lem konstruksi? Ini hadiah dari pemilik rumah sebelumnya.”
18. “Aku menemukan tempat menyembunyikan barang di bawah wastafel. Ada harta karun sungguhan juga—koin lama dan dua cincin.”
Kejutan apa yang pernah kamu temukan di rumah yang baru saja kamu beli atau sewa? Bagikan cerita penemuanmu di kolom komentar.
Kredit foto pratinjau MyFriendMatt / reddit
Bagikan Artikel Ini