15 Hal Menakjubkan yang Membuktikan Jepang 100 Langkah Lebih Maju dari Seluruh Dunia
Kamu mungkin sudah tahu bagaimana Jepang menciptakan hal-hal yang menakjubkan dan membuat kita berpikir bahwa masa depan sudah ada di depan mata, seperti hotel kapsul dan kereta peluru alias Shinkansen. Tentu bukan itu saja. Jepang terus melakukan berbagai inovasi dan mengejutkan kita dengan hal-hal baru. Berikut daftar lengkap yang menunjukkan bagaimana Jepang membawa masa depan kepada kita melalui perjalanan waktu!
Sisi Terang kembali menyelami kebudayaan Jepang dan menemukan beberapa hal keren yang seolah-olah datang langsung dari masa depan.
1. Parkir mobil otomatis? Nissan bahkan menciptakan sandal rumah yang dapat merapikan susunannya sendiri!
2. Untuk menghemat ruang, mobil diparkir secara vertikal di tempat-tempat seperti Tokyo.
3. Bidet mungkin terlihat biasa, tapi kursi toilet di Jepang memiliki bidet yang sederhana, bahkan untuk dipakai di rumah.
4. Sebuah TK dengan taman bermain di atap! Coba lihat rumah pohon berbentuk oval yang sangat besar ini!
5. Garis kuning di jalan yang dirancang untuk membantu warga tunanetra.
6. Di Jepang, terdapat hotel yang semua stafnya adalah robot.
7. Tampilan 3D untuk menu makanan
Bukan cuma gambar, tapi mereka menggunakan tampilan tiga dimensi untuk menu makanan. Benar-benar menggugah selera ketika melihat ini.
8. Cermin ajaib?
Cermin pintar buatan Novera ini berinteraksi dengan penggunanya untuk membuat mereka merasa cantik. Mengingatkanmu kepada Putri Salju, ’kan?
9. Ketika sawah kehabisan lahan
Meskipun tidak memiliki cukup ruang dan merupakan kota metropolitan, Tokyo menemukan solusi untuk pertanian. Caranya adalah dengan membuat sawah di bawah tanah.
10. Permainan mesin capit populer di Jepang bisa dimainkan daring secara anonim dan hadiahnya dapat dikirim ke rumah.
11. Enggak usah khawatir soal parkir sepeda karena di Jepang ada tempat parkir sepeda bawah tanah.
12. Orang Jepang kembali menemukan buah berbentuk futuristik lainnya, kali ini jeruk segi lima.
13. Pemakaman futuristik
Menghemat ruang tanpa mengorbankan kenangan akan orang-orang yang sudah meninggal, Jepang memperkenalkan pemakaman berteknologi tinggi yang sangat bagus.
14. Melawan gravitasi? Siapa takut!
Jembatan yang terlihat seperti melawan gravitasi ini benar-benar ada di Jepang. Bentuknya mirip roller coaster, bergerak ke atas seolah menyentuh langit atau ke bawah seperti melewati lereng yang curam.
15. Jepang menambahkan sebuah sudut (atau tepatnya 8) pada buah yang tadinya biasa saja.
Apakah kamu sudah pernah ke Jepang? Budaya Jepang seperti apa yang paling membuatmu kagum? Apakah kamu punya hal menakjubkan lainnya dari negara ini yang membuatmu berpikir bahwa kamu telah melihat sekilas ke masa depan?