Sisi Terang
Sisi Terang

18 Aktris yang Memilih Melepaskan Citra Cewek Baik dan Memerankan Tokoh Penjahat Gahar

Terkadang kita lebih tertarik kepada tokoh antagonis dalam film dibandingkan karakter utamanya. Para psikolog memiliki penjelasan tentang hal ini. Saat mengidentifikasi diri kita dengan karakter negatif, para pemirsa mendapatkan kesempatan untuk menjelajahi sisi gelap mereka tanpa menunjukkannya dalam kehidupan nyata. Selain itu, lebih sulit untuk menolak godaan jika penjahatnya wanita, semua ini karena para sutradara film cenderung mengundang “cewek baik” untuk memainkan peran ini.

Sisi Terang mengingat aktris yang paling sering kita lihat memerankan cewek manis yang juga memerankan toko jahat dalam daftar filmografi mereka. Sekarang, kami malah tidak bisa memutuskan mana peran yang lebih kami sukai.

1. Carey Mulligan

Dia memerankan tokoh Jenny yang naif dalam An Education dan wanita pendendam di Promising Young Woman.

2. Blake Lively

Dia memerankan wanita anggun dalam The Age of Adaline dan detektif licik dalam A Simple Favor.

3. Emma Watson

Dia berperan sebagai desainer yang pemalu dalam My Week with Marilyn dan penipu bermuka dua dalam Regression.

4. Scarlett Johansson

Dia memerankan ibu tunggal yang kuat dalam Jojo Rabbit dan makhluk luar angkasa penculik para lelaki dalam Under the Skin.

5. Rachel McAdams

Dia memerankan gadis manis dalam The Notebook dan penipu serakah dalam Sherlock Holmes dan Sherlock Holmes: A Game of Shadows.

6. Rebecca Ferguson

Dia menjadi ibu muda dalam The Girl on the Train dan kepala geng bandit dalam film adaptasi novel Stephen King, Doctor Sleep.

7. Emma Stone

Dia memerankan pilot pemberani dalam Aloha dan dayang yang tidak tahu malu dalam The Favourite.

8. Anne Hathaway

Dia menjelma menjadi ratu nan manis dalam Alice in Wonderland dan Alice Through the Looking Glass, kemudian menjadi penjahat dalam versi layar lebar dari komik Batman, The Dark Knight Rises.

9. Alexandra Daddario

Dia memerankan wanita yang dicintai oleh karakter utama dalam film seri White Collar dan penjahat penipu dalam serial TV, Why Women Kill.

10. Charlize Theron

Aktris ini memerankan sekretaris negara dalam Long Shot dan penjahat yang keras hati dalam Fast & Furious.

11. Salma Hayek

Dia menjadi wanita yang sedang jatuh cinta dalam Fools Rush In dan menjelma menjadi ratu vampir dalam From Dusk Till Dawn.

12. Mila Kunis

Dia menjadi dokter yang manis dalam The Angriest Man in Brooklyn dan penyihir yang marah dalam kisah fantasi Oz the Great and Powerful.

13. Nicole Kidman

Dia berperan sebagai wanita Inggris nan gagah berani dalam drama militer, Australia, dan pemilik asrama wanita yang pendendam dalam film thriller, The Beguiled.

14. Monica Bellucci

Dia menjadi wanita cantik nan romantis dalam The Ages of Love, kemudian berubah menjadi ratu yang haus darah dalam The Brothers Grimm.

15. Demi Moore

Dia memerankan wanita yang jatuh cinta dengan pria buta dalam Blind dan mantan ’angel’ yang terpuruk ke dalam kegelapan di film Charlie’s Angels: Full Throttle.

16. Penélope Cruz

Dia memainkan ibu menawan yang memiliki anak remaja dalam Twice Born dan bandit yang licin dalam Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides.

17. Sophie Turner

Dia menjadi sosok Sansa Stark muda yang manis dari Game of Thrones, kemudian bertolak belakang menjadi pemburu bayaran dalam Josie.

18. Emma Thompson

Dia memerankan tokoh Elinor yang sangat pandai dan bijaksana dalam adaptasi novel Jane Austen Sense and Sensibility dan wanita gila dan glamor yang bisa menghancurkan siapa pun dalam Cruella.

Mana dari seluruh penjahat dalam film ini yang meluluhkan hatimu?

Sisi Terang/Film/18 Aktris yang Memilih Melepaskan Citra Cewek Baik dan Memerankan Tokoh Penjahat Gahar
Bagikan Artikel Ini