Sisi Terang
Sisi Terang

15+ Persahabatan Unik Hewan yang Pasti Meluluhkan Hatimu

Melihat hewan-hewan saling merawat meski dari spesies berbeda sama seperti yang mereka lakukan terhadap spesiesnya sendiri terasa menghangatkan hati. Misalnya, ada seekor gorila bernama Koko yang tidak bisa memiliki anak, jadi, dia membagi kasih keibuannya dengan anak kucing yang imut! Atau ada anak kucing yang begitu menyayangi seekor bebek sampai-sampai selalu membersihkannya setiap hari. Hewan-hewan di artikel ini memberikan arti baru dari kata “mengasuh anak”.

Saat melihat foto-foto ini, kami langsung ingin membagikannya lewat artikel ini dengan kamu, pembaca setia kami. Sisi Terang ingin membuktikan kasih sayang itu tidak ada batasnya!

1. Mereka teman terbaik!

2. Niv (si monyet) selalu menenangkan burung yang saat ketakutan selalu lari kepadanya untuk mencari perlindungan ini.

3. “Ini Raylan dan Emmy. Wajah Raylan mungkin tampak galak, tapi kasih sayangnya kepada anak kucing yang dia peluk sangatlah besar sejak dulu!”

4. “Seorang temanku memberikan 3 telur angsa kepada ayamnya yang sedang mengerami, dia menetaskan ketiganya dan menyayangi bayi-bayi raksasanya.”

5. “Anak anjing yang bingung ini sedang berpelukan dengan teman-teman kucingnya.”

6. Induk ayam ini mengadopsi semua bayi bebeknya tanpa ragu sedikit pun.

7. Sepertinya Winifred dan Raylan sekarang sudah berteman baik. Raylan merawat kucing yang diselamatkan dari jalanan ini.

8. Pasangan ini pasti meluluhkan hati kita dengan persahabatan mereka!

9. “Anjingku mengadopsi anak kucing menjadi anaknya... ini adalah foto salah satu anak anjingnya yang sedang berpelukan dengan keluarga barunya.”

10. Anjing gembala jerman dan bayi burung hantu ini akrab sekali.

11. “Anjing orang tuaku, seekor Great Dane, sedang memeluk anak anjing adopsi kami yang umurnya baru 4 minggu.”

12. Marquis mengadopsi 6 anak anjing. Dia tidak hanya menghangatkan mereka, tapi juga menangkapkan tikus untuk camilan.

13. “Anak kucing ini sedang tidur dengan anak-anak kambing yang baru lahir.”

14. “Kucingku sedang membersihkan teman bebeknya dan terus menemaninya.”

15. “Kambing kami kehilangan ibunya saat dia masih sangat muda, sejak itu, dia dan llama kami tidak terpisahkan.”

16. “Foto burung gagak betina muda bersama keluarga barunya.”

“Kami menemukannya dalam kondisi parah pada bulan Mei di sebuah jalan di Swedia dan menaruhnya di kandang ayam ini. Dia berperilaku seperti ayam betina dan takut pada burung gagak lain.”

17. “Koko si gorila tidak bisa memiliki anak, tapi dia membagi kasih keibuannya dengan anak kucing yang imut selama bertahun-tahun.”

18. “Pagi ini, kucing ayahku menemukan 2 bayi oposum dan merawat mereka seperti anaknya sendiri.”

Apa kamu pernah melihat hewan yang mengadopsi spesies lain? Apakah sikap mereka sudah seperti mengasuh anak sendiri? Tulis pendapatmu di kolom komentar di bawah, ya!

Kredit foto pratinjau AFP/EAST NEWS
Bagikan Artikel Ini