Sisi Terang
Sisi Terang

19 Foto Bukti bahwa Pelayanan Prima Bisa Bikin Orang Terharu

Sangat disayangkan, sehari-hari kita terpaksa lebih sering menghadapi pelayanan yang buruk daripada yang baik. Tidak ada yang menyenangkan dari makanan tidak enak, sikap tidak hormat, pelayanan buruk dari karyawan, atau iklan yang menipu. Itulah kenapa aneh rasanya melihat staf yang sangat sopan atau ketika perusahaan berlaku penuh perhatian kepada kliennya.

Kami di Sisi Terang mengharapkan akan ada lebih banyak contoh layanan yang baik nantinya. Kami juga sudah mengumpulkan beberapa di antaranya di kompilasi ini.

“Tutup mug bepergianku rusak.”

“Aku tidak bisa menemukan tutup yang sama dan mengirim surat ke pabriknya tanpa mengharapkan apa pun. Kupikir aku menerima tutupnya, tapi mereka kirim ini...”

“Cat kuku ini dilengkapi contoh warna di botolnya.”

  • Ini benar-benar genius. Perbedaan warna cat kuku bisa signifikan dari apa yang terlihat dari luar botol. © samanime / Reddit

“Camilan Korea ini punya 2 sobekan di kemasannya. Kamu bisa membuka sobekan kedua agar lebih mudah mengambil camilannya ketika isinya tinggal sedikit.”

“Air kelapa dijual di dalam kelapanya dan dilengkapi bukaan yang ramah lingkungan.”

“Dendeng daging ini dilengkapi benang dan tusuk gigi.”

“Lilin batangan ini dilengkapi satu strip sarang lebah untuk diletakkan di dasar tempat lilin jika longgar ketika dipasang.”

“Sopir taksi di sepanjang perjalanan: “Jangan cemas, kucing. Kita hampir sampai. 20 menit lagi. Jangan menangis.”

“Pesanan xiao long bao (sup pangsit) yang kubawa pulang diberi wadah terpisah untuk masing-masing pangsitnya.”

“Restoran piza setempat juga membuatkan piza kecil untuk kucingku.”

“Ada plester dalam kemasan pisau khusus koki milikku.”

“Toserba dekat rumahku memberi kode warna pada keranjang belanjanya untuk menandakan apakah kamu perlu bantuan saat belanja.”

Warna hitam jika kamu bisa berbelanja sendiri dan warna pink jika kamu perlu bantuan.

“Aku dapat kukis ekstra.”

“Perusahaan es ini memakai kulit buah sebagai wadah produknya.”

“Cangkir tehku berongga, sehingga tidak terlalu panas ketika dipegang.”

“Kancing tengah pakaian bayiku diberi warna yang berbeda untuk membantu saat memasangnya.”

“Restoran piza ini memakai roti bawang sebagai ganti benda plastik kecil itu.”

“Di Jepang, spageti dalam setiap kemasan dipisahkan per satu porsi dan diberikan total menit yang diperlukan untuk memasaknya agar matang sempurna.”

“Ada ’paket menstruasi’ gratis di sekolahku untuk murid perempuan yang tiba-tiba datang bulan.”

“Lihat desain botol teh ala kafe ini.”

Kamu lebih sering dibuat kecewa atau senang oleh para produsen? Ceritakan di kolom komentar, ya.

Kredit foto pratinjau elena99992 / Рikabu
Sisi Terang/Fakta Menarik/19 Foto Bukti bahwa Pelayanan Prima Bisa Bikin Orang Terharu
Bagikan Artikel Ini