Jika Kamu Sudah Tidak Percaya Keajaiban, Berikut 23 Alasan untuk Mengubah Pikiranmu
Pesulap di dunia ini bukan hanya Houdini dan Copperfield. Orang-orang biasa pun bisa menciptakan keajaiban setiap hari. Banyak sekali yang bisa mereka lakukan, baik itu membantu seekor kura-kura menyeberang jalan, membersihkan halaman rumah tetangga setelah badai, atau membantu anak berkebutuhan khusus mengikuti lari maraton. Dunia kita yang ramah penuh dengan keajaiban semacam ini.
Sisi Terang akan membuktikan bahwa kita semua bisa mendatangkan keajaiban tanpa memiliki tongkat sihir.
“Kukira dompetku sudah hilang di suatu tempat saat liburan, tapi seseorang mengirimkannya kembali ke alamat rumahku dengan uang tunai yang masih utuh.
Ini kata pengirimnya: ’Aku menemukan ini di bawah tempat tidur hotel Bourbon Orleans. Aku tidak ingin memberikannya ke resepsionis, karena takut uangmu ada yang hilang. Semoga kamu senang berkunjung ke New Orleans dan bisa pulang dengan lancar tanpa membawa kartu identitas.’”
Kisah sebuah kunci yang hilang.
"Terima kasih."
“Aku menjual mobil van bernama Carter. Banyak pembeli tertarik, sebagian menawarkan lebih dari Rp70 juta di atas harga yang kuminta asal aku mau menjualnya kepada mereka. Tapi mereka bukan penawar pertama. Aku sudah meminta seorang famili untuk datang melihat van itu lebih dulu, dan tetap meminta harga sesuai penawaran awalku. Dua bulan kemudian aku menerima ini.”
Dia menuliskan: “Terima kasih sudah menawarkan kepadaku saat kamu memutuskan menjual Carter. Kami sangat suka mobil ini dan sudah merencanakan petualangan seru bersamanya.”
Keberuntungan luar biasa!
“Aku menghadiahkan sebutir kacang kepada ayahku di Hari Ayah. Butuh waktu sejenak sampai akhirnya dia sadar... kalau aku cocok untuk mendonorkan ginjal untuknya!”
“Sudah 5 tahun sejak dokter memberi tahu aku tidak akan mampu mengandung bayi selama 9 bulan penuh. Aku ingat hari ketika aku pulang, menangis sepanjang jalan, merasa yakin bahwa aku akan kehilangan bayiku. Hari ini ulang tahunnya yang ke-5. Dia sehat dan bahagia! Dialah keajaibanku!”
“Aku sedang berada di Guatemala saat terjadi letusan gunung berapi baru-baru ini. Aku mengatur sebuah gerakan kecil untuk mengumpulkan pasokan yang paling dibutuhkan dan foto ini menunjukkan hasil donasi hanya dalam beberapa hari!”
Untuk Pak Pos, salam hangat.
“Untuk Tony atau Pak Pos penggantinya. Minuman dingin untukmu!”
“Pacarku seorang marinir dan sedang tidak di rumah untuk mendampingiku ke pesta prom di sekolah. Jadi, adiknya yang datang untuk menggantikannya. Aku senang sekali!”
“Karena kotak makan siang bergambar kucing, sepupuku diejek anak-anak lelaki lain di kelasnya. Aku memutuskan untuk mendukung sepupu kecilku dan menunjukkan kepadanya bahwa setiap orang berhak menyukai apa saja yang dia mau.”
Seekor anak kucing diselamatkan dari sumur sedalam 15 meter.
“Toko kelontong lokalku punya kios buah yang manis.”
Tulisannya: “Hei, Para Orang Tua! Selagi berbelanja, silakan ambil kudapan sehat gratis untuk anak-anak Anda!”
“Di kotaku, ada tempat di mana para tunawisma dan kaum papa bisa mengambil pakaian hangat.”
“Kalau kamu kedinginan, silakan ambil. Kalau kamu ingin membantu, tinggalkan di sini.”
“Sebuah toko perkakas lokal menyediakan air dingin ketika suhu hampir mencapai 38 °C.”
Tulisan di papan: “Air minum gratis dari kami.”
Orang-orang ini ada di belakang dan paling lambat larinya, tapi mereka membawa anak ini melintasi garis finis.
Pria ini mengatur lalu lintas agar seekor kura-kura bisa menyeberang jalan.
Para penggemar melakukan bersih-bersih di ajang Piala Dunia.
Hujan menyebabkan jalan-jalan banjir dan pria ini membantu para wanita keluar dari mobil mereka.
“Nenekku yang berusia 72 tahun membersihkan banyak sekolah dan bekerja lebih baik daripada semua rekan kerjanya. Guru-guru di sana selalu memastikan bahwa dia tahu hal itu.”
“4 tahun lalu, aku menjadi ayah dari 3 anak angkat...”
Tulisan di gelas:
"Teruntuk Larry,
Terima kasih sudah menjadi ayah sambung kami.
Kalau saja kami dapat ayah sambung yang lain, kami akan meninjunya dan mencarimu.
Salam sayang,
Maddison, Hailey, dan Zoe
“Sepupuku sudah berpacaran dengan pria yang sama selama 28 tahun dan kemarin mereka menikah.”
“Keluargaku yang asli Peru baru pindah ke sebuah lingkungan konservatif Utah dan ucapan ini membuat ibuku terharu:
’Tak peduli dari mana asalmu, kami senang menjadi tetanggamu.’”
“Usai badai dahsyat, pria pensiunan ini berkeliling di lingkungan kami dan membersihkan puing-puing dari halaman. Ketika kutanya alasannya, dia bilang, ’Karena aku sudah pensiun dan punya waktu untuk membantu.’”
Ini bonusnya! Tempat makanan penuh keajaiban:
Apa kamu pernah menyaksikan kebaikan seperti ini? Ayo ceritakan kepada kami di kolom komentar!