Sisi Terang
Sisi Terang

27 Peristiwa Keajaiban Alam yang Rasanya Mustahil Terjadi

Menjalani kehidupan sehari-hari terkadang terasa seperti kisah lama yang terus berulang hingga membuat kita lupa bahwa dunia memiliki hal fantastis yang tidak diketahui umat manusia. Terkadang kamu perlu diingatkan kalau tentunya, masih banyak yang belum kamu lihat. Tidak peduli berapa lama kamu hidup di Bumi, akan selalu ada semacam fenomena alam yang suatu saat akan mengejutkanmu.

Jadi, kalau kamu senang mengembara, pas sekali, karena daftar yang telah dikumpulkan Sisi Terang ini pasti akan membuatmu ingin mengunjungi setiap tempat luar biasa ini.

1. “Foto udara Grand Prismatic Spring di Taman Nasional Yellowstone.”

2. “Bermain ski di Jepang bisa terasa seperti di dunia lain.”

3. Sungai ini sangat panas hingga benar-benar mendidih dan mengeluarkan uap!

4. Gua Cacing Pendar Waitomo di Selandia Baru tampak seperti keajaiban yang menjadi nyata.

5.“Pertunjukan langsung masuknya lahar ke laut dimulai setelah matahari terbenam. Selama 10 menit yang penuh keajaiban, kilauan dari lava menyatu sempurna dengan senja yang semakin menghilang.”

6. Siberia mengalami badai salju hitam yang sangat aneh... dan hasilnya akan membuatmu mengucek-ngucek mata.

7. “Danau di atas laut di Sørvágsvatn, Kepulauan Faroe.”

8.“Dunia berubah menjadi merah muda saat matahari terbenam di antara pepohonan bersalju di Taman Nasional Riisitunturi di Finlandia.”

9. “Quebrada de Humahuaca yang penuh warna ini secara geologis terletak di Jujuy, Argentina. Lokasi ini terasa seperti lanskap yang dicat.”

10. “Badai es mewarnai pepohonan di Bavaria, Jerman.”

11. “Aku berjalan-jalan di hutan dan kebetulan menemukan pohon pinus ponderosa yang tersambar petir di dekat Flagstaff, Arizona, Amerika Serikat.”

12. Pemandangan udara di Barat Daya Mauritius ini menyingkapkan apa yang tampak seperti air terjun bawah air.

13. “Bima Sakti seolah keluar dari gunung berapi yang meletus di Guatemala.”

14. “Aku berhasil mengabadikan Trisula Poseidon yang muncul dari Gletser Strokkur di Islandia.”

15. Badai Pasifik dari ketinggian 11 km di atas lautan.

16. “Ini diambil beberapa malam yang lalu di tenggara Islandia, menghadap ke arah gletser besar yang diterangi cahaya utara.”

17. Migrasi ikan pari yang tertangkap kamera tak diragukan lagi merupakan pemandangan yang spektakuler.

18. Danau Spotted di British Columbia terlihat seperti mozaik, tapi ini hanyalah salah satu keajaiban alam yang spektakuler!

19. Finnish Lapland yang cuacanya bisa terdiri dari suhu di bawah 0 °C dan salju yang lebat."

20. Keajaiban bonsai lautan alami yang ukurannya kecil tapi luar biasa.

21. Malam yang cerah dan penuh bintang di Norwegia.

22. “Formasi batuan ini disebabkan oleh ombak yang menghantam sepanjang keberadaannya.”

23. Kamu bahkan tidak bisa melihat dari mana mulainya pantulan pohon di air.

24. Pepohonan Wisteria di Jepang ini memiliki warna yang paling indah. Bayangkan bisa melihat ini secara langsung!

25. “Pemandangan gerhana dari pesawat.”

26. “Dolina terdalam di dunia yang ada di Tiongkok ini tak disangkal merupakan lubang surgawi.”

27. Belerang di kawasan ini menciptakan api vulkanik unik yang sangat sensasional.

Fenomena alam mana yang bikin kamu sangat terkejut? Beri tahu kami dan tunjukkan jika kamu melihat sesuatu di dunia ini yang sangat menakjubkan dan juga harus ada di dalam daftar ini.

Bagikan Artikel Ini