Sisi Terang
Sisi Terang

20+ Orang Ini Menemukan Barang Merek Terkenal di Tumpukan Pakaian Bekas

Sudah bukan rahasia lagi, toko barang dan pakaian bekas bukan cuma dikunjungi orang-orang yang sedang ingin menabung, tapi juga oleh orang-orang kaya yang menghargai pentingnya uang. Semua orang tertarik ke sana karena mereka bisa menemukan merek pakaian ternama dengan harga murah. Selain itu, gaun vintage yang tidak lekang oleh waktu juga bisa kita temukan di sana.

Beberapa warganet yang mengunjungi toko barang dan pakaian bekas ini tidak pernah bosan memamerkan temuan terbaik mereka. Sementara itu, Sisi Terang juga tidak pernah bosan melihat gaun-gaun indah yang harganya cuma Rp30.000-50.000-an ini, dengan sedikit iri pastinya.

Gaun hitam indah dari tahun 1970-an

“Gaun halter mini buatan tangan tahun 1970-an dengan renda jahitan tangan ini kutemukan di toko barang bekas favoritku di Firenze, Italia.”

“Aku membeli gaun bertabur bintang imut dari Ralph Lauren ini cuma dengan harga Rp85.000.”

“Aku mendatangi acara peragaan busana dengan memakai gaun vintage seharga Rp30.000.”

“Aku membeli gaun pengantinku dari sebuah toko barang bekas dengan harga Rp430.000!”

Kamu wajib berpakaian layaknya seorang putri setidaknya sekali seumur hidup.

“Menurutku, hidup ini terlalu singkat, jadi berpakaianlah seperti seorang putri. Rp145.000 di toko barang bekas dekat rumah, dan ini gaun favorit baruku.”

“Aku membeli gaun karya perancang busana terkenal, Diane von Furstenberg, seharga Rp145.000!”

Aslinya, harga gaun Diane von Furstenberg berkisar antara Rp2,3 juta sampai Rp21,5 juta.

“Hari ini, aku membeli mantel Banana Republic cuma dengan harga Rp70.000.”

“Gaun Free People yang kubeli dengan harga Rp115.000 ini terasa memang dibuat khusus untukku.”

“Aku membayar Rp70.000 untuk mantel wol J. Crew yang harga aslinya bisa mencapai Rp5,8 juta.”

“Aku membeli blazer wol Pendleton ini seharga Rp70.000. Ada noda kecil di kerahnya, tapi untungnya bersih setelah dicuci.”

“Celana jin kancing Levi’s ini bikin aku bangkrut dengan harga Rp17.000-nya.”

“Aku membayar Rp200.000 untuk gaun Miu Miu ini. Aslinya harga gaun ini Rp18,5 juta. Secara keseluruhan, aku puas!”

Sedikit info, harga gaun dari merek Italia ini bisa sampai Rp100 juta.

“Aku menemukan gaun ini untuk datang ke acara pernikahan. Label harganya masih terpasang dan ada SAKUNYA!”

Gaun indah seharga Rp85.000

“Aku membeli gaun sutra dengan bagian belakang berkancing dan pinggul zig-zag dari Zara ini cuma dengan Rp85.000 dari City Thrift.”

“Gaun favorit baruku yang harganya cuma Rp115.000. Yap, ada kantongnya!”

Untuk gaun serupa dari merek ini, harganya mencapai Rp1,45 juta.

Gaun Calvin Klein pun ada.

“Aku menemukan gaun Calvin Klein indah di toko barang bekas. Sekarang aku cuma perlu datang ke acara pernikahan musim panas yang indah.”

“Aku menemukan gaun jubah vintage dari tahun ’60-an seharga Rp100.000 ini!”

“Aku menemukan mantel Smythe Les Vestes seharga Rp70.000 (harga ritelnya lebih dari Rp7 juta).”

“Aku membeli mantel panjang Burberry ini di Goodwill dengan harga Rp1 juta. Ukurannya pas sekali denganku.”

Harga Rp1 juta mungkin terlalu tinggi untuk barang yang dibeli di toko barang bekas, tapi mantel panjang baru dari merek yang sama mungkin harganya lebih dari Rp28 juta."

“Aku membeli gaun ini seharga Rp215.000 dan itu membuatku terlihat seperti murid di Sekolah Sihir Beauxbatons.”

Menemukan dua pakaian sempurna sekaligus juga bukan hal yang mustahil.

“Aku menemukan 2 kostum Winnie The Pooh. Satu pas untukku dan satu lagi adalah kostum anjing yang pas untuk Betty, anjing Boston Terrier kami.”

Apa kamu punya pakaian keren yang harganya super murah? Coba foto dan tunjukkan di kolom komentar, ya!

Kredit foto pratinjau madelineheiser / reddit
Sisi Terang/Fakta Menarik/20+ Orang Ini Menemukan Barang Merek Terkenal di Tumpukan Pakaian Bekas
Bagikan Artikel Ini