Sisi Terang
Sisi Terang

Nuri Drakula, Burung Gotik Sejati dengan Pesonanya yang Indah tapi Menakutkan

Paruh, kepala, dan ekor yang hitam legam, dada hitam abu-abu, serta bulu merah tua yang mirip mantel, membuat nama “Drakula” sangat cocok dengan burung nuri ini! Burung nuri kabare atau kasturi raja adalah burung yang sangat cerdik dengan warna luar biasa yang membuatnya menonjol di antara burung-burung nuri lainnya. Hal ini membuatnya tampak mirip pemberontak sejati.

Di sini, di Sisi Terang, kami jatuh cinta kepada burung nuri bergaya gotik ini dan semoga kalian juga mengapresiasi kecantikannya yang luar biasa.

Burung nuri kabare hidup di pegunungan Papua Nugini. Warnanya yang luar biasa membuatnya dipanggil nuri Drakula. Yang jantan dan betina tampak sangat mirip, kecuali pada satu detail kecil: nuri betina tidak mempunyai titik merah di belakang telinganya. Burung nuri Drakula berukuran besar dan panjangnya bisa mencapai 46 cm dari paruh sampai ujung ekornya. Kepalanya yang setengah botak membuatnya tampak lebih menakutkan, sekaligus menarik.

Terlepas dari penampilannya yang unik, nuri ini mengeluarkan suara cukup aneh yang sering digambarkan sebagai suara serak dan geraman. Sayangnya, karena warnanya yang terang, kasturi raja telah menjadi sasaran bagi para pemburu gelap, sehingga populasinya pun terus berkurang. Kami berharap, meningkatkan kesadaran akan masalah ini akan membantu kelangsungan hidup burung ini dan spesies hewan lain dari kepunahan.

Sementara itu, ayo kita nikmati sejumlah foto indah yang menampilkan nuri Drakula dengan semua keagungannya.

Apa burung paling luar biasa yang pernah kamu lihat? Apa kamu punya foto yang bisa ditunjukkan kepada kami di kolom komentar?

Kredit foto pratinjau Shutterstock, Shutterstock
Bagikan Artikel Ini